Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Macam Penyakit Kulit yang Menular dan Penyebabnya

Reporter

image-gnews
Kurap. glucoberryasli.com
Kurap. glucoberryasli.com
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKulit merupakan organ terbesar pada tubuh yang berfungsi melindungi tubuh dari infeksi. Ini membuat kulit sangat mungkin terkena infeksi. Gejala yang ditimbulkan oleh infeksi bisa berupa gejala ringan hingga serius. 

Berikut berbagai penyakit kulit yang bisa menular dilansir dari Healthline dan Webmd. Penyakit kulit menular atau infeksi kulit yang menular dibedakan menjadi tiga, sesuai dengan penyebab infeksi tersebut. 

Akibat bakteri 

Selulitis 
Ini merupakan infeksi kulit yang disebabkan oleh bakteri Staphyloccous dan Streptococcus. Rasa yang timbul cukup menyakitkan dan jika tidak segera ditangani akan mengancam jiwa. Ciri-cirinya berupa area bengkak yang akan berubah warna dan terasa panas serta lembut saat disentuh. 

Impetigo 
Impetigo merupakan infeksi kulit menular yang disebabkan bakteri seperti Staphylococcus aureus atau Streptococcus pyogenes, menginfeksi lapisan epidermis yang umumnya menyerang wajah, lengan, dan kaki. 

Bisul 
Infeksi bakteri ini pada folikel rambut yang juga melibatkan jaringan di sekitar. Saat terjadi infeksi folikel rambut akan terjadi peradangan. Bisul akan tampak seperti benjolan merah yang menonjol pada kulit serta terfokus pada folikel rambut. Jika benjolan tersebut pecah, cairan keruh atau nanah mengalir keluar. 

Kusta 
Kusta, dikenal juga sebagai penyakit Hansen, adalah infeksi bakteri kronis yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium leprae. Menyerang saraf tungkai, kulit, lapisan hidung, dan saluran pernapasan bagian atas. 

Akibat virus 

Herpes zoster 
Infeksi kulit ini disebabkan oleh virus varicella-zoster. Infeksinya ditandai dengan ruam kulit merah yang dapat menimbulkan rasa sakit dan terbakar. Herpes zoster biasanya muncul dengan garis lecet di satu sisi tubuh, umumnya di batang tubuh, leher, atau wajah. 

Cacar air 
Infeksi ini kini sering disebut akibat mewabahnya cacar monyet. Infeksi ini disebabkan oleh virus yang sama dengan penyebab herpes. Gejalanya ditandai dengan lepuh merah gatal yang muncul di seluruh tubuh. 

Moluskum kontagiosum 
Merupakan infeksi kulit yang disebabkan virus Moluskum kontagiosum, ditandai dengan munculnya benjolan jinak, naik atau lesi, pada lapisan atas kulit yang umumnya tidak menimbulkan rasa sakit tapi menular melalui kontak kulit dan seksual. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kutil 
Kutil adalah benjolan di kulit yang disebabkan oleh virus human papillomavirus (HPV). Meskipun umumnya tidak membahayakan, kutil membuat tidak nyaman, menimbulkan rasa malu, dan menular. 

Campak 
Campak merupakan infeksi virus yang dimulai pada sistem pernapasan. Hingga saat ini campak masih menjadi penyebab kematian yang signifikan di seluruh dunia meskipun tersedianya vaksin yang aman dan efektif. Campak menular melalui persalinan, menyusui, uap udara, air liur, kontak kulit, serta kontak dengan area yang terinfeksi. 

Penyakit tangan, kaki dan mulut 
Penyakit yang disebut HFMD ini adalah infeksi yang sangat menular, disebabkan virus dari genus Enterovirus, paling sering coxsackievirus. Gejala yang muncul umumnya ditandai dengan lepuh atau luka di mulut dan ruam di tangan dan kaki. 

Akibat jamur 
Infeksi kulit ini disebabkan oleh jamur dan kemungkinan besar berkembang di bagian tubuh yang cenderung lembab, seperti kaki atau ketiak. Beberapa infeksi jamur tidak menular, dan infeksi umumnya tidak mengancam jiwa. 

Tinea pedis atau kaki atlet 
Kaki atlet atau tinea pedis adalah infeksi jamur menular yang menyerang kulit di kaki dan dapat menyebar ke kuku kaki dan tangan. Infeksi jamur disebut kaki atlet karena sering terlihat pada atlet. Meskipun termasuk infeksi yang tidak serius, terkadang sulit disembuhkan. 

Infeksi jamur vagina 
Infeksi jamur vagina atau kandidiasis vulvovaginal adalah infeksi jamur yang dapat menyebabkan gejala pada vagina atau vulva, seperti sensasi terbakar, pembengkakan, rasa sakit dan gatal. Infeksi ini bisa ditularkan melalui kontak seksual. 

Kurap 
Meskipun lesi yang ditimbulkan berbentuk cacing, infeksi kulit ini disebabkan oleh jamur, bukan cacing. Infeksi awalnya muncul berupa bercak yang akan berubah warna, seringkali bersisik di daerah yang terinfeksi. Kurap bisa ditularkan melalui kontak kulit seperti berjabat tangan atau berpelukan, serta bisa melalui kontak dengan bagian tubuh yang terinfeksi.

Baca juga: Hati-hati Penularan Cacar Api, Bisa Sebabkan Kebutaan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cegah Penularan Pneumonia Misterius dengan Langkah Berikut

2 jam lalu

Orang-orang menunggu di luar rumah sakit anak-anak di tengah peningkatan pneumonia mikoplasma, di Beijing, Cina 24 November 2023. Cina tengah dilanda wabah Penemonia yang banyak menyerang anak-anak. REUTERS/Florence Lo
Cegah Penularan Pneumonia Misterius dengan Langkah Berikut

Dokter paru menyebut penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) menjadi langkah penting untuk mencegah penularan pneumonia misterius.


Benarkah Diabetes Berisiko Lebih Tinggi Sebabkan Pneumonia?

14 jam lalu

Ilustrasi pneumonia. shutterstock.com
Benarkah Diabetes Berisiko Lebih Tinggi Sebabkan Pneumonia?

Kadar gula darah tinggi yang disebabkan oleh diabetes juga dapat mempersulit tubuh melawan pneumonia setelah penyakit tersebut berkembang.


Mengapa Luka Penderita Diabetes Sulit Sembuh?

1 hari lalu

ilustrasi diabetes (pixabay.com)
Mengapa Luka Penderita Diabetes Sulit Sembuh?

Banyak keluhan tentang luka pada penderita diabetes susah sembuh. Berikut adalah penjelasan dari beberapa faktor penyebab hal itu terjadi.


Ketahui 4 Manfaat Kulit Mangga untuk Kesehatan

2 hari lalu

Ilustrasi mangga muda (Pixabay.com)
Ketahui 4 Manfaat Kulit Mangga untuk Kesehatan

Ternyata, kulit mangga yang sering dibuang oleh banyak orang juga memiliki sejumlah manfaat yang patut diperhatikan. Apa saja?


Sederet Hoax soal Nyamuk Wolbachia yang Perlu Diketahui

2 hari lalu

Pengamatan sampel nyamuk Aedes aegipty ber-Wolbachia di Laboratorium WMP Yogyakarta. Riset ini dipimpin Profesor Adi Utarini dari UGM yang terpilih menjadi satu di antara 100 orang paling berpengaruh 2021 versi Majalah Time. Dok Tim WMP
Sederet Hoax soal Nyamuk Wolbachia yang Perlu Diketahui

Beberapa informasi yang berkembang di masyarakat tidak selalu akurat dan seringkali terjadi penyebaran hoax tentang Wolbachia. Apa saja?


Ingin Gigi Putih Secara Alami, Gunakan 3 Bahan Ini

4 hari lalu

Ilustrasi veneer gigi. Foto: Freepik.com/jannoon028
Ingin Gigi Putih Secara Alami, Gunakan 3 Bahan Ini

Memutihkan gigi bisa dilakukan dengan bahan-bahan alami sekitar kita. Salah satunya soda kue bisa buat gigi putih.


Bahaya Liposuction atau Sedot Lemak yang Merenggut Nyawa Selebritas Nanie Darham

5 hari lalu

Makam Nanie Darham yang meninggal pada 21 Oktober 2023. Foto: Instagram/@indriedarham
Bahaya Liposuction atau Sedot Lemak yang Merenggut Nyawa Selebritas Nanie Darham

Selebritas Nanie Darham meninggal sebagai korban malpraktik operasi sedot lemak. Ini bahaya liposuction


Apa Itu Penyakit Japanese Encephalitis?

6 hari lalu

Ilustrasi nyamuk (Pixabay.com)
Apa Itu Penyakit Japanese Encephalitis?

Japanese Encephalitis (JE) adalah penyakit menular yang disebabkan oleh virus Japanese Encephalitis Virus (JEV).


Apa yang Terjadi jika Digigit Nyamuk Wolbachia?

6 hari lalu

Pengamatan sampel nyamuk Aedes aegipty ber-Wolbachia di Laboratorium WMP Yogyakarta. Riset ini dipimpin Profesor Adi Utarini dari UGM yang terpilih menjadi satu di antara 100 orang paling berpengaruh 2021 versi Majalah Time. Dok Tim WMP
Apa yang Terjadi jika Digigit Nyamuk Wolbachia?

Nyamuk yang terinfeksi Wolbachia biasanya tak menyebabkan efek langsung yang berbeda bagi manusia saat digigit.


Cegah Infeksi Rabies, Simak Pertolongan Pertama Jika Digigit Anjing

6 hari lalu

Petugas kesehatan menyiapkan vaksin rabies untuk disuntikkan ke seekor anjing di Kantor Kelurahan Tebet Timur, Jakarta, Selasa, 10 Oktober 2023. Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Selatan menyiapkan 100 dosis vaksin rabies untuk disuntikkan ke sejumlah hewan peliharaan secara gratis selama tiga hari hingga Kamis 12 Oktober 2023 demi mempertahankan status Jakarta yang bebas kasus rabies. ANTARA FOTO/Bagus Ahmad Rizaldi
Cegah Infeksi Rabies, Simak Pertolongan Pertama Jika Digigit Anjing

Jika terkena gigitan anjing tidak perlu panik meskipun sorotan terhadap penyakit rabies sedang ramai dalam beberapa hari belakangan.