Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mitos Bintitan Akibat Doyan Mengintip, Begini Penjelasan Ilmiahnya

image-gnews
Ilustrasi mata bengkak. shutterstock.com
Ilustrasi mata bengkak. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pernahkah kondisi mata bintitan Anda alami ketika sedang berkegiatan di luar rumah? Tentu mengganggu aktivitas dan mengurangi kepercayaan diri karena kondisi mata yang tidak seperti keadaan normal biasanya.

Dikutip dari Mayoclinic, bintitan merupakan benjolan merah di daerah dekat kelopak mata yang disebabkan oleh infeksi bakteri. Dalam kebanyakan kasus, infeksi disebabkan oleh bakteri staphylococcus. Sementara bintitan tersebut seringnya berisikan sekumpulan nanah yang akan semakin membesar seiring waktunya.

Bentuk dari bintitan akan seperti jerawat atau bisul yang menjadikan mata terlihat bengkak di luar kelopak mata. Namun terkadang juga bintitan mampu menyerang di daerah bagian dalam kelopak mata anda. Maka dari itu, perlunya mengetahui penyebab, dampak, dan risiko dari mata bintit.

Baca: 6 Cara Mengobati Mata Bintitan Menurut Dokter Kulit

Penyebab Mata Bintitan

Setiap penyakit tentu memiliki penyebabnya tersendiri, sama juga dengan mata bintitan yang terjadi dari berbagai faktor. Dikutip dari Webmd, bintitan terjadi karena adanya kombinasi antara kelenjar minyak yang tersumbat dengan jenis bakteri lainnya.

Hal ini kemungkinan juga disebabkan karena terdapatnya miliaran bakteri ramah yang hidup bersama di setiap harinya. Dalam kondisi jangka pendek tentu tidak membuat dampak serius bagi kelopak mata. Namun jika semakin lama bakteri tersbut tertanam di kulit anda, maka semakin berlebihan juga bakteri diproduksi yang nantinya berpotensi menghasilkan jerawat.

Adapun faktor lainnya yang disebabkan dari pola aktivitas yang tidak teratur. Di antaranya tidak menghapus makeup sebelum tidur, tidak membersihkan lensa kontak sebelum memasangnya, kurang waktu tidur, sampai memakai kosmetik yang sudah kadaluwarsa.

Gejala Mata Bintitan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapula beberapa gejala yang menandakan bahwa kondisi mata bintitan telah menyerang anda. Berikut adalah delapan gejala yang sekiranya perlu anda ketahui meliputi:

  • Sensasi berpasir, gatal, seolah-olah ada benda asing di mata
  • Bengkak dan nyeri di bagian mata bintit
  • Kepekaan terhadap cahaya menyakiti mata anda
  • Terlihat benjolan nanah keputihan kekuningan
  • Merobek permukaan mata
  • Air mata keluar terus-menerus
  • Timbul kerak pada kelopak mata
  • Membuat kelopak mata agak kemerahan

Dalam kebanyakan kasus, bintitan akan mulai hilang dengan sendirinya dalam beberapa hari. Dikutip dari NHS, waktu penyembuhan berlangsung sekitar satu atau dua minggu lamanya. Mereka jarang merupakan tanda dari sesuatu yang serius, tetapi mungkin menyakitkan sampai sembuh.

Sementara itu, Anda mungkin bisa meredakan rasa sakit atau ketidaknyamanan akibat bintitan dengan mengoleskan waslap hangat ke kelopak mata Anda. Namun jika dirasa tidak membaik dan pembengkakan menjalar ke seluruh kelopak mata atau mungkin bagian muka lainnya, maka Anda disarankan untuk berkonsultasi dengan mengunjungi dokter mata.

FATHUR RACHMAN 

Baca juga: Bagaimana Cara Mencegah Bintitan Agar Tak Makin Parah?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sekilas Mirip, Pahami Beda Memar Biasa dan Hematoma yang Lebih Berbahaya

18 menit lalu

ilustrasi memar (pixabay.com)
Sekilas Mirip, Pahami Beda Memar Biasa dan Hematoma yang Lebih Berbahaya

Bedakan memar biasa dengan hematoma, yang biasanya lebih serius karena melibatkan lebih banyak darah dan pulih lebih lama.


Ragam Radang Telinga yang Paling Sering Dialami Anak

26 hari lalu

Ilustrasi periksa telinga. Shutterstock
Ragam Radang Telinga yang Paling Sering Dialami Anak

Radang telinga yang paling sering dialami anak adalah otitis media akut, di mana infeksi rongga hidung menyerang secara cepat.


Jake Gyllenhaal Banyak Lakukan Adegan Berkelahi di Road House Hingga Terinfeksi Bakteri

35 hari lalu

Jake Gyllenhaal di Festival SXSW 2024. Instagram.com/@roadhousemovie
Jake Gyllenhaal Banyak Lakukan Adegan Berkelahi di Road House Hingga Terinfeksi Bakteri

Jake Gyllenhaal menceritakan pengalamannya syuting film Road House


Jangan Abaikan Bintitan Berulang, Bisa Berkembang Jadi Tumor di Mata

57 hari lalu

Ilustrasi mata bintitan. Wikimedia/Andre Riemann
Jangan Abaikan Bintitan Berulang, Bisa Berkembang Jadi Tumor di Mata

Waspadai bintitan di mata yang timbul secara berulang di wilayah mata yang sama karena bisa berkembang menjadi tumor.


Sebab Orang Bisa Terserang Dua Penyakit Sekaligus

21 Februari 2024

Ilustrasi perempuan sakit. Shutterstock
Sebab Orang Bisa Terserang Dua Penyakit Sekaligus

Gejala yang kadang mirip membuat orang sering tak sadar terserang dua penyakit atau infeksi. Berikut penjelasan dokter soal pemicunya.


Makna Menangis dari Sisi Ilmiah, Benarkah Ada Gunanya?

19 Februari 2024

Ilustrasi pria menangis. shutterstock.com
Makna Menangis dari Sisi Ilmiah, Benarkah Ada Gunanya?

Banyak hal terkait menangis dari sisi ilmiah, termasuk melepaskan hormon bahagia yang membantu mengobati luka dan meredakan stres. Adakah gunanya?


Tumor Kelopak Mata Mirip Bintitan, Kenali Gejala Spesifiknya

16 Februari 2024

Ilustrasi kelopak mata. Foto: Unsplash.com/Jesper Brouwers
Tumor Kelopak Mata Mirip Bintitan, Kenali Gejala Spesifiknya

Tumor kelopak mata dapat menyerang seluruh area kelopak mata dan kulit permukaan yang bentuknya mirip bintitan, kenali gejala pastinya.


Mengenali Radang Amandel yang Membuat Haechan NCT Rehat

12 Januari 2024

Ilustrasi radang amandel. Foto : Mitra Keluarga
Mengenali Radang Amandel yang Membuat Haechan NCT Rehat

Haechan NCT akan rehat dari aktivitasnya di panggung, karena radang amandel


Xanthelasma: Plak Kuning di Kelopak Mata Akibat Kolesterol

12 Januari 2024

Xanthelasma. Foto : AI Care
Xanthelasma: Plak Kuning di Kelopak Mata Akibat Kolesterol

Xanthelasma kondisi yang ditandai adanya benjolan kecil atau plak kuning di sekitar kelopak mata


Memahami Xanthelasma, Bercak di Kelopak Mata Akibat Penumpukan Kolesterol

5 Januari 2024

Ilustrasi xanthelasma. Tabloidbintang
Memahami Xanthelasma, Bercak di Kelopak Mata Akibat Penumpukan Kolesterol

Xanthelasma adalah bercak berbentuk spesifik dengan lokasi di sekitar mata, berwarna kekuningan atau oranye akibat penumpukan kolesterol.