Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Berikut Beberapa Persiapan Untuk Mendaki Gunung Saat Musim Hujan

image-gnews
Mendaki gunung bersama teman-teman.
Mendaki gunung bersama teman-teman.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Saat akan mendaki gunung, tentu para pendaki gunung harus banyak mempersiapkan segala sesuatu, seperti kondisi tubuh yang harus prima hingga barang bawaan di dalam tas. Tak seperti mendaki saat musim kemarau, mendaki saat musim penghujan tiba jauh lebih banyak persiapan yang harus dilakukan.

Baca : Sebelum Pergi Mendaki, Pastikan Bawa Barang-barang Ini 

1.Membawa jas hujan

Dilansir dari laman Pesona Indonesia, jas hujan adalah perlengkapan yang wajib dibawa saat mendaki  di musim hujan. Ini akan membantu pendaki gunung dari basah kuyup, bila tiba-tiba hujan turun. Selain itu, bahaya dari turunnya kabut secara tiba-tiba juga menyebabkan tubuh basah kuyup. Kondisi basah kuyup dalam perjalanan di gunung tentu sangat bahaya karena dapat memicu terjadinya hipotermia.

2.Sepatu yang kedap air dan anti-slip

Menggunakan sepatu yang sedang basah dalam perjalanan tentu tidak nyaman. Apalagi, perjalanannya yang dilalui adalah area pegunungan dengan kondisi yang terjal saat cuaca dingin. Jadi, mendaki gunung saat musim hujan sebaiknya menggunakan sepatu yang kedap air dan anti-slip. Sehingga saat hujan turun, kaki pendaki tetap nyaman dan tidak khawatir terpeleset.

Baca : Mau Naik Gunung ? Ini Barang Pribadi yang Wajib Dibawa 

3.Kebugaran

Bila tubuh dalam kondisi bugar, maka aktivitas mendaki saat musim hujan bisa memungkinkan terhindar dari berbagai penyakit seperti flu, batuk, sakit kepala, dan demam. Selain itu, persiapan seperti membawa obat-obatan juga dapat dilakukan untuk terhindar dari penyakit di tengah perjalanan.

Mendaki gunung merupakan olahraga yang keras dan berat. Oleh sebab itu sudah sewajarnya ia menuntut kemampuan fisik dan mental yang prima kepada para pendaki agar mereka tidak mudah patah semangat apabila menemui kesulitan dalam perjalanan sehingga berhasil dalam menjalankan misinya.

4.Payung

Tak hanya jas hujan, tetapi penggunaan payung juga sangat penting saat mendaki di musim hujan. Biasanya, payung dapat digunakan pada saat berdiam di tempat berkemah untuk lebih praktis dan efisien dalam bergerak di wilayah kemah. Selain itu, payung juga dapat menutupi bagian depan kemah dari rintik hujan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5.Rute yang mudah

Saat musim hujan sebaiknya memilih rute pendakian yang tak terlalu berisiko dari gunung, sangat tidak disarankan untuk mendaki gunung dengan medan yang sangat becek. Para pendaki harus mencari pilihan jalur lain untuk mencapai puncak yang hendak dituju.

6.Persiapan pengetahuan

Mengutip publikasi Persiapan Fisik Bagi Pendaki Gunung: Sebuah Alternatif Pencegahan Kecelakaan, memiliki pengetahuan dan dapat menerapkannya di gunung juga merupakan salah satu persiapan, terlebih lagi dikala hujan. Pengetahuan ini meliputi membaca peta, menggunakan tali, kompas, P3K, mendapatkan air bersih, memasak, mendirikan tenda dan pengetahuan tentang pegunungan, flora, fauna, dan sebagainya.

MUHAMMAD SYAIFULLOH  

Baca : 5 Hal ini Harus Dilakukan Pendaki Pemula Sebelum Mendaki Gunung untuk Pertamakalinya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pendakian ke Gunung Ciremai Ditutup Sebulan hingga 11 April 2024

18 hari lalu

Salah seorang pendaki berada di puncak Gunung Ciremai. Foto: Instagram/@explore_ciremai
Pendakian ke Gunung Ciremai Ditutup Sebulan hingga 11 April 2024

Balai Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC), Jawa Barat, menutup sementara aktivitas pendakian di gunung itu selama sebulan, mulai 11 Maret.


6 Fakta Menarik Gunung Andong, Tiket Murah dan Pemandangannya Indah

27 hari lalu

Bagi pendaki pemula, bisa memilih Gunung Andong untuk melakukan pendakian. Tingginya sekitar 1.726 mdpl. Ini fakta menarik Gunung Andong. Foto: Canva
6 Fakta Menarik Gunung Andong, Tiket Murah dan Pemandangannya Indah

Bagi pendaki pemula, bisa memilih Gunung Andong untuk melakukan pendakian. Tingginya sekitar 1.726 mdpl. Ini fakta menarik Gunung Andong.


Mahasiswa Unpad Tersambar Petir di Gunung, 5 Hal yang Harus Dipertimbangkan saat Berkemah

30 hari lalu

Wisatawan berkemah di kawasan Semeru. (Sumber: Unsplash)
Mahasiswa Unpad Tersambar Petir di Gunung, 5 Hal yang Harus Dipertimbangkan saat Berkemah

Risiko tersambar petir saat berkemah bisa saja terjadi. Pertimbangkan sejumlah hal ini agar kemping aman dan menyenangkan.


Mahasiswa Unpad Tewas Tersambar Petir di Gunung, Ini 5 Tips Hindari Sambaran Petir Saat Kemping

31 hari lalu

Aktivitas wisatawan saat berkemah di Gayatri Mountain Adventure, Cisarua, Bogor, Jawa Barat, Minggu, 10 September 2023. Gayatri Mountain Adventure yang berlokasi di kaki Gunung Gede Pangrango menjadi salah satu destinasi alternatif untuk berkemah di Jawa Barat, Wisatawan dikenakan tarif Rp 25.000 per orang untuk berkemah di lokasi tersebut. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Mahasiswa Unpad Tewas Tersambar Petir di Gunung, Ini 5 Tips Hindari Sambaran Petir Saat Kemping

Naik gunung atau berkemah saat cuaca buruk berisiko tersambar petir.


Siswi SMP Dicabuli Kakak Pembina Pramuka Saat Kamping di Bekasi

49 hari lalu

Ilustrasi pencabulan. Shutterstock
Siswi SMP Dicabuli Kakak Pembina Pramuka Saat Kamping di Bekasi

Siswi SMP berinisial A diduga jadi korban pencabulan oleh kakak pembina pramuka, KA, di sebuah vila, Jatiasih, Kota Bekasi.


Wendy Walters Selebgram Penakluk Puncak-puncak Gunung, Terakhir Gunung Sindoro

25 Januari 2024

Mantan istri Reza Arab, Wendy Walterss saat berpose di puncak Gunung Merbabu. Dibalik paras wajahnya yang cantik, ternyata Wendy Waltres sangat menyukai aktivitas mendaki gunung, gunung-gunung yang sudah di dakinya yakni Gunung Papandayan, Merbabu, Raung, Prau, dan Arjuno. FOTO/instagram/wendywalters
Wendy Walters Selebgram Penakluk Puncak-puncak Gunung, Terakhir Gunung Sindoro

Selebgram dan youtuber Wendy Walters kini memiliki hobi baru mendaki gunung. Deretan gunung yang pernah dinaiki oleh Wendy Walters, yakni Prau, Merbabu, Sindoro, Agung, Rinjani, hingga Arjuno.


Tak Ada Pembalut, Perempuan Gaza Terpaksa Gunakan Sisa Terpal Tenda

22 Januari 2024

Seorang wanita dan seorang gadis Palestina beristirahat di tenda pengungsian di persimpangan Rafah di perbatasan dengan Mesir, di Jalur Gaza selatan, 8 Desember 2023. Lebih dari 5.000 perempuan telah terbunuh sejak Israel mengobarkan perang di Gaza akibat serangan Hamas pada 7 Oktober 2023 ke Israel selatan. REUTERS/Mohammed Salem
Tak Ada Pembalut, Perempuan Gaza Terpaksa Gunakan Sisa Terpal Tenda

Para perempuan Gaza terpaksa menggunakan pakaian, handuk hingga sisa bahan terpal tenda untuk digunakan sebagai pengganti pembalut.


10 Gunung Paling Mematikan di Dunia, Tidak Disarankan untuk Didaki

10 Januari 2024

Terdapat beberapa gunung paling mematikan di dunia yang tidak disarankan untuk didaki. Gunung ini memiliki jalur ekstrem dan cuaca dingin. Foto: Canva
10 Gunung Paling Mematikan di Dunia, Tidak Disarankan untuk Didaki

Terdapat beberapa gunung paling mematikan di dunia yang tidak disarankan untuk didaki. Gunung ini memiliki jalur ekstrem dan cuaca dingin.


Tips Memilih Jas Hujan yang Sesuai untuk Pengendara Motor

8 Januari 2024

Jas hujan menjadi hal yang wajib dibawa pengendara motor saat memasuki musim hujan (Dok Wahana)
Tips Memilih Jas Hujan yang Sesuai untuk Pengendara Motor

Bagi pengendara motor, tentu wajib hukumnya untuk memilih jas hujan yang tepat dan sesuai kebutuhan. Berikut ulasannya:


10 Rekomendasi Gunung untuk Pendaki Pemula, Ada yang Tingginya 700 Mdpl

4 Januari 2024

Rekomendasi gunung untuk pendaki pemula, di antaranya Gunung Nglanggeran dengan ketinggian mulai dari 700 mdpl. Berikut daftar gunung lainnya. Foto: Canva
10 Rekomendasi Gunung untuk Pendaki Pemula, Ada yang Tingginya 700 Mdpl

Rekomendasi gunung untuk pendaki pemula, di antaranya Gunung Nglanggeran dengan ketinggian mulai dari 700 mdpl. Berikut daftar gunung lainnya.