Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Begini Cara Mengecek Status Keaktifan BPJS Kesehatan Anda

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo telah mengeluarkan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1/2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Berdasarkan Inpres tersebut, kartu BPJS Kesehatan menjadi syarat wajib untuk setiap masyarakat Indonesia dalam mengurus delapan layanan publik, yaitu jual beli tanah, pendaftaran ibadah haji dan umrah, permohonan izin usaha, permohonan administrasi Kemenkumham, pendaftaran calon pekerja migran, pengajuan KUR, pelayanan pendidikan formal dan nonformal, serta pengurusan SIM, STNK, dan SKCK. 

Atas dasar tersebut, kartu BPJS Kesehatan memiliki fungsi penting sehingga setiap orang harus mengetahui keaktifan kartu tersebut. Sayangnya, tidak semua orang mengetahui apakah kartu BPJS miliknya sudah aktif atau belum. Namun, tidak perlu khawatir, BPJS Kesehatan selalu menawarkan kemudahan, kecepatan, dan kepastian layanan bagi peserta JKN-KIS, salah satunya dalam mengecek status keaktifan kepesertaan JKN-KIS. 

Baca: Cara Terbaru Gunakan BPJS Kesehatan, Apa Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama dan Lanjutan?

Cara Cek BPJS Kesehatan

Mengutip bpjs.kesehatan.go.id, berikut cara mudah melakukan pengecekan status keaktifan BPJS Kesehatan. 

1. Aplikasi Mobile JKN

Sebelum melakukan pengecekan status keaktifan sebagai peserta JKN-KIS dalam BPJS Kesehatan, peserta harus mengunduh aplikasi Mobile JKN terlebih dahulu melalui Google Play Store dan App Store. Setelah selesai, peserta segera mendaftarkan diri sebagai pengguna Mobile JKN. Berikut cara mengecek status keaktifan kepesertaan JKN-KIS melalui Mobile JKN, yaitu:

  • Buka aplikasi Mobile JKN.
  • Login menggunakan NIK atau nomor kartu dan masukkan kata sandi.
  • Masukan captcha pada kolom yang telah disediakan sesuai dengan kode dalam aplikasi dan klik Login.
  • Pilih menu peserta
  • Nantinya, halaman akan menampilkan informasi status keaktifan kepesertaan JKN-KIS dan data identitas peserta masing-masing.

2. Layanan Chat Assistant JKN (CHIKA)

Layanan CHIKA dapat diakses melalui beberapa aplikasi media sosial, seperti Facebook Messenger, aplikasi pesan Telegram di @Chika_BPJSKesehatan_bot, dan aplikasi WhatsApp melalui nomor 08118750400. Berikut adalah cara cek status keaktifan kepesertaan JKN-KIS melalui CHIKA, yaitu:

  • Chat CHIKA melalui Facebook Messenger, Telegram, ataupun WhatsApp.
  • Pilih menu cek status peserta.
  • Ketik nomor peserta atau NIK dan tanggal lahir sesuai format yang tersedia.
  • CHIKA akan menampilkan informasi status keaktifan kepesertaan JKN-KIS.
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Care Center 165

BPJS Kesehatan Care Center 165 merupakan kanal yang dapat diakses melalui telepon rumah dan telepon seluler selama 24 jam tujuh hari seminggu. Jika ingin mencoba menggunakan layanan ini untuk mengecek status keaktifan BPJS Kesehatan, berikut caranya, sebagai berikut: 

  • Menghubungi BPJS Kesehatan Care Center melalui nomor 165.
  • Memilih jenis layanan 1 (satu).
  • Memilih layanan status kepesertaan.
  • Ketik nomor peserta atau NIK dan tanggal lahir.
  • VIKA akan menyampaikan informasi Status keaktifan kepesertaan JKN-KIS.

4. Petugas BPJS Kesehatan di Rumah Sakit

Jika masih bingung mengecek status keaktifan melalui teknologi seperti tiga cara sebelumnya, peserta BPJS Kesehatan bisa melakukan pengecekan dengan mendatangi petugas di rumah sakit rujukan. Petugas dari "BPJS SATU!" berperan dalam Pemberian Informasi dan Penanganan Pengaduan (PIPP) di rumah sakit. Jika status kepesertaan muncul notifikasi registrasi ulang, peserta harus melakukan pembaruan data NIK. Peserta bisa melakukan pembaruan NIK melalui kanal pelayanan tatap muka (luring) dan tanpa tatap muka (daring).

RACHEL FARAHDIBA R 

Baca juga: Ingatkan Lagi, BPJS Kesehatan Tak Menanggung 21 Jenis Pelayanan Kesehatan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Balas Sapaan Bos Apple, Netizen Indonesia Manfaatkan Minta Apple Store

1 hari lalu

CEO Apple, Tim Cook melambaikan tangan setibanya di  Apple Developer Academy di Green Office Park, BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu 17 April 2024. Kunjungan tersebut dalam rangka rencana Apple membuat pengembangan (offset) tingkat komponen dalam negeri atau TKDN untuk produk-produk buatan Apple. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Balas Sapaan Bos Apple, Netizen Indonesia Manfaatkan Minta Apple Store

Bos Apple Tim Cook datang ke Indonesia untuk, di antaranya, bertemu Presiden Joko Widodo pada hari ini, Rabu 17 April 2024.


Penjelasan Kemenkes soal Isu Batalkan NIK PPPK Bidan Pendidik

1 hari lalu

Ilustrasi Bidan. shutterstock.com
Penjelasan Kemenkes soal Isu Batalkan NIK PPPK Bidan Pendidik

Sebelumnya, ratusan pelamar D4 Bidan Pendidik dinyatakan lulus seleksi PPPK 2023, Namun, pada April 2024, NI PPPK dibatalkan oleh Kemenkes.


CEO Apple Temui Jokowi di Istana Hari Ini, Sebelumnya Umumkan Investasi di Vietnam

1 hari lalu

CEO Apple, Tim Cook tiba di Indonesia pada Selasa malam, 16 April 2024. Dia tampak sedang menyantap sate ayam sebelum dijadwalkan bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Negara pada Rabu, 17 April 2024. Dok: Medsos X @tim_cook
CEO Apple Temui Jokowi di Istana Hari Ini, Sebelumnya Umumkan Investasi di Vietnam

Dalam pertemuan itu akan dibahas peluang investasi Apple di Indonesia.


Politikus PDIP Sebut Rencana Jokowi Temui Megawati Cuma Gimik Politik

5 hari lalu

Presiden Joko Widodo mengajak para cucunya untuk bermain sekaligus bersilaturahmi dengan warga Medan di Mal Centre Point, Medan, Provinsi Sumatera Utara, pada Kamis, 11 April 2024. Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Politikus PDIP Sebut Rencana Jokowi Temui Megawati Cuma Gimik Politik

Jokowi nyaris mustahil memiliki keberanian untuk bersilaturahmi dengan Ketua Umum PDIP Megawati.


Lebaran, Bos Freeport ke Rumah Menteri Bahlil

8 hari lalu

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia datang ke acara open house yang digelar Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Lebaran, Bos Freeport ke Rumah Menteri Bahlil

Direktur Utama PT Freeport Indonesia Tony Wenas tampak berkunjung ke rumah dinas Menteri Bahlil di hari lebaran.


Hari Kesehatan Sedunia, 269 Juta Penduduk Indonesia Telah Ikut Program JKN

11 hari lalu

Suku Baduy, JKN Mempermudah Menjangkau Akses Kesehatan
Hari Kesehatan Sedunia, 269 Juta Penduduk Indonesia Telah Ikut Program JKN

Program JKN disebut telah mencegah 1,6 juta orang miskin dari kemiskinan yang lebih parah akibat pengeluaran biaya kesehatan rumah tangga.


Apa itu Dana Operasional Presiden yang Dipakai Jokowi Bagi-bagi Beras Menjelang Pilpres?

12 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani hadir dalam sidang perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Jumat 5 April 2024. Agenda hari ini ialah mendengarkan kesaksian empat menteri kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin. TEMPO/Subekti.
Apa itu Dana Operasional Presiden yang Dipakai Jokowi Bagi-bagi Beras Menjelang Pilpres?

Sri Mulyani mengatakan bahwa beras yang dibagi-bagi Presiden Jokowi menjelang Pilpres berasal dari dana operasional presiden. Apa maksudnya?


Terpopuler: Jokowi Minta Rancangan APBN Dibahas dengan Prabowo, Sri Mulyani Sebut Makan Siang Gratis Bisa Jalan Tahun Depan

12 hari lalu

Presiden Jokowi bersama rombongan terbatas termasuk Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertolak menuju Jawa Timur untuk kunjungan kerja, Lanud TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat, 8 Maret 2024. Foto Biro Pers Sekretariat Presiden
Terpopuler: Jokowi Minta Rancangan APBN Dibahas dengan Prabowo, Sri Mulyani Sebut Makan Siang Gratis Bisa Jalan Tahun Depan

Terpopuler: Jokowi meminta rancangan APBN 2025 dibahas dengan pemerintah Prabowo, Sri Mulyani sebut program makan siang gratis bisa jalan tahun depan.


Sri Mulyani Sebut Program Makan Siang Gratis Prabowo Memungkinkan Jalan Tahun Depan

13 hari lalu

Presiden Jokowi bersama rombongan terbatas termasuk Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertolak menuju Jawa Timur untuk kunjungan kerja, Lanud TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat, 8 Maret 2024. Foto Biro Pers Sekretariat Presiden
Sri Mulyani Sebut Program Makan Siang Gratis Prabowo Memungkinkan Jalan Tahun Depan

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan program makan siang gratis Prabowo-Gibran memungkinkan diaplikasikan tahun depan.


Longsor Tol Bocimi Salah Siapa? Ini Komentar Menteri Budi Karya

13 hari lalu

Warga mengamati kondisi jalan tol yang amblas di ruas tol Bocimi KM 64, Sukabumi, Jawa Barat, Kamis, 4 April 2024. Jalan tol Bocimi KM 64 yang amblas pada Rabu (3/4) malam tersebut mengakibatkan satu mobil dan dua orang terperosok dan arus lalu lintas dari Jakarta menuju Sukabumi dialihkan ke pintu keluar tol Cigombong. ANTARA FOTO/Henry Purba
Longsor Tol Bocimi Salah Siapa? Ini Komentar Menteri Budi Karya

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi turut berkomentar soal longsor di ruas jalan tol Bogor-Ciawi-Sukabumi atau Tol Bocimi.