Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Inilah Bahaya Kekurangan Mineral dalam Tubuh

image-gnews
Ilustrasi wanita kelelahan. shutterstock.com
Ilustrasi wanita kelelahan. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setiap tubuh manusia memerlukan jumlah mineral yang berbeda. Saat tidak memperoleh jumlah meneral yang diperlukan, tubuh akan kekurangan mineral. Akankah kekurangan mineral berbahaya bagi tubuh?

Melansir www.healthline.com, kekurangan mineral kerap terjadi secara perlahan dari waktu ke waktu. Mineral yang tidak cukup bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan, seperti tulang lemah, kelelahan, atau penurunan sistem kekebalan tubuh. 

Penyebab utama kekurangan mineral, salah satunya ialah mineral esensial yang diperoleh dari makanan atau suplemen tidak cukup. Apabila gagal mengatur pola makan secara efektif, vegetarian, vegan, dan orang-orang dengan alergi makanan atau intoleransi laktosa kemungkinan akan mengalami kekurangan mineral.

Ada lima kategori utama kekurangan mineral yakni kalsium, zat besi, magnesium, kalium, dan seng.

1. Kekurangan kalsium

Kalsium diperlukan untuk tulang dan gigi yang kuat, serta mendukung fungsi yang tepat dari pembuluh darah, otot, saraf, dan hormon. Gejala defisiensi parah kekurangan kalsium meliputi kram otot, mati rasa, kesemutan di jari, kelelahan, nafsu makan yang buruk, dan irama jantung tidak teratur.

Dalam jangka pendek, kekurangan kalsium dapat menghasilkan beberapa gejala yang jelas. Sebab tubuh dengan hati-hati mengatur jumlah kalsium dalam darah. Pada jangka panjang, kalsium yang tidak cukup bisa menyebabkan osteopenia atau penurunan kepadatan mineral tulang. Ini akan berubah menjadi osteoporosis apabila tidak diobati. Hal tersebut membuat risiko patah tulang meningkat, terutama pada orang dewasa yang lebih tua.

2. Kekurangan zat besi

Di Amerika Serikat, kekurangan zat besi yang berkembang perlahan menyebabkan anemia dinilai tidak biasa. Hal ini berlaku juga bagi orang yang pola makannya sehat. Namun dalam laporan tahun 2008, World Health Organization memperkirakan zat besi yang tidak cukup menyebabkan sekitar setengah dari semua kasus anemia di seluruh dunia. Adapun gejala anemia defisiensi zat besi ialah merasa lemah dan lelah.

3. Kekurangan magnesium

Magnesium diperlukan tubuh untuk mengendalikan kadar glukosa darah, tekanan darah, fungsi otot dan saraf yang tepat, fungsi otak, metabolisme energi, dan produksi protein. Orang sehat jarang kekurangan magnesium, sebab ginjal bisa mencegah magnesium keluar dari tubuh melalui urin. Tapi kekurangan magnesium dapat disebabkan oleh obat-obatan tertentu dan kondisi kesehatan kronis seperti alkoholisme.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kelelahan, kelemahan, kehilangan selera makan, mual, dan muntah merupakan tanda-tanda awal kekurangan magnesium. Apabila tidak ditangani, magnesium yang tidak cukup dapat menyebabkan gejala seperti mati rasa, perasaan geli, kram otot, kejang, bahkan irama jantung tidak normal.

4. Kekurangan kalium

Berfungsi sebagai elektrolit, mineral satu ini dibutuhkan untuk kontraksi otot, fungsi jantung yang tepat, transmisi sinyal saraf, dan membantu beberapa enzim mengubah karbohidrat menjadi energi. Kehilangan cairan secara berlebih merupakan penyebab paling umum dari kekurangan kalium. Contohnya muntah berkepanjangan, penyakit ginjal, atau penggunaan obat-obatan tertentu seperti diuretik.

Kekurangan kalium dapat menimbulkan gejala seperti kram otot, kelemahan, sembelit, kembung, atau sakit perut yang disebabkan oleh kelumpuhan usus. Parahnya, kalium yang tidak cukup bisa menyebabkan otot mengalami kelumpuhan, bahkan irama jantung tidak teratur yang menyebabkan kematian.

5. Kekurangan seng (zinc)

Pada metabolisme tubuh, seng berperan dalam banyak hal termasuk sintesis protein, fungsi sistem imun, penyembuhan luka, dan sintesis DNA. Seng juga penting bagi pertumbuhan dan perkembangan yang tepat selama masa kehamilan, kanak-kanak, dan remaja. Seng yang tidak cukup bisa menghilangkan nafsu makan, rasa atau bau.

Kekurangan mineral bisa disebabkan oleh makanan yang sulit dicerna atau penyerapan nutrisi. Penyebab potensialnya meliputi penyakit hati, kandung empedu, usus, pankreas, atau ginjal, operasi saluran pencernaan, alkoholisme kronis, dan obat-obatan seperti antasida, antibiotik, obat pencahar, dan diuretik. Meningkatnya kebutuhan akan mineral tertentu juga dapat mengakibatkan kekurangan mineral. Wanita pada masa kehamilan, menstruasi berat, dan pascamenopause bisa jadi mengalami kebutuhan tersebut. 

PUSPITA AMANDA SARI

Pilihan editor : Air Minum Murni dan Mineral, Mana yang Lebih Baik

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tips Pakar agar Anak Tak Kelelahan di Perjalanan Mudik Lebaran

14 jam lalu

Ilustrasi mudik bersama anak dengan sepeda motor. ANTARA
Tips Pakar agar Anak Tak Kelelahan di Perjalanan Mudik Lebaran

Dokter anak menyarankan orang tua mengatur waktu perjalanan mudik untuk mencegah anak kelelahan yang bisa mempengaruhi masalah kesehatan.


Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

5 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

Tingginya tingkat kolesterol biasanya dibarengi dengan gejala yang meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, dan masalah kesehatan lainnya.


Berbuka Puasa di MRT dan Transjakarta, Begini Aturannya Selama Ramadan

14 hari lalu

Seorang penumpang tidak menggunakan masker saat di dalam kereta MRT di Jakarta, Senin, 12 Juni 2023. Pengguna Mass Rapid Transit atau MRT kini diperbolehkan untuk tidak menggunakan masker. Hal itu diatur dalam Surat Edaran Dinas Perhubungan Provinsi Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta Nomor 26/SE/2023. TEMPO/Tony Hartawan
Berbuka Puasa di MRT dan Transjakarta, Begini Aturannya Selama Ramadan

MRT dan Transjakarta keluarkan aturan selama Ramadan bagi masyarakat yang berbuka puasa saat berada dalam moda transportasi ini.


Pertumbuhan Industri Air Minum dalam Kemasan Ditopang Air Mineral dan Teh Kemasan

15 hari lalu

idem
Pertumbuhan Industri Air Minum dalam Kemasan Ditopang Air Mineral dan Teh Kemasan

Industri air minum dalam kemasan (AMDK) memberikan kontribusi besar dalam pertumbuhan penjualan minuman ringan periode 2022 hingga 2023.


Mengenal Pilot Fatigue yang Jadi Penyebab Ketiduran Pilot dan Kopilot Batik Air

15 hari lalu

Batik Air. Dok. Lion Air
Mengenal Pilot Fatigue yang Jadi Penyebab Ketiduran Pilot dan Kopilot Batik Air

Minimalisasi pilot fatigue seperti yang terjadi di Batik Air, dapat dilakukan perbaikan sistemik efektivitas program Fatigue Risk Management System.


Pilot Tertidur di Maskapai Penerbangan Dunia Langsung Dipecat, Bagaimana Kejadian di Batik Air?

16 hari lalu

Ilustrasi pilot tertidur. Istimewa
Pilot Tertidur di Maskapai Penerbangan Dunia Langsung Dipecat, Bagaimana Kejadian di Batik Air?

Kejadian pilot tertidur yang terjadi di Batik Air, ternyata pernah terjadi di beberapa maskapai penerbangan dunia.


Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

19 hari lalu

Penerbangan Batik Air (BTK673) nomor pesawat PK-LUV pada 25 Januari 2024. Pilot dan kopilot tertidur hampir setengah jam sehingga pesawat yang mestinya mendarat di Cengkareng sempat nyasar sampai sekitar langit Cianjur-Sukabumi. Sumber: KNKT.
Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

KNKT menjelaskan kronologi pilot-kopilot Maskapai Batik Air tertidur saat terbangkan pesawat dari Kendari ke Jakarta. Ada 153 penumpang dalam pesawat.


Buntut Pilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Kemenhub Tinjau Penerbangan Malam

19 hari lalu

Batik Air. Dok. Lion Group
Buntut Pilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Kemenhub Tinjau Penerbangan Malam

Kemenhub bakal investigasi Batik Air ID6723 dan meninjau penerbangan malam. Pilot dan kopilot sebelumnya terbang dinihari dari Jakarta.


Pilot Batik Air Ketiduran, Praktisi: Emang Boleh Terbang saat Kurang Tidur?

19 hari lalu

Batik Air. Dok. Lion Group
Pilot Batik Air Ketiduran, Praktisi: Emang Boleh Terbang saat Kurang Tidur?

Marsekal TNI (Purn) Chappy Hakim menilai ada pelanggaran yang dilakukan dalam insiden pilot-kopilot Batik Air ID6723.


Terkini Bisnis: Penyebab Pilot-Kopilot Batik Air Ketiduran, Pembatasan Barang Impor Penumpang Mulai Besok

20 hari lalu

Penerbangan Batik Air (BTK673) nomor pesawat PK-LUV pada 25 Januari 2024. Pilot dan kopilot tertidur hampir setengah jam sehingga pesawat yang mestinya mendarat di Cengkareng sempat nyasar sampai sekitar langit Cianjur-Sukabumi. Sumber: KNKT.
Terkini Bisnis: Penyebab Pilot-Kopilot Batik Air Ketiduran, Pembatasan Barang Impor Penumpang Mulai Besok

KNKT mengungkap faktor kelelahan membuat pilot dan kopilot Batik Air Kendari-Jakarta ketiduran berbarengan pada penerbangan 25 Januari lalu.