Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

4 Cara Menyegarkan Kembali Sayuran yang Layu

Reporter

Editor

Nurhadi

image-gnews
Ilustrasi sayuran. Unsplash.com/Inigo De la Maza
Ilustrasi sayuran. Unsplash.com/Inigo De la Maza
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak ibu-ibu yang lebih memilih cara praktis dengan menyetok sayuran. Namun, sayuran yang sudah didiamkan terlalu lama tentunya akan mudah layu dan tidak segar lagi. Padahal, banyak cara yang bisa dilakukan untuk menyegarkan kembali sayuran yang sudah layu.

Mengutip dari EatingWell, berikut cara menyegarkan kembali sayuran yang layu:

1. Potong Semua Bagian yang Tidak Dibutuhkan

Potong apa pun bagian yang mulai layu atau bagian yang tidak diperlukan. Contohnya daun seledri biasanya terlalu layu untuk disegarkan kembali, tetapi batang seledri bisa diselamatkan. Rapikan bit hijau dari tandan bit. Simpan hanya apa yang ingin disegarkan kembali, buang bagian layu dan kering.

2. Tempatkan di Air Es

Untuk sebagian besar dapat merendam makanan dalam ember atau mangkuk besar berisi air es. Kemudian taruh wadah berisi sayuran di lemari es agar airnya tetap dingin. Biarkan makanan meresap selama 15-30 menit. Produk yang lebih sehat, seperti umbi-umbian mungkin membutuhkan waktu lebih lama atau hingga satu jam.

Untuk makanan dengan batang, seperti asparagus, brokoli, dan herba, bisa memperlakukannya seperti bunga. Contohnya masukkan ujung produk ke dalam stoples berisi air dan biarkan terendam. Pastikan untuk memotong ujungnya sedikit untuk membuka selnya. Rendam sedikit lebih lama.

3. Bilas dengan Air

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Membilas sayuran dengan air yang mengalir bukan hanya untuk menghilangkan pasir atau kotoran yang tersisa, tapi juga membuatnya tampak segar kembali. Bungkus sayuran dengan handuk penyerap untuk menghilangkan kelebihan air. Keringkan daun selada dan sayuran secara menyeluruh.

4. Gunakan seperti Biasanya

Sebagian besar produk yang disegarkan kembali dapat digunakan, namun beberapa produk mengandung lebih banyak air daripada biasanya. Tetapi ini tidak akan mempengaruhi rasa. Bahkan ketika air menguap dari makanan, nutrisi dan elemen rasa tetap ada. Setelah disegarkan, makanan dapat digunakan seperti biasanya.

Jika ingin menyegarkan kembali produk dan menyimpannya untuk nanti, keringkan setelah dibersihkan. Air adalah tempat berkembang biak bakteri dan makanan segar akan cepat membusuk sebelum digunakan. Gunakan produk yang disegarkan kembali dalam dua hari untuk mencegah kerusakan.

MALINI

Pilihan Editor: Supaya Tak Cepat Layu, Wajib Tahu Cara Tepat Menyimpan Sayuran

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Diet Mediterania Bantu Pasien Kurang Risiko Hipertensi

2 jam lalu

Ilustrasi hipertensi (Pixabay.com)
Diet Mediterania Bantu Pasien Kurang Risiko Hipertensi

Peserta diet Mediterania biasanya konsumsi lebih banyak sayuran, buah, kacang, biji-bijian, minyak sehat, serta ikan dan makanan laut jumlah sedang.


9 Sayuran Paling Mahal di Dunia, Berapa Harganya?

1 hari lalu

Berikut ini deretan sayuran paling mahal di dunia, salah satunya akar wasabi yang umum ditemukan di di restoran sushi. Foto: Canva
9 Sayuran Paling Mahal di Dunia, Berapa Harganya?

Berikut ini deretan sayuran paling mahal di dunia, salah satunya akar wasabi yang umum ditemukan di di restoran sushi.


Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

2 hari lalu

Ilustrasi tidur gelisah atau sulit tidur. Shutterstock
Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

Pilihan makanan adalah pertimbangan penting untuk memastikan kualitas tidur yang baik. ada yang bisa membantu tidur sementara lain merusaknya.


Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

3 hari lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

Sejumlah hal perlu diperhatikan dalam pola makan penderita Parkinson, seperti pembuatan rencana makan. Berikut yang perlu dilakukan.


Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

6 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

Berikut makanan yang sebaiknya Anda hindari jika Anda menderita diabetes.


5 Makanan yang Bisa Meningkatkan Kadar Trombosit

6 hari lalu

Trombosit memiliki peranan penting, yakni dalam hal pembekuan darah. Oleh sebab itu, penting mengetahui cara menaikkan trombosit secara alami. Foto: Canva
5 Makanan yang Bisa Meningkatkan Kadar Trombosit

Kadar trombosit bisa ditingkatkan secara alami dengan mengonsumsi makanan berikut.


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

6 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

7 hari lalu

Ilustrasi wanita makan cokelat. Freepik.com/Kroshka__Nastya
Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

Anda mungkin merasa perlu menghadiahi diri dengan makanan enak setelah hari berat dan panjang. Namun pakar mengingatkan cara ini tak baik buat mental.


Begini Cara Pesan Makanan di Kereta Api secara Online yang Mudah

8 hari lalu

Prami menyuguhkan makanan kepada penumpang kereta suite class compartment saat joy ride Jakarta-Cirebon, Rabu, 4 Oktober 2023. (Martha Warta Silaban/Tempo)
Begini Cara Pesan Makanan di Kereta Api secara Online yang Mudah

Berikut ini tata cara pesan makanan di kereta api secara online untuk orang lain melalui situs PT Reska Multi Usaha dan aplikasi Access by KAI.


Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

8 hari lalu

Hidangan Lebaran Prilly Latuconsina (Instagram/@prillylatuconsina96)
Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

Makanan dan minuman ini bisa menjadi alternatif pilihan untuk mengurangi kadar kolesterol dalam darah.