Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Kebiasaan Menyebalkan di Tempat Kerja yang Perlu Dihindari

image-gnews
Ilustrasi gosip di kantor. shutterstock.com
Ilustrasi gosip di kantor. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Memiliki rekan kerja yang menyebalkan di kantor atau tempat kerja mungkin banyak dialami para karyawan. Mereka bisa sangat mengganggu bahkan membuat lingkungan kerja menjadi toxic

Ada kebiasaan tertentu terkait hal ini yang mesti dihindari agar tidak termasuk dalam kategori karyawan seperti itu. Berikut adalah deretan kebiasaan karyawan yang menyebalkan di tempat kerja yang dikutip dari Times of India. 

Kerap Terlambat

Tidak ada yang menyukai orang yang selalu terlambat. Karyawan yang selalu terlambat dapat menimbulkan masalah bagi rekan kerja dan atasan mereka. Itu dapat mengganggu rapat serta jadwal kerja dan dianggap sebagai kurangnya rasa hormat akan waktu orang lain. 

Keterampilan komunikasi yang buruk

Mereka yang mengalami kesulitan dalam berkomunikasi secara efektif dapat menyebabkan banyak kesalahpahaman. Mungkin juga ada banyak kesalahan, dan keterlambatan dalam proyek. Komunikasi yang buruk juga dapat menyebabkan konflik ketidakselarasan di antara rekan kerja yang lain. 

Kurangnya akuntabilitas

Karyawan mesti bertanggung jawab atas segala tindakannya. Mereka yang gagal bertanggung jawab atas tindakan atau kesalahannya dapat menimbulkan masalah bagi rekan kerja lainnya. Itu dapat menyebabkan mereka merusak kepercayaan orang lain dan menciptakan lingkungan kerja yang negatif. 

Gemar bergosip terkait rekan kerja atau keluhan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Karyawan yang kerap terlibat dalam gosip atau mengeluh terus-menerus dapat menciptakan lingkungan kerja yang toxic. Itu dapat mengikis moral, merusak hubungan, dan berdampak negatif pada produktivitas. Selain itu, orang yang selalu bergosip tentang orang lain kerap tidak disukai. 

Minim keterampilan berorganisasi

Karyawan yang bermasalah terkait berorganisasi dan manajemen waktu dapat menimbulkan masalah bagi diri mereka sendiri dan rekan kerja mereka. Ini dapat menyebabkan tenggat waktu yang terlewat, kualitas pekerjaan yang buruk, dan frustrasi bagi mereka yang lamban. 

Jorok

Tidak ada yang suka berada di sekitar karyawan yang memiliki kebiasaan kebersihan yang buruk. Mereka yang tidak mandi secara teratur atau jarang mencuci tangan dapat menciptakan lingkungan kerja yang tidak nyaman bagi rekan kerjanya. Itu juga dapat meningkatkan masalah kesehatan. 

Tidak fleksibel

Karyawan yang sulit dalam beradaptasi dengan perubahan atau hal baru di tempat kerja dapat menyulitkan rekan lain untuk maju. Hal ini dapat menghambat tingkat produktivitas secara keseluruhan. Secara emosional, ini juga dapat menciptakan ketegangan dan frustrasi di antara rekan kerja yang mencoba untuk menapaki kemajuan.

Pilihan editor : Cara Tetap Bahagia di Tempat Kerja yang Penuh Tekanan
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Hal yang Tak Boleh Dilakukan Karyawan Baru pada Minggu Pertama

16 hari lalu

Ilustrasi wanita dan rekan kerja. Freepik.com
7 Hal yang Tak Boleh Dilakukan Karyawan Baru pada Minggu Pertama

Meski sudah lolos wawancara kerja dan tercatat sebagai karyawan baru, evaluasi pada Anda tak lantas berakhir. Berikut hal yang tak boleh dilakukan.


Tanda Anda Rekan Kerja yang Menjengkelkan tapi Tak Pernah Sadar

38 hari lalu

Ilustrasi rekan kerja ceriwis. Shutterstock
Tanda Anda Rekan Kerja yang Menjengkelkan tapi Tak Pernah Sadar

Berikut beberapa perilaku menjengkelkan yang diam-diam tak disukai rekan kerja namun Anda tak pernah menyadarinya.


Tips Jaga Kesehatan di Tempat Kerja dari PERDOKI

54 hari lalu

Bekal orang kantoran/sumber: freepik.com
Tips Jaga Kesehatan di Tempat Kerja dari PERDOKI

Dokter okupasi menjelaskan prinsip utama dalam mencegah penyakit menular di tempat kerja adalah memutus rantai penularan. Simak sarannya.


5 Kebiasaan di Tempat Kerja yang Menunjukkan Anda Sedang Depresi

57 hari lalu

Ilustrasi perempuan stres/depresi. Shutterstock.com
5 Kebiasaan di Tempat Kerja yang Menunjukkan Anda Sedang Depresi

Untuk membantu para pekerja memahami perbedaan hari yang buruk dan gejala depresi, para terapis pun memberi pendapatnya.


Pemicu dan Gejala Gangguan Mental Akibat Pekerjaan Menurut Psikiater

23 Februari 2024

Ilustrasi. TEMPO/Zulkarnain
Pemicu dan Gejala Gangguan Mental Akibat Pekerjaan Menurut Psikiater

Gejala gangguan mental dapat terjadi karena beberapa faktor, antara lain tuntutan pekerjaan yang tinggi. Cek faktor pemicu lainnya.


Kondisi Meja Kerja, Cermin Kepribadian dan Citra Perusahaan

2 Februari 2024

Ilustrasi meja kerja. shutterstock.com
Kondisi Meja Kerja, Cermin Kepribadian dan Citra Perusahaan

Meja kerja yang rapi tak hanya memberi tempat lebih lapang untuk jadi produktif tapi juga mengirim pesan bahwa Anda peduli pada sekitar.


Hal yang Perlu Dipertanyakan soal Pekerjaan Sekarang, Anda Puas dan Bahagia?

10 Januari 2024

Ilustrasi pria bekerja di depan laptop. Foto: Freepik.com
Hal yang Perlu Dipertanyakan soal Pekerjaan Sekarang, Anda Puas dan Bahagia?

Sebelum sibuk mengejar resolusi pekerjaan, cari tahu dulu perubahan apa yang sebenarnya dibutuhkan sehingga lebih mudah mengejar resolusi tersebut.


Ciri Rekan Kerja Bertipe Energy Vampire dan Bahayanya

5 Desember 2023

Ilustrasi rekan kerja menyebalkan. Shutterstock
Ciri Rekan Kerja Bertipe Energy Vampire dan Bahayanya

Berikut pendapat pakar tentang rekan kerja energy vampire yang menjengkelkan dan tips menjaga jarak dengannya di tempat kerja.


Temukan Rekan Kerja Sejati dengan Cara Berikut

24 Oktober 2023

Ilustrasi wanita dan rekan kerja. Freepik.com
Temukan Rekan Kerja Sejati dengan Cara Berikut

Menemukan rekan kerja yang cocok di tempat kerja baru memang tidak mudah. Tapi Anda bisa menggunakan trik berikut untuk menemukannya.


Ciri Lingkungan Kerja Toxic, Manis saat Wawancara, Berikutnya Penuh Racun

22 September 2023

Ilustrasi rekan kerja menyebalkan. Shutterstock
Ciri Lingkungan Kerja Toxic, Manis saat Wawancara, Berikutnya Penuh Racun

Lingkungan kerja toxic ada di mana-mana dan mereka bisa merusak kesehatan mental karyawan, menyebabkan depresi, kecemasan, burnout dan lainnya.