Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Suka Mengonsumsi Bayam? Berikut 5 Manfaatnya untuk Kesehatan

image-gnews
Ilustrasi bayam. Shutterstock
Ilustrasi bayam. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bayam salah satu sayuran hijau kaya nutrisi dan antioksidan.  Mengutip Healthline, sayur bayam salah satu bahan makanan yang banyak mengandung zat besi. Porsi 3,5 ons bayam mengandung 2,7 miligram zat besi. Bayam mengandung antioksidan, seperti zat karotenoid yang bermanfaat untuk mencegah radang akut dan masalah penglihatan.

Mengutip Health, sayur bayam menyediakan kalori, lemak, protein, karbohidrat, dan serat. Ada pula vitamin K, vitamin C, vitamin A, vitamin B, folat, zat besi, magnesium, potasium, dan kalsium.

Manfaat mengonsumsi bayam

1. Mendukung kesehatan otak

Sifat antiradang bayam melindungi otak dari kerusakan akibat penuaan. Adapun di antaranya penurunan kinerja kognitif dan risiko demensia.

2. Mengendalikan tekanan darah

Bayam sumber nitrat, senyawa kimia alami tumbuhan. Nitrat bermanfaat meningkatkan aliran darah dan mengurangi kinerja jantung dengan melebarkan pembuluh darah. Kandungan itu bermanfaat menurunkan tekanan darah diastolik di arteri. Untuk hasil maksimal, sebaiknya mengonsumsi bayam untuk jus atau salad.

3. Menurunkan glukosa

Mengutip Medical News Today, bayam mengandung antioksidan asam alfalipoat yang bermanfaat menurunkan kadar glukosa. Adapun manfaatnya meningkatkan sensitivitas insulin dan mencegah stres oksidatif pasien diabetes.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Kesehatan kulit, rambut, kuku

Mengutip Stylecraze, bayam menjaga kesehatan kulit, rambut, dan kuku. Vitamin A bayam bermanfaat melindungi kulit dari radiasi sinar ultraviolet atau UV. Itu juga melawan stres oksidatif di lapisan kulit.

Bayam juga menyediakan vitamin C, magnesium, biotin dan zat besi. Keempatnya bermanfaat meningkatkan sintesis kolagen juga kekuatan rambut dan kuku.

5. Kesehatan penglihatan

Bayam mengandung dua antioksidan penting, lutein dan zeaxanthin. Keduanya telah dipelajari secara ekstensif terhadap peningkatan penglihatan. Lutein dan zeaxanthin melawan spesies oksigen reaktif, mengurangi risiko katarak, dan degenerasi makula. Rutin makan bayam meningkatkan kepadatan optik pigmen makula.

Pilihan Editor: 3 Resep Memasak Sayur Bening Bayam, Mudah dan Cepat untuk Hidangan Sahur

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kale Vs Bayam, Mana yang Lebih Sehat dan Bergizi?

18 jam lalu

Ilustrasi kale. Freepik.com
Kale Vs Bayam, Mana yang Lebih Sehat dan Bergizi?

Sama-sama diklaim sayuran hijau yang bergizi tinggi, mana yang lebih baik, kale atau bayam? Berikut penjelasannya.


5 Makanan yang Bisa Meningkatkan Kadar Trombosit

5 hari lalu

Trombosit memiliki peranan penting, yakni dalam hal pembekuan darah. Oleh sebab itu, penting mengetahui cara menaikkan trombosit secara alami. Foto: Canva
5 Makanan yang Bisa Meningkatkan Kadar Trombosit

Kadar trombosit bisa ditingkatkan secara alami dengan mengonsumsi makanan berikut.


10 Menu Sahur yang Mudah Dibuat di Rumah, Sehat dan Bergizi

32 hari lalu

Ada beberapa menu sahur yang bisa Anda buat di rumah. Menu sahur ini simpel dan biasa dibuat sehari-hari, seperti sayur bayam. Foto: Canva
10 Menu Sahur yang Mudah Dibuat di Rumah, Sehat dan Bergizi

Ada beberapa menu sahur yang bisa Anda buat di rumah. Menu sahur ini simpel dan biasa dibuat sehari-hari, seperti sayur bayam.


Segudang Manfaat Timun Suri Bagi Kesehatan, Pilihan Sehat Saat Buka Puasa

34 hari lalu

Pembeli tengah memilih timun suri di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Senin 18 Maret 2024. Tingginya curah hujan saat memasuki bulan puasa membuat para pedagang menurunkan harga jual timun suri dari Rp.8000 per kilo menjadi Rp.5000 per kilo guna menarik para pembeli. TEMPO/Tony Hartawan
Segudang Manfaat Timun Suri Bagi Kesehatan, Pilihan Sehat Saat Buka Puasa

Selain menyegarkan, timun suri juga dapat memberikan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh setelah berpuasa seharian.


Manfaat Paprika untuk Kesehatan, Bisa Jadi Sumber Serat

36 hari lalu

Paprika Merah
Manfaat Paprika untuk Kesehatan, Bisa Jadi Sumber Serat

Paprika adalah sayuran cerah dan populer yang tersedia dalam berbagai warna termasuk merah, oranye, kuning, dan hijau. Apa saja manfaat paprika?


Rekomendasi Jenis Minum Teh yang Bagus Saat Buka Puasa

37 hari lalu

Ilustrasi wanita minum kopi atau teh hangat. Freepik.com/Tirachardz
Rekomendasi Jenis Minum Teh yang Bagus Saat Buka Puasa

Meskipun minum teh tidak dianjurkan untuk berbuka puasa karena kandungan kafein dan gulanya masih ada rekomendasi teh yang justru berefek baik.


Bolehkah Ibu Hamil Minum Teh Chamomile?

38 hari lalu

Ilustrasi teh chamomile. Pixabay.com
Bolehkah Ibu Hamil Minum Teh Chamomile?

Teh chamomile dikenal dengan efeknya yang menenangkan. Tapi, bolehkah diminum ibu hamil?


Manfaat Mengkonsumsi Buah Kurma Saat Berbuka Puasa, Salah Satunya untuk Kesehatan Jantung

40 hari lalu

Ilustrasi kurma. TEMPO/Dian Triyuli Handoko
Manfaat Mengkonsumsi Buah Kurma Saat Berbuka Puasa, Salah Satunya untuk Kesehatan Jantung

Buah kurma memiliki banyak nutrisi. Hal ini sangat bermanfaat bagi tubuh, terutama saat berbuka puasa. Berikut penjelasannya.


Ragam Makanan Sehat untuk Bantu Upaya Berhenti Merokok

42 hari lalu

Ilustrasi makanan sehat (pixabay.com)
Ragam Makanan Sehat untuk Bantu Upaya Berhenti Merokok

Menerapkan pola makan sehat dapat meningkatkan peluang keberhasilan berhenti merokok secara signifikan. Berikut makanan yang bisa dipilih.


Apel Vs Jeruk, Mana yang Lebih Baik buat Kesehatan?

52 hari lalu

Ilustrasi buah jeruk. Tempo/Charisma Adristy
Apel Vs Jeruk, Mana yang Lebih Baik buat Kesehatan?

Sama-sama diklaim tinggi nutrisi dan disukai banyak orang, mana yang lebih baik buat kesehatan, apel atau jeruk?