Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hari TBC Sedunia: Masih Ada Tuberkulosis di Sekitar Kita, Ini Penyebab TBC

Petugas saat melihat hasil pemeriksaan Rontgen Thorax milik warga saat skrining tuberkulosis di Gelanggang Olahraga Otista, Jakarta, Kamis, 9 Februari 2023. Untuk mengurangi penularan Penyakit Tuberkulosis (TB) Paru, Dinas Kesehatan DKI Jakarta melalui Puskesmas Kecamatan Jatinegara melangsungkan kegiatan skrining tuberkulosis kepada 65 orang yang meliputi Pemeriksaan Rontgen Thorax, TCM (Test Cepat Molekuler) atau Pemeriksaan Dahak, serta TST (Tuberkulin Skin Test) atau Test Mantoux. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Petugas saat melihat hasil pemeriksaan Rontgen Thorax milik warga saat skrining tuberkulosis di Gelanggang Olahraga Otista, Jakarta, Kamis, 9 Februari 2023. Untuk mengurangi penularan Penyakit Tuberkulosis (TB) Paru, Dinas Kesehatan DKI Jakarta melalui Puskesmas Kecamatan Jatinegara melangsungkan kegiatan skrining tuberkulosis kepada 65 orang yang meliputi Pemeriksaan Rontgen Thorax, TCM (Test Cepat Molekuler) atau Pemeriksaan Dahak, serta TST (Tuberkulin Skin Test) atau Test Mantoux. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pada 24 Maret diperingati sebagai World Tuberculosis Day atau Hari TBC Sedunia. Hari TBC Sedunia ini tak lepas dengan suatu momentum penting bagi perkembangan pengetahuan mengenai penyakit TBC.

Sejarah Hari TBC Sedunia

Menurut World Health Organization (WHO), lewat laman resminya, 24 Maret diperingati sebagai Hari TBC karena merupakan hari ketika bakteri penyebab TBC ditemukan. Pada 24 Maret 1882, dr Robert Koch mengumumkan bahwa ia telah menemukan bakteri penyebab TBC.

Penemuan Robert Koch ini memiliki dampak yang cukup signifikan untuk kasus penyakit TBC. Penemuan bakteri penyebab TBC membuka jalan untuk mendiagnosa penyakit ini. Tak hanya itu, penemuan ini juga memungkin untuk menyembuhkan penyakit TBC.

Sekarang, WHO memperingati Hari TBC Sedunia tiap tahunnya. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang konsekuensi kesehatan, sosial, dan ekonomi yang merusak dari penyakit TBC. Dan peringatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan upaya untuk mengakhiri epidemi global TBC. Lalu, apa itu penyakit TBC dan apa bahayanya?

Apa itu TBC?

Melansir dari WebMD, TBC adalah infeksi bakteri berbahaya yang, biasanya, menyerang paru-paru. TBC merupakan infeksi menular. TBC juga dapat menyebar ke bagian lain tubuh manusia, seperti otak dan tulang belakang. Bakteri yang menyebabkan TBC adalah Mycobacterium tuberculosis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

TBC memang penyakit berbahaya, tetapi sebagian besar kasus TBC sudah dapat disembuhkan hari ini. Sebagian besar penderita TBC dapat disembuhkan dengan antibiotik. Namun proses penyembuhan ini membutuhkan waktu yang lama. Penderita TBC harus menenggak obat setidaknya 6 sampai 9 bulan.

Gejala dan faktor risiko

Orang dengan penyakit TBC mungkin saja menimbulkan suatu gejala. Gejala TBC dapat saja meliputi batuk yang berlangsung lebih dari tiga minggu, nyeri dada, batuk darah, merasa lelah sepanjang waktu, keringat malam, panas-dingin, demam, kehilangan selera makan, dan penurunan berat badan.

Terdapat juga faktor yang mungkin meningkatkan risiko terkena penyakit TBC. Faktor yang mungkin meningkatkan risiko penyakit TBC meliputi orang sekitar yang terkena TBC; bepergian ke tempat dengan persebaran luas penyakit TBC; bekerja di rumah sakit; dan merokok.

Pilihan Editor: Penyebab, Pencegahan dan Pengobatan TBC

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


10 Cara Mengeluarkan Dahak dengan Alami agar Tenggorokan Lega

1 hari lalu

Ilustrasi batuk. health24.com
10 Cara Mengeluarkan Dahak dengan Alami agar Tenggorokan Lega

Temukan cara mengeluarkan dahak dengan alami agar tenggorokan menjadi lega. Minuman hangat termasuk yang dapat membantu dahak keluar.


Pengobatan Alami dan Mudah untuk Redakan Batuk Membandel

4 hari lalu

Ilustrasi batuk pilek. Shutterstock
Pengobatan Alami dan Mudah untuk Redakan Batuk Membandel

Sejumlah langkah pengobatan atau obat batuk alami yang dapat membantu meredakan batuk, mudah didapat dan dilakukan.


Manfaat Minyak Jojoba untuk Mengatasi Jerawat

8 hari lalu

Ilustrasi wanita menggunakan face oil. Freepik.com
Manfaat Minyak Jojoba untuk Mengatasi Jerawat

Selain untuk jerawat minyak jojoba juga memiliki manfaat untuk masalah kulit lainnya


4 Kebiasaan yang Mengurangi Bau Badan

10 hari lalu

Ilustrasi bau badan. shutterstock.com
4 Kebiasaan yang Mengurangi Bau Badan

Bau badan bisa dicegah dengan cara menjaga kebersihan tubuh


Inilah 5 Penyebab Kentut Anda Berbau Tidak Enak

11 hari lalu

healthandcaresolution.com
Inilah 5 Penyebab Kentut Anda Berbau Tidak Enak

Ada banyak penyebab kentut seseorang berbau tidak enak. Simak penjelasannya berikut.


Arkeolog Batuk Darah dan Berhalusinasi Usai Buka Makam Mesir Kuno

12 hari lalu

Sebuah batu sarkofagus yang baru ditemukan  di dalam situs pemakaman purbakala di Minya, Mesir, 24 Februari 2018. Lokasi penemuan pemakaman kuno (nekropolis) itu, Tuna al-Gabal memang dikenal dengan rumah makam-makam kuno dari Zaman Akhir Firaun dan dinasti Ptolemeus. REUTERS/Mohamed Abd El Ghany
Arkeolog Batuk Darah dan Berhalusinasi Usai Buka Makam Mesir Kuno

Seorang arkeolog Mesir mengaku batuk darah hingga berhalusinasi usai membuka makam Firaun.


Apakah Penyakit Sifilis Bisa Disembuhkan?

12 hari lalu

Ilustrasi penyakit kelamin pada pria. Shutterstock
Apakah Penyakit Sifilis Bisa Disembuhkan?

Sifilis merupakan salah satu penyakit seksual yang menular. Penyakit ini dapat disembuhkan bila pengobatan dilakukan sedini mungkin.


Ini yang Harus Dihindari Pasien Penyakit Lupus

12 hari lalu

Ilustrasi lupus. Shutterstock
Ini yang Harus Dihindari Pasien Penyakit Lupus

Lupus merupakan salah satu jenis penyakit autoimun yang membuat sistem kekebalan tubuh menyerang jaringan sehat.


6 Bahan Alami untuk Deodoran Agar Tetap Segar dan Cegah Bau Badan

13 hari lalu

Ilustrasi deodoran. Shutterstock
6 Bahan Alami untuk Deodoran Agar Tetap Segar dan Cegah Bau Badan

Ada beberapa bahan alami deodoran yang bisa dicoba, seperti baking soda, perasan lemon, hingga minyak kelapa


FDA Amerika Izinkan Obat Pil Pertama dari Tinja Manusia

19 hari lalu

ilustrasi obat (pixabay.com)
FDA Amerika Izinkan Obat Pil Pertama dari Tinja Manusia

Pil itu adalah obat berbahan tinja kedua yang pernah diberikannya izin edar. Untuk apa dan bagaimana cara kerja obat itu?