Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Heboh Coldplay, Ini Saran Epidemiolog soal Konser meski Pandemi Dinyatakan Berakhir

Reporter

image-gnews
Coldplay gelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Dok. TEM Presents/PK Entertainment
Coldplay gelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Dok. TEM Presents/PK Entertainment
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Semakin banyak konser berskala besar yang diselenggarakan di Indonesia menyusul semakin melandainya pandemi Covid-19 dan berakhirnya PPKM pada akhir 2022. Kabar teranyar yang bikin heboh tentu saja kepastian konser grup asal Inggris, Coldplay, di Gelora Bung Karno Jakarta pada 15 November 2023.

Epidemiolog dari Universitas Andalas Padang, Defriman Djafri, mengatakan pemerintah dan penyelenggara tetap perlu mempertimbangkan keamanan kesehatan masyarakat ketika ingin menggelar konser atau festival.

“Saya kira kita tidak perlu paranoid dan juga takut. Tentu protokol yang sama ini sudah dijalankan ketika kita bisa mengestimasi potensi itu besar atau tidak terjadinya penularan dengan kasus-kasus yang sekarang ini. Penyelenggara dan pemerintah harus mempertimbangkan itu,” papar Defri.

Tetap jaga diri
Meski demikian, Defri menjelaskan saat ini memang belum ada varian baru yang muncul dan situasi pun cukup stabil sehingga kondisi saat ini cukup aman untuk mengadakan acara-acara yang berkerumun seperti konser atau festival. Akan tetapi, Defri tetap mengimbau masyarakat tetap cerdas dan mampu menjaga diri sendiri dengan baik sebab berkerumun atau menghadiri kegiatan yang ramai tetap berisiko terjadi penularan penyakit.

“Kalau kita belum menemukan varian baru dan saat ini kondisi stabil, juga perawatan tidak ada masalah di kapasitas kesehatan di rumah sakit, saya kira memang kondisi sudah aman sekarang,” ujar Defri. “Tapi, bagaimana pun, imbauan ketika kita berkerumun atau kegiatan yang berisiko terjadi penularan, ditambah yang hadir adalah mungkin ada juga yang berisiko tinggi. Yang paling aman itu adalah tetap menggunakan masker di dalam setiap aktivitas ketika potensi itu lebih besar.” 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lebih lanjut, dia juga menganjurkan masyarakat tetap mendapatkan vaksin booster meskipun kini Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah mengumumkan status darurat pandemi COVID-19 telah berakhir. Dengan demikian, kondisi tubuh pun akan lebih terlindungi dan aman dari penyakit.

“Satu lagi saya mengimbau juga, jika vaksin masih tersedia gratis, baik yang belum booster atau booster kedua, saya kira perlu mendapatkan itu. Saya yakin jika nanti ada ancaman baru, yang selama ini mungkin yang baru booster ke-2 adalah mungkin para petugas kesehatan, bisa saja masyarakat umum juga wajib,” tandas Defri.

Pilihan Editor: Saran Psikolog untuk Hadapi Dampak Panjang Pandemi Covid-19

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menlu Cina Pastikan Lonjakan Kasus Penyakit Pernapasan Berada di Bawah Kendali

7 jam lalu

Suasana kepadatan pengunjung di Rumah Sakit Anak Beijing di distrik Xicheng, Cina, 26 November 2023. Rumah sakit itu tampak penuh sesak akibat antrean panjang di tengah peningkatan kasus Pneumonia yang banyak menyerang anak-anak. Video Obtained by Reuters/Handout via REUTERS
Menlu Cina Pastikan Lonjakan Kasus Penyakit Pernapasan Berada di Bawah Kendali

Menteri Luar Negeri Wang Yi memastikan lonjakan penyakit pernapasan di Cina baru-baru ini berada di bawah kendali.


Taylor Swift Bertemu dengan Keluarga Penggemar yang Meninggal di Konsernya

1 hari lalu

Taylor Swift menemui keluarga penggemarnya yang meninggal dalam konsernya. Foto: Twitter.
Taylor Swift Bertemu dengan Keluarga Penggemar yang Meninggal di Konsernya

Taylor Swift menyampaikan belasungkawa kepada keluarga Ana Clara Benevides secara langsung di penutupan konser The Eras Tour-nya di Sao Paulo.


Gelar Konser Kedua, Parahyangan Orchestra Bandung Mainkan Kizuna

1 hari lalu

Konser kedua kelompok Parahyangan Orchestra di auditroium Universitas Katolik Parahyangan Bandung yang berjudul Kizuna, 28 November 2023. (Dok.Panitia)
Gelar Konser Kedua, Parahyangan Orchestra Bandung Mainkan Kizuna

Total ada delapan komposisi yang dimainkan Parahyangan Orchestra, untuk mengajak masyarakat agar merenungkan kembali berbagai bentuk relasi.


Sandiaga Prediksi Dampak Ekonomi Konser Coldplay di RI Capai Rp 1 Triliun

2 hari lalu

Penonton menyaksikan konser grup band asal Inggris, Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Konser grup band asal Inggris yang masuk dalam rangkaian tur dunia
Sandiaga Prediksi Dampak Ekonomi Konser Coldplay di RI Capai Rp 1 Triliun

Sandiaga Uno mengatakan seluruh hotel terisi penuh selama konser Coldplay.


WHO: Lonjakan Penyakit Pernafasan di Cina Tak Setinggi di Awal Pandemi Covid, Hanya Flu

2 hari lalu

Orang-orang menunggu di luar rumah sakit anak-anak di tengah peningkatan pneumonia mikoplasma, di Beijing, Cina 24 November 2023. Cina tengah dilanda wabah Penemonia yang banyak menyerang anak-anak. REUTERS/Florence Lo
WHO: Lonjakan Penyakit Pernafasan di Cina Tak Setinggi di Awal Pandemi Covid, Hanya Flu

Lonjakan penyakit pernapasan di Cina saat ini tidak setinggi sebelum pandemi Covid-19, dan bukan disebabkan patogen baru atau tidak biasa.


KPK Tahan Bupati Muna Dalam Kasus Korupsi Dana PEN

3 hari lalu

Bupati Muna, Laode Muhammad Rusman Emba, seusai menjalani pemeriksaan, di gedung KPK, Jakarta, Senin, 26 Juni 2022. Laode diperiksa sebagai saksi dalam pengembangan penyelidikan kasus suap terkait pengajuan dana Pemulihan Ekonomi Nasional Daerah sebesar Rp350 miliar untuk Kabupaten Kolaka Timur tahun 2021. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tahan Bupati Muna Dalam Kasus Korupsi Dana PEN

Bupati Muna ditahan KPK dalam kasus korupsi Dana PEN yang sebelumnya telah menyeret dua orang ke meja hijau.


5 Fakta Kali Cisadane yang Meluap, Coldplay Bantu Kurangi Sampahnya

3 hari lalu

Banjir di Serpong, Kota Tangerang Selatan akibat luapan Sungai Cisadane, Rabu 22 November 2023. (Dok BPBD)
5 Fakta Kali Cisadane yang Meluap, Coldplay Bantu Kurangi Sampahnya

Fakta-fakta kali Cisadane yang meluap


Psikolog Sebut Krisis Etika yang Tercermin dari Konser Coldplay

4 hari lalu

Penonton menyaksikan konser grup band asal Inggris, Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Konser grup band asal Inggris yang masuk dalam rangkaian tur dunia
Psikolog Sebut Krisis Etika yang Tercermin dari Konser Coldplay

Indonesia tengah menghadapi krisis etika dengan kejujuran menjadi salah satu korban utama, yang juga tercermin dari penonton konser Coldplay.


Ghisca Sesumbar Punya Tiket Compliment Konser Coldplay, Polisi Bakal Periksa Promotor

5 hari lalu

Vokalis grup band Coldplay, Chris Martin beraksi saat membawakan hits andalannya dalam konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Konser grup band asal Inggris yang masuk dalam rangkaian tur dunia
Ghisca Sesumbar Punya Tiket Compliment Konser Coldplay, Polisi Bakal Periksa Promotor

Ghisca Debora Aritonang dibantu teman-temannya untuk memperoleh 39 tiket Coldplay asli saat war ticket.


Tersangka Penipuan Tiket Coldplay di Depok Ternyata Hacker yang Gagal Bobol Website Penyelenggara

5 hari lalu

Dharma Sakti, 25 tahun pelaku penipuan tiket konser Coldplay digelandang ke Polres Metro Depok, Jumat, 24 November 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Tersangka Penipuan Tiket Coldplay di Depok Ternyata Hacker yang Gagal Bobol Website Penyelenggara

Tersangka membantah berniat menipu korban dengan tiket konser Coldplay palsu sebab ia hanya ingin mencoba membobol website penjualan tiket.