Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kenali Apa Itu Penyakit Lupus, Jenis dan Gejalanya

Ilustrasi penyakit Lupus. entresemana.mx
Ilustrasi penyakit Lupus. entresemana.mx
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyakit lupus adalah penyakit autoimun yang bersifat kronis dan dapat memicu peradangan serta rasa sakit di seluruh tubuh. Sistem kekebalan tubuh yang seharusnya melawan infeksi, justru menyerang jaringan sehat pada tubuh.

Dilansir dari Lupus.org, penyakit lupus menyerang jaringan tubuh, sehingga bisa menimbulkan gejala peradangan pada berbagai bagian tubuh seperti kulit, sendi, dan organ dalam seperti ginjal dan jantung.

Jenis penyakit lupus

Ada empat jenis lupus seperti yang dijelaskan di bawah ini.

  • Systemic lupus erythematosus (SLE), yaitu bentuk lupus yang paling umum.
  • Cutaneous lupus, suatu bentuk lupus yang terbatas pada kulit.
  • Drug-induced lupus, yakni penyakit mirip lupus yang disebabkan oleh obat resep tertentu.
  • Neonatal lupus, suatu kondisi langka yang menyerang bayi dari wanita yang menderita lupus.

Gejala penyakit lupus

Gejala lupus dapat bervariasi tergantung dari jenisnya. Beberapa gejala umum meliputi bengkak dan nyeri.

Dalam sebuah artikel di Mayo Clinic, tidak ada kasus penyakit lupus yang sama persis pada satu orang dan lainnya. Tanda dan gejala lupus yang dialami seseorang tergantung pada sistem tubuh yang terkena penyakit tersebut.

Gejala tersebut dapat muncul secara tiba-tiba atau berkembang perlahan, dapat ringan atau berat, dan dapat bersifat sementara atau permanen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagian besar penderita lupus memiliki kondisi yang ringan dan ditandai dengan episode yang disebut flare, di mana gejala dan tanda-tanda penyakit memburuk sementara waktu, kemudian membaik atau bahkan menghilang untuk sementara.

Beberapa tanda dan gejala lupus yang paling umum meliputi kelelahan, demam, nyeri dan bengkak pada sendi, ruam yang menyerupai kupu-kupu di wajah yang menutupi pipi dan pangkal hidung, atau ruam di bagian tubuh lain

Kemudian terdapat juga gejala di mana lesi kulit yang muncul atau memburuk saat terpapar sinar matahari, jari tangan dan kaki yang memutih atau biru saat terkena dingin atau stres, sesak napas, nyeri dada, mata kering, sakit kepala, kebingungan, dan hilang ingatan.

Namun, dengan pengobatan dan perawatan yang tepat, banyak orang yang hidup dengan lupus dapat menjalani hidup yang sehat dan produktif. Jika Anda mengalami gejala yang berkaitan dengan lupus, segera konsultasikan ke dokter Anda. Semakin cepat lupus terdiagnosis, semakin baik peluang untuk mengelola kondisi Anda.

Kesadaran dan pemahaman yang tepat tentang lupus penting untuk memastikan penderita menerima perawatan yang tepat dan efektif. Oleh karena itu, diharapkan para pembaca dapat menambah wawasan tentang lupus dan dapat membantu meningkatkan kesadaran tentang penyakit ini.

Pilihan Editor: Gejala dan Perawatan Penyakit Lupus yang Perlu Anda Tahu

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Tips Mencegah Tanning dan Masalah Kulit Lain akibat Paparan Sinar Matahari

4 hari lalu

Ilustrasi tanning / berjemur sinar matahari (Pixabay)
Tips Mencegah Tanning dan Masalah Kulit Lain akibat Paparan Sinar Matahari

Tanning disebabkan oleh paparan sinar matahari berlebih yang merangsang sel melanosit untuk membuat lebih banyak pigmen melanin.


Pemilik Kulit Sensitif Perlu Waspada Saat Lakukan Perawatan Botox

10 hari lalu

Ilustrasi wanita memiliki kerutan di antara alis atau frown line. Freepk.com/cookie_studio
Pemilik Kulit Sensitif Perlu Waspada Saat Lakukan Perawatan Botox

Perawatan botox tidak bisa dilakukan kepada semua masyarakat. Siapa saj yang perlu waspada dengan perawatan ini?


Eksim Bisa Akibatkan Asma, Waspadai Makanan Ini Sebagai Pemicunya

10 hari lalu

Ilustrasi eksim pada kulit. sciencephoto.com
Eksim Bisa Akibatkan Asma, Waspadai Makanan Ini Sebagai Pemicunya

Eksim salah satu penyakit kulit yang perlu diwaspadai masyarakat. Bila semakin parah, eksim bisa akibatkan asma.


4 Tahap Gejala Penyakit Sifilis, Paling Parah Bisa Merusak Organ Dalam Tubuh

11 hari lalu

Ilustrasi penyakit kelamin pada pria. Shutterstock
4 Tahap Gejala Penyakit Sifilis, Paling Parah Bisa Merusak Organ Dalam Tubuh

Sifilis memiliki beberapa tahapan yang meliputi tahap primer, tahap sekunder, tahap laten, dan tahap tersier


Hari Lupus Sedunia 10 Mei dan Isu Rujuk Balik Odapus ke Rumah Sakit

14 hari lalu

Dalam rangkaian acara memperingati Hari Lupus Sedunia beberapa odapus (orang dengan Lupus) membagikan buku saku, di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, 10 Mei 2015. Yayasan Lupus Indonesia mencatat jumlah penderita lupus meningkat dari tahun ke tahun, namun jumlah kematian menurun karena orang sekarang lebih waspada dalam mendeteksi lupus. TEMPO//FEBRIANSYAH
Hari Lupus Sedunia 10 Mei dan Isu Rujuk Balik Odapus ke Rumah Sakit

Odapus yang berat juga memerlukan dokter sub-spesialis untuk mengatasi serangan lupus, tidak hanya sekedar dokter spesialis.


5 Cara Alami Membersihkan Usus Besar

15 hari lalu

Ilustrasi usus besar. Cellularhealthinc.com
5 Cara Alami Membersihkan Usus Besar

Membersihkan usus besar bermanfaat mengeluarkan zat yang tidak tercerna dari tubuh serta meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh.


Resep Kulit Ayam Crispy Rendah Kalori, Begini Cara Memasaknya

16 hari lalu

Resep kulit ayam renyah saus Thailand. Tabloidbintang
Resep Kulit Ayam Crispy Rendah Kalori, Begini Cara Memasaknya

Resep Kulit ayam crispy bisa beragam namun ada cara mengolahnya supaya menjadi makanan sehat danaman dikonsumsi oleh orang yang sedang diet


Mengenal Ensefalitis, Kondisi Peradangan pada Otak

25 hari lalu

Ilustrasi otak. Pixabay
Mengenal Ensefalitis, Kondisi Peradangan pada Otak

Ensefalitis dapat disebabkan oleh infeksi atau kondisi autoimun, yakni respon imun pada tubuh menyerang otak.


Pentingnya Jaga Daya Tahan Tubuh, Apakah Itu Kekebalan Tubuh Bawaan?

25 hari lalu

Petugas medis berolahraga untuk meningkatkan daya tahan tubuh di RS Darurat COVID-19 Wisma Atlet, Jakarta, Rabu, 18 November 2020. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pentingnya Jaga Daya Tahan Tubuh, Apakah Itu Kekebalan Tubuh Bawaan?

Daya tahan tubuh juga dikenal sebagai sistem kekebalan tubuh, merujuk pada kemampuan tubuh untuk melawan infeksi, penyakit, dan agen patogen lainnya


Inilah Makanan yang Baik Dikonsumsi Pasien Penyakit Lupus

25 hari lalu

Ilustrasi lupus. Shutterstock
Inilah Makanan yang Baik Dikonsumsi Pasien Penyakit Lupus

Penderita penyakit lupus perlu melakukan perubahan gaya hidup sehat dengan pola makan seimbang. Berikut makanan yang baik dikonsumsi.