Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Penyebab Nyeri Mata

Reporter

Editor

Bram Setiawan

Ilustrasi kelopak mata. Foto: Unsplash.com/Jesper Brouwers
Ilustrasi kelopak mata. Foto: Unsplash.com/Jesper Brouwers
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mata terasa nyeri tersebab berbagai faktor. Mengutip Healthline, nyeri mata biasanya tersebab dua kategori. Pertama, nyeri di permukaan mata. Kedua, nyeri orbital di dalam mata. Nyeri mata efek dari rasa sakit yang menusuk, berdenyut atau seperti berpasir.

Penyebab nyeri mata

1. Partikel asing

Penyebab umum sakit mata karena ada sesuatu di mata atau kelilipan. Misalnya, kemasukan bulu mata, kotoran, atau riasan. Partikel asing ini  menyebabkan iritasi, kemerahan, mata berair, dan nyeri.

2. Konjungtivitis

Konjungtiva adalah jaringan yang melapisi bagian depan mata dan bawah kelopak mata. Konjungtiva bisa terinfeksi dan meradang tersebab alergi atau infeksi. Meski rasa sakitnya biasanya ringan, peradangan menyebabkan gatal, kemerahan, dan keluarnya cairan di mata. Efeknya terasa nyeri.

3. Iritasi lensa kontak

Orang yang memakai lensa kontak semalaman atau tidak steril rentan terhadap sakit mata, karensa iritasi atau infeksi.

4. Abrasi kornea

Kornea merupakan permukaan bening yang menutupi mata. Bagian mata ini rentan cedera. Ketika seseorang mengalami abrasi kornea akan merasa seolah-olah ada sesuatu di mata.

5. Cedera

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Luka bakar mata menyebabkan rasa sakit. Luka bakar itu akibat dari paparan iritasi seperti sumber cahaya yang kuat, seperti sinar matahari atau atau cahaya las.

6. Blefaritis

Blefaritis terjadi ketika kelenjar minyak di tepi kelopak mata terinfeksi atau meradang. kondisi menyebabkan nyeri di mata.

7. Bintil di mata

Infeksi blefaritis membuat benjolan di kelopak mata. Bintil bisa sangat menyakitkan. Bagian di sekitar bintil biasanya embut dan sensitif terhadap sentuhan.

Bagian mata yang terasa nyeri

Mengutip WebMD, nyeri mata paling sering muncul di bagian berikut:

- Kornea mata, bagian bening di depan mata yang memfokuskan cahaya.
- Sklera, bagian putih mata.
- Konjungtiva, lapisan sklera dan bagian dalam kelopak mata yang sangat tipis.
- Iris, bagian berwarna dari mata dengan pupil di tengah.
- Orbit, rongga mata di tengkorak tempat mata dan ototnya.
- Otot ekstraokular yang berfungsi untuk memutar mata.
- Saraf mata yang membawa informasi visual ke otak.
- Kelopak mata yang melindungi dan menyebarkan kelembapan.

Pilihan Editor: Pentingnya Rutin Periksa Mata Setiap Tahun, Bisa Deteksi Kesehatan Umum

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


9 Jenis Maskara dan Panduan untuk Cara Pakai yang Tepat

2 hari lalu

Ilustrasi wanita menggunakan maskara. Freepik.com/Cookie_studio
9 Jenis Maskara dan Panduan untuk Cara Pakai yang Tepat

Mengetahui hal ini membuat Anda lebih mudah untuk menemukan maskara yang tepat untuk setiap tampilan riasan mata


Imunisasi Lengkap untuk Kurangi Risiko Penyakit Kawasaki

3 hari lalu

Indah Suraya Rizki Rambe, 3 tahun terbaring lemah di ruang perawatan kelas III RS Omni Alam Sutra, Minggu (06/12). Ia dinyatakan menderita penyakit Kawasaki sementara ia dijamin oleh salah satu dokter karena orangtuanya tidak mampu membayar biaya per
Imunisasi Lengkap untuk Kurangi Risiko Penyakit Kawasaki

Imunisasi lengkap sesuai jadwal direkomendasikan sebagai langkah pencegahan dan membantu mengurangi risiko penyakit Kawasaki.


Cara Aman Bersihkan Pusar Menurut Pakar

4 hari lalu

Ilustrasi wanita merawat kulit bagian perut. Freepik.com/Javi_indy
Cara Aman Bersihkan Pusar Menurut Pakar

Membersihkan kotoran di pusar boleh saja asal dilakukan secara hati-hati karena masalah dapat terjadi jika hal itu sampai melukai.


WHO Waspadai Kemunculan Disease X, Penyakit Misterius yang Bisa Sebabkan Pandemi Lebih Mematikan

6 hari lalu

WHO Waspadai Kemunculan Disease X, Penyakit Misterius yang Bisa Sebabkan Pandemi Lebih Mematikan

Setelah Covid-19 dinyatakan tidak lagi menjadi penyakit darurat, WHO mewaspadai kemunculan disease X sebagai penyakit baru yang mematikan.


Penyebab Suara Serak dan Kiat Mengurangi Risikonya

6 hari lalu

Ilustrasi wanita memegangi atau sakit tenggorokan. shutterstock.com
Penyebab Suara Serak dan Kiat Mengurangi Risikonya

Suara serak sering dialami bersamaan dengan tenggorokan kering atau gatal


Tahapan Papiledema, Kondisi Pembengkakan Saraf Optik Mata

7 hari lalu

ilustrasi periksa mata (pixabay.com)
Tahapan Papiledema, Kondisi Pembengkakan Saraf Optik Mata

Mantan kiper timnas Indonesia, Kurnia Meiga mendapat pemeriksaan dari ahli kesehatan karena mengalami papiledema


Ketahui Penyebab dan Gejala Glaukoma

8 hari lalu

Ilustrasi wanita bermata cokelat. Pixabay.com
Ketahui Penyebab dan Gejala Glaukoma

Glaukoma adalah penyakit yang merusak saraf optik mata. Berikut penyebab dan gejalanya.


Apa yang Akan Terjadi jika Sering Menahan Kentut?

15 hari lalu

Ilustrasi Bau. Livescience.com
Apa yang Akan Terjadi jika Sering Menahan Kentut?

Menahan kentut dapat menyebabkan beberapa masalah kesehatan.


Penyebab dan Faktor Nyeri Pinggul atau Skiatika, Apa Saja?

15 hari lalu

Ilustrasi sakit pinggang. Shutterstock
Penyebab dan Faktor Nyeri Pinggul atau Skiatika, Apa Saja?

Saraf skiatika bisa terjepit di berbagai bagian jalurnya, tulang belakang hingga panggul dan tungkai bawah


Nyeri Punggung Bawah Terasa sampai Kaki, Apa Itu Skiatika?

15 hari lalu

Ilustrasi sakit pinggang. Shutterstock
Nyeri Punggung Bawah Terasa sampai Kaki, Apa Itu Skiatika?

Skiatika kondisi nyeri linu panggul tersebab iritasi, peradangan, jepitan atau kompresi di saraf punggung bagian bawah