Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Baju Anak dengan Karakter Ini Masih Diminati Masyarakat

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Pembukaan The Children's Place/TCP
Pembukaan The Children's Place/TCP
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Executive Manager The Children’s Place Indonesia Alex Linardi yakin baju anak masih diminati di Indonesia. Hal itu, kata Alex, didukung dengan masih tingginya angka kelahiran bayi. "Permintaan baju anak masih tinggi. Dan kami, Kanmo percaya diri di bisnis ini, karena ini keahlian kami," kata Alex pada Sabtu 27 Mei 2023. 

Sebelumnya, The Children’s Place, brand baju anak buatan Amerika Utara kembali hadir di Indonesia dalam memenuhi kebutuhan anak laki-laki dan perempuan. Di bawah naungan Kanmo Group, The Children’s Place siap menghadirkan beragam pilihan pakaian, aksesoris, serta sepatu untuk usia anak 1 tahun hingga 12 tahun dengan kualitas terbaiknya. Gerai pertama The Children’s Place Indonesia hadir di Mall Grand Indonesia. Semakin istimewa, bersamaan dengan kehadiran gerai pertamanya, The Children’s Place Indonesia turut menghadirkan gerai keduanya di wilayah Jawa Timur, tepatnya Surabaya, dan berlokasi di Mall Tunjungan Plaza. 

Alex mengatakan beberapa karakter masih menjadi favorit bagi anak. Misalnya karakter dinosaurus, mobil, dan permainan serta warna biru, masih diminati anak laki-laki. Sebaliknya, model baju anak perempuan masih di seputar karakter unicorn, love, hal yang berkilau, serta pink yang menandakan baju itu sangat girly. " The Children's Place ini menyediakan barang heaf to toe, ada buat baju sehari-hari, ada pula aksesoris yang menyesuaikan baju," katanya. The Children's Place juga menawarkan baju aktivitas khusus untuk anak seperti baju renang. 

Alex menambahkan dari semua jenis baju anak di toko itu, hadir untuk anak usia 1 hingga 12 tahun. Salah satu jenis baju yang banyak dicari orang tua untuk anaknya, kata Alex adalah jenis baju hari-hari dan baju bepergian. "Baju casual masih sangat diminati masyarakat. Ukurannya yang bervariasi dari usia 1-12 ini bisa jadi pilihan untuk kakak dan adik pakai baju kembaran," kata Alex. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Alex berharap agar toko terbarunya ini bisa terus berkembang serta para orang tua bisa mendapatkan pilihan lebih banyak ketika hendak membelikan baju kepada anak. "Targetnya hingga akhir tahun 2023, kami akan memiliki 5 gerai di Indonesia. Semoga The Children's Place diterima di hati masyarakat," kata Alex. 

Pilihan editor: Tips Jaga Keselamatan Anak Ketika Berenang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tips Mengajak Anak Bersantap di Restoran Mewah saat Bepergian

1 hari lalu

Ilustrasi makan bareng keluarga. Unsplash.com/Pablo Merchn Montes
Tips Mengajak Anak Bersantap di Restoran Mewah saat Bepergian

Berikut ini beberapa tips untuk yang ingin mengajak anak-anak bersantap di restoran mewah saat bepergian


Marak Anak Lakukan Kejahatan Sadistis, Dirjen HAM Desak Revisi UU SPPA

2 hari lalu

Ilustrasi kekerasan terhadap anak. Shutterstock
Marak Anak Lakukan Kejahatan Sadistis, Dirjen HAM Desak Revisi UU SPPA

Dirjen HAM Dhahana Putra mengakui kasus kejahatan seperti pembunuhan dan kekerasan seksual yang melibatkan anak meningkat


Psikolog: Gentle Parenting Bantu Kembangkan Kecerdasan Emosional Anak

2 hari lalu

Ilustrasi keluarga memasak bersama. Freepik.com
Psikolog: Gentle Parenting Bantu Kembangkan Kecerdasan Emosional Anak

Teknologi memiliki pengaruh terhadap pertumbuhan anak.


Psikolog Minta Media Sosial Digunakan untuk Informasi Positif

2 hari lalu

Ilustrasi anak perempuan dan laki-laki melihat telepon pintar. (Unsplash/Tim Gouw)
Psikolog Minta Media Sosial Digunakan untuk Informasi Positif

Psikolog menyarankan media sosial sebaiknya digunakan untuk hal-hal yang menimbulkan dampak positif dan bukan konten negatif.


Psikolog Minta Orang Tua Bekali Anak dengan Panduan Gunakan Media Sosial

4 hari lalu

Ilustrasi anak-anak yang sedang membuka media sosial atau sosmed (Foto: Pexels)
Psikolog Minta Orang Tua Bekali Anak dengan Panduan Gunakan Media Sosial

Paparan konten negatif di media sosial bisa menimbulkan gangguan perkembangan sosial pada anak yang belum matang secara emosional.


Geger Pelecehan di Panti Sosial, Kepolisian Malaysia Akan Panggil Yayasan GISB

4 hari lalu

Ilustrasi pelecehan seksual pada anak perempuan. Shutterstock
Geger Pelecehan di Panti Sosial, Kepolisian Malaysia Akan Panggil Yayasan GISB

Kepolisian Malaysia akan memanggil pucuk pimpinan panti sosial yang dikelola yayasan GISB.


Alasan Psikolog Minta Pernikahan Sudah Dipikirkan sejak Remaja

5 hari lalu

Ilustrasi Pernikahan/Alissha Bride
Alasan Psikolog Minta Pernikahan Sudah Dipikirkan sejak Remaja

Psikolog mengatakan persiapan pernikahan dan berkeluarga sebaiknya sudah dipikirkan sejak remaja, ini alasannya.


Pakistan Laporkan Kasus Polio Pertama dalam 16 Tahun

9 hari lalu

Pakistan Laporkan Kasus Polio Pertama dalam 16 Tahun

Pada 2023 Pakistan melaporkan enam kasus polio sedangkan pada 2022 angkanya adalah 20 kasus.


Perhatikan Kesehatan Anak untuk Cegah Cacar Monyet

10 hari lalu

Ilustrasi MPOX. Shutterstock
Perhatikan Kesehatan Anak untuk Cegah Cacar Monyet

WHO menyebutkan anak-anak berisiko lebih tinggi terkena cacar monyet, bahkan lebih parah dibanding orang dewasa. Jaga selalu kesehatannya.


Cara Mengedukasi Anak untuk Cegah Pelecehan Seksual Menurut Psikolog

11 hari lalu

Ilustrasi pelecehan seksual pada anak laki-laki. Shutterstock
Cara Mengedukasi Anak untuk Cegah Pelecehan Seksual Menurut Psikolog

Psikolog membagi tips bagi orang tua dalam mengedukasi anak untuk mencegah menjadi pelaku atau korban pelecehan seksual.