Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tips Mencari Makanan Halal di Dalam dan Luar Negeri

Reporter

image-gnews
Berbagai makanan halal khas Korea di Manis Kitchen, Seoul, Korea Selatan. TEMPO | Purwani Diyah Prabandari
Berbagai makanan halal khas Korea di Manis Kitchen, Seoul, Korea Selatan. TEMPO | Purwani Diyah Prabandari
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Saat berada di negeri dengan mayoritas penduduk nonmuslim, mencari makanan halal sering butuh perjuangan. Halal Lifestyle Enthusiast, Dian Widayanti, pun memberi beberapa tips bagi kaum Muslim yang ingin menikmati makanan halal di luar negeri.

“Kalau kita masak otomatis pasti bisa masak yang halal karena ada halal butchery. Tapi kalau beli gimana? Itu sebenarnya aku bisa googling saja “Halal food near me”, nanti bakal keluar rekomendasi makanan halal yang dekat kita,” ucap Dian saat membagikan pengalamannya tinggal di Swiss beberapa waktu lalu.

Selain lewat internet, ia mengatakan makanan halal juga bisa ditemui di dekat masjid yang ada di negara tersebut. Yang tersedia biasanya makanan khas Timur Tengah atau India yang masih bisa terjamin kehalalannya. Wanita yang aktif memberi edukasi dan rekomendasi makanan halal ini juga mengatakan penting untuk selalu bertanya tentang bahan yang dipakai di menu makanan tersebut jika ragu.

“Sebenarnya banyak kalau kita mau cari, tapi kalau sudah enggak mau cari, ya sudah yang penting enggak babi. Yang penting tanya soalnya menurut aku kalau di luar kita enggak mungkin cari yang sudah sertifikat halal, paling enggak tanya kalau dia punya titik kritis makanannya, kayak makanan Jepang itu yang berbahaya, biasanya suka dimasukan mirin, sake, itu yang aku tanya,” papar Dian.

Perhatikan juga bumbunya
Selain makanan berat, Dian juga menyarankan kaum muslim memperhatikan minuman seperti kopi atau roti yang terkadang masih memakai rum atau esens vanila yang beralkohol untuk membuat makanannya. Duta jenama aplikasi kuliner Momasa ini mengatakan jika di dalam negeri, perhatikan juga bumbu masak yang dipakai, seperti arak masak atau sering disebut angciu. Angciu, sering ditemukan pada nasi goreng atau makanan laut pinggir jalan untuk meningkatkan cita rasa masakan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Aku sudah tanya ke seafood tendaan, rata-rata mereka pakai angciu, itu memang sudah dibilang haram sama MUI tapi banyak yang enggak tahu, jadinya suka dimasukan di menu-menu. Kemarin aku ke restoran Sunda sudah beberapa kali confirm mereka pakai angciu, sayang banget,” ujarnya.

Penyebabnya, minimnya edukasi terhadap bahan apa saja yang tergolong haram dan tidak mencari tahu bahan makanan yang halal. Ia mengatakan saat ini sudah banyak restoran besar yang berasal dari luar negeri di Indonesia yang mengantongi sertifikat halal, tidak hanya sekadar tulisan “No Pork, No Lard”. Ia berharap umat Islam bisa memilih dengan bijak makanan halal yang ada di Indonesia agar tidak menimbulkan dosa di kemudian hari.

Pilihan Editor: Resep Makanan Jepang Halal Gyudon dan Sushi dari Chef Hideki

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan

Berita Selanjutnya




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Alasan Mengapa Makanan di Pesawat Umumnya Tidak Selezat di Restoran

1 hari lalu

Ilustrasi makan di pesawat/Emirates
Alasan Mengapa Makanan di Pesawat Umumnya Tidak Selezat di Restoran

Seorang pramugari mengatakan bahwa dia selalu menerima komplain tentang rasa makanan di pesawat setiap kali terbang.


5 Manfaat Daun Mimba untuk Tubuh

1 hari lalu

Pohon mimba. Wikipedia
5 Manfaat Daun Mimba untuk Tubuh

Daun mimba banyak digunakan sebagai bahan pengobatan tradisional untuk berbagai kondisi.


Apa Itu Gangguan Makan ARFID?

2 hari lalu

Ilustrasi keluarga makan bersama di meja makan. Foto: Freepik.com
Apa Itu Gangguan Makan ARFID?

ARFID adalah suatu kondisi yang ditandai dengan pembatasan asupan makanan karena gangguan makan.


5 Makanan yang Dapat Menurunkan Tekanan Darah

3 hari lalu

Ilustrasi cek tekanan darah. shutterstock.com
5 Makanan yang Dapat Menurunkan Tekanan Darah

Salah satu cara yang efektif untuk mengelola tekanan darah adalah dengan mengadopsi pola makan yang sehat.


Apa yang Terjadi jika Mengonsumsi Satu Jenis Makanan Setiap Hari?

3 hari lalu

Ilustrasi wanita makan buah apel. Foto: Freepik.com/lifestylememory
Apa yang Terjadi jika Mengonsumsi Satu Jenis Makanan Setiap Hari?

Makan satu jenis makanan setiap hari dapat menimbulkan hal-hal buruk. Apa saja?


Dulu Makanan Murah Meriah Rakyat Jelata, Kini Jadi Santapan Mewah

6 hari lalu

Ilustrasi kaviar. Foto: Freepik.com/Stockking
Dulu Makanan Murah Meriah Rakyat Jelata, Kini Jadi Santapan Mewah

Siapa sangka sederet makanan mahal dengan cap mewah berikut dulunya hanya makanan murah yang bisa disantap rakyat jelata.


6 Bahan Makanan yang Mengandung Prebiotik Tinggi

7 hari lalu

Ilustrasi jahe. Freepik.com
6 Bahan Makanan yang Mengandung Prebiotik Tinggi

Bawang, pisang, jahe, gandum, almond dan asparagus adalah beberapa bahan makanan yang kaya prebiotik.


Inilah 5 Makanan yang Mengandung Probiotik

7 hari lalu

Ilustrasi perempuan mengonsumsi yogurt. Foto: Freepik.com/pressfoto
Inilah 5 Makanan yang Mengandung Probiotik

Probiotik umumnya ditemukan dalam makanan fermentasi. Yoghurt, Kefir, Kimchi, Tempe, dan Miso adalah beberapa di antaranya.


Perempuan Ini Nyaris Meninggal karena Makan Ikan Nila yang Terkontaminasi Bakteri

7 hari lalu

Ilustrasi Sup Ikan. shutterstock.com
Perempuan Ini Nyaris Meninggal karena Makan Ikan Nila yang Terkontaminasi Bakteri

Laura Barajas nyaris kehilangan nyawa setelah mengkonsumsi ikan nila setengah matang yang terkontaminasi bakteri mematikan


Tak Hanya Sayuran Hijau dan Kacang-kacangan, Ini 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Penyakit Ginjal

7 hari lalu

Puluhan warga yang sebagian besar ibu-ibu lanjut usia antri mendapatkan sayuran gratis di kampung Mojo yang  dikoordinir oleh bapak ibu warga di RT 03 RW VI kelurahan Mojo, Kecamatan Pasar Kliwon, Surakarta, Jawa Tengah, Jumat 24 September 2021. Sayuran yang dibagikan ke warga berupa Sayur Sop, sayur asem, sawi putih dan hijau, kenikir, Bayam, kangkung, terong, jepan, timun, tomat, tahu, tempe, telor, karak dan krupuk, nasi pecel dan oseng, lobak, daun selada, ceme, serta bumbu dapur. TEMPO/Bram Selo
Tak Hanya Sayuran Hijau dan Kacang-kacangan, Ini 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Penyakit Ginjal

Saat mengalami penyakit ginjal, sebaiknya hindari makanan berikut ini