Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Banyak Makan Serat Bikin Langsing

TEMPO/Zulkarnain
TEMPO/Zulkarnain
Iklan
TEMPO Interaktif, Tina Toon, mantan artis cilik yang kini tubuhnya lebih sintal, tak lagi melar seperti dulu, membuka rahasianya. "Aku sekarang lebih senang menu berserat, bikin tubuh sehat. Aku rutin menyantap buah dan sayur, (sedangkan) karbohidrat dan lemak hanya sedikit," ujarnya. Tina menyadari, dengan porsi makan tersebut, tubuhnya lebih sehat, bugar, dan energetik. "Yang penting, aku mengimbangi dengan olahraga dan konsultasi gizi ke dokter," kata pelantun lagu Bolo-bolo itu.

Memang, kita dianjurkan mengkonsumsi serat 26-30 gram per hari. Untuk itu, pola makan sehat berserat harus segera dibiasakan sekarang juga. Sebab, wabah penyakit menghantui kita dengan semakin tingginya beban kerja dan kegiatan setiap hari. "Jumlah serat pada satu buah atau semangkuk sayuran kira-kira 4 gram. Untuk itu, buah dan sayur dapat bergantian dikonsumsi 6-8 kali per hari," tutur Dr Inge Permadhi, MS, SpGK, spesialis gizi klinik dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, kemarin.

Pola makan tiga kali sehari mengharuskan kita mengkonsumsi buah sebelum makan dan menyertakan semangkuk sayur dalam menu makan. Buah yang dipilih harus mengandung daging, sehingga sarat akan serat, misalnya apel, jeruk, salak, pepaya, pir, dan kedondong. "Semua buah aman dikonsumsi untuk penderita penyakit lambung. Dan, bagi orang yang kesulitan menguyahnya, seperti orang lanjut usia, dapat diupayakan dengan menggunakan blender," kata Inge.

Yoghurt, Inge menambahkan, memang menjadi salah satu pilihan terbaik dalam menyehatkan saluran pencernaan kita. Dan mengkonsumsinya secara rutin saat kita merasa lapar memang baik untuk tubuh, karena akan memberikan asupan bakteri baik ke dalam usus kita yang memiliki luas total 300 meter persegi. Namun perlu diingat, tubuh juga memerlukan gizi yang seimbang, bukan hanya protein yang berasal dari yoghurt. Karbohidrat dan lemak juga tetap diperlukan agar tubuh tidak kekurangan zat besi.

"Dan perlu juga dipastikan bahwa bakteri dalam yoghurt tidak mati dalam proses transportasi dari pabrik hingga toko. Artinya, yoghurt harus selalu dalam keadaan dingin dan disimpan dalam freezer. Jika tidak, bakteri dengan mudah akan mati." Senada dengan Inge, Fatikah Sari, dari Klinik Healty Life, Jakarta, mengatakan ada banyak alasan untuk mengkonsumsi serat, mengingat banyak manfaat yang bisa diperoleh dari serat. Sebenarnya serat makanan dibagi menjadi dua kelompok, yaitu serat larut (soluble fiber) dan serat tidak larut (insoluble fiber).

Fatikah menerangkan, serat larut (serat yang larut dalam air) terdiri atas pektin, gum, mucilage, dan beta glucan, seperti pada sayuran, buah, produk kedelai, serta bijian-bijian. Serat tidak larut terdiri atas lignin, selulosa, dan hemiselulosa, seperti pada sereal, kulit buah, sayuran terutama berbentuk daun, serta kacang-kacangan.

"Masyarakat sekarang sadar betapa pola makan memiliki makna penting untuk kesehatan mereka," ujarnya. Untuk memelihara kesehatan, dianjurkan memperbanyak asupan serat, seperti sayur dan buah, serta menjaga pola makan sehat dan berolahraga teratur. "Namun saat ini kebanyakan orang lebih menginginkan segala sesuatunya bersifat efektif dan efisien, sehingga mereka cenderung menambah asupan serat dengan mengkonsumsi suplemen sebagai pilihan kedua," ujarnya.

Kini, Fatikah memaparkan, pola makan masyarakat urban lebih menyenangi sarapan pagi dengan menyantap buah, jus, dan yoghurt. Makanan berserat memiliki banyak manfaat, antara lain mencegah konstipasi atau sembelit. Serat makanan meningkatkan massa dan ukuran feses serta melunakkannya, sehingga lebih mudah dikeluarkan dan menurunkan risiko Anda susah buang air besar. 

Manfaat lain ialah menurunkan risiko gangguan pencernaan. Pola makan yang tinggi serat dapat menurunkan risiko terkena gangguan spesifik, seperti hemoroid atau wasir, iritasi usus besar, dan luka disertai benjolan dalam usus besar (diverticulitis). "Selain itu juga menurunkan kadar kolesterol, mencegah penyakit jantung, mengontrol kadar gula darah, membantu menurunkan berat badan, mencegah kanker usus, dan memberi penampilan terbaik bagi otot seseorang," tutur Fatikah. 

RENNY FITRIA SARI | HP


Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


84 Persen Masyarakat di Asia Pasifik Akui Pentingnya Komunitas Dalam Jaga Kesehatan

1 hari lalu

Ilustrasi lari/herbalife
84 Persen Masyarakat di Asia Pasifik Akui Pentingnya Komunitas Dalam Jaga Kesehatan

Ada banyak tantangan yang harus dihadapi orang ketika ingin hidup sehat. 84 persen mengakui peran komunitas bisa bantu jaga kesehatan.


77 Persen Masyarakat di Asia Pasifik Lebih Sadar Jaga Kesehatan Setelah Pandemi

1 hari lalu

Ilustrasi cek kesehatan (Pixabay,com)
77 Persen Masyarakat di Asia Pasifik Lebih Sadar Jaga Kesehatan Setelah Pandemi

Herbalife merilis Survei Asia Pacific Health Priority 2023. Dalam survei itu terlihat bahwa 77 persen masyarakat kini lebih sadar untuk jaga kesehatan


Pedagang Hewan Kurban di Depok Gunakan Barcode untuk Ketahui Kesehatan

6 hari lalu

Sales Promotion Girl (SPG) berpakaian ala koboi berpose saat menunggu pembeli di Mall Hewan Kurban H. Doni, Depok, Kamis, 1 Agustus 2019. Gaya SPG yang berpakaian ala koboi tersebut merupakan upaya untuk menarik minat pembeli. TEMPO/M Taufan Rengganis
Pedagang Hewan Kurban di Depok Gunakan Barcode untuk Ketahui Kesehatan

Pedagang hewan kurban jenis sapi di Depok, Jawa Barat menggunakan barcode untuk mengetahui keadaan kesehatan dan riwayat hewan.


6 Jenis Kentut dan Ketahui Masing-masing Artinya bagi Kesehatan

12 hari lalu

healthandcaresolution.com
6 Jenis Kentut dan Ketahui Masing-masing Artinya bagi Kesehatan

Kentut dapat menunjukkan banyak hal lain yang terjadi di dalam tubuh.


Soroti Kesenjangan Layanan Kesehatan di Daerah, Ombudsman Gunakan Tiga indikator

13 hari lalu

Ilustrasi Gedung Ombudsman Jakarta. ANTARA
Soroti Kesenjangan Layanan Kesehatan di Daerah, Ombudsman Gunakan Tiga indikator

Ombudsman membeberkan adanya indikasi dalam kesenjangan pembangunan di daerah termasuk di dalamnya mengenai kesehatan.


5 Manfaat Air Klorofil untuk Kesehatan Tubuh

18 hari lalu

Cairan klorofil. exportersindia.com
5 Manfaat Air Klorofil untuk Kesehatan Tubuh

Air klorofil baik untuk tubuh karena terdapat vitamin dan antioksidan yang bermanfaat.


6 Manfaat Menonton Konser Musik untuk Kesehatan

18 hari lalu

Grup Band Coldplay tampil menghibur penonton dalam Expo 2020 di Dubai, Uni Emirat Arab, 15 Februari 2022. REUTERS/Christopher Pike
6 Manfaat Menonton Konser Musik untuk Kesehatan

Menonton sebuah konser musik ternyata juga memiliki benefit bagi kesehatan tubuh. Berikut adalah sederet manfaat menghadiri sebuah konser musik bagi kesehatan.


5 Manfaat Rutin Makan Kentang bagi Kesehatan

19 hari lalu

Ilustrasi kentang rebus. Mykingcook.com
5 Manfaat Rutin Makan Kentang bagi Kesehatan

Nutrisi yang terkandung dalam kentang bermanfaat meningkatkan kesehatan dan menangkal berbagai jenis penyakit.


Bisakah OCD Disembuhkan?

22 hari lalu

Ilustrasi cemas. Shutterstock.com
Bisakah OCD Disembuhkan?

OCD dapat dikelola dengan bantuan pengobatan dan terapi.


Manfaat Hipnoterapi bagi Bidang Kesehatan

25 hari lalu

Ilustrasi hipnotis. Pixabay
Manfaat Hipnoterapi bagi Bidang Kesehatan

Hipnoterapi banyak digunakan untuk tujuan pengobatan atau terapi dengan peningkatan relaksasi, konsentrasi, dan fokus pada pikiran secara penuh.