Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ayo Berburu Si Bulat!  

poffortjes. holland.com
poffortjes. holland.com
Iklan
TEMPO Interaktif, Jakarta - 1. Pasar Mayestik
Orang mengenalnya dengan sebutan kue cubit. Padahal, maksudnya adalah poffertjes. Pilihan menikmati si bulat di sini bisa sesuai dengan selera: matang atau setengah matang, dengan toping cokelat, keju, nangka, atau kismis. Satu bungkus berisi enam kue, dengan harga mulai Rp 5.000.
2. Di sekitar Jalan Pati Unus, Kebayoran Baru, dan di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, disediakan jajanan pasar poffertjes yang dijual di pinggir jalan. Setiap sore dan minggu pagi biasanya para ibu memburunya ke tempat ini.
3. Texas Fried Chicken
Ternyata gerai ayam goreng ini pun menyajikan si bulat. Bisa menjadi menu pembuka atau dimakan bersama ayam goreng. Sebab, kue ini rasanya gurih, bukan manis. Biasanya ia diletakkan di kotak khusus dekat meja kasir.
4. Di sekitar Rumah Makan Manado di food court ITC Ambasador, Kuningan, Jakarta. Poffertjes di sini enak dimakan selagi hangat, dengan bagian tengah yang masih empuk atau setengah padat.
5. HEMA Dutch Resto, Jalan KH Ahmad Dahlan, Jakarta Selatan. Sambil menikmati si bulat mini, kita bisa menyaksikan anak-anak remaja berseliweran di kawasan ini.
6. Eramus Huis, Kedutaan Belanda, Jalan Rasuna Said. Menikmati poffertjes di sini serasa berada di negara asalnya. Apalagi dengan lalu-lalang orang yang berkomunikasi dengan bahasa ibu.
7. Menteng Huis, depan kantor Pos Cikini Raya, Jakarta Pusat. Setelah Anda lelah berbelanja dan berkeliling tempat ini, saatnya menikmati poffertjes yang aromanya menggelitik hidung.
8. TIS atau M.T. Haryono Square, Tebet, Jakarta Selatan.
9. Dapoer Mahakam, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Di restoran bergaya kolonial Belanda dan peranakan Cina ini, poffertjes orisinal, cokelat, dan keju menjadi menu favorit. Pada akhir pekan biasanya tamu yang singgah ke sini mengudapnya dengan secangkir teh atau kopi panas.
10. Kedai Tiga Nyonya, Jalan Wahid Hasyim, Menteng, Jakarta Pusat.
11. Kembang Goela Restoran, Sudirman, Jakarta Selatan. Bau harum yang menyengat langsung menyambut pengunjung begitu singgah di sini. Dengan interior, meja, kursi, serta dinding yang dirancang berbau kolonialisme yang dikemas secara modern, restoran ini menjadi tempat yang asyik menyantap si mini bulat sambil bercengkerama atau membicarakan bisnis.
12. Pand'Or Pattiserie, Jalan Wiyaja, Jakarta Selatan. Penikmat poffertjes di sini boleh dibilang kalangan eksekutif dan profesional muda. Biasanya, selain orisinal, ada pilihan dengan taburan kenari, kacang almond, atau kacang mede.
13. Puncak Pass, Bogor. Meski letaknya di luar Jakarta, menikmati poffertjes yang panas mengepul dalam hawa dingin memberi sensasi tersendiri. Banyak yang mengatakan si bulat di sini tidak mini, tapi berukuran bulat besar hampir seukuran telapak tangan, sehingga sekali santap satu potong langsung kenyang. HADRIANI P | Berbagai Sumber
Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Survei Konsumsi Kuliner Gen Z dan Milenial: Pilih karena Ada Promo, Sering Beli Fast Food

1 hari lalu

Pengemudi ojek daring bersiap mengantar rantang berisi makanan saat pemberian bantuan makanan kepada para lanjut usia (lansia) terlantar di Kantor Pemkot Tegal, Jawa Tengah, Kamis, 9 April 2020. Pemberian sebanyak 600 rantang makanan oleh Dinas Sosial Kota Tegal yang dikirim melalui pengemudi ojek online ke tempat tinggal lansia. ANTARA/Oky Lukmansyah
Survei Konsumsi Kuliner Gen Z dan Milenial: Pilih karena Ada Promo, Sering Beli Fast Food

Hasil survei terbaru dari perusahaan riset berbasis digital, Populix, mengungkap pola konsumsi kuliner di kalangan anak muda Gen Z dan Milenial.


Mencicipi Sagun Khas Sumatera Barat yang Renyah dan Manis

3 hari lalu

Kuliner Sagun Khas Sumatera Barat yang terbuat dari olahan kelapa dan tepung tapioka. TEMPO/Fachri Hamzah.
Mencicipi Sagun Khas Sumatera Barat yang Renyah dan Manis

Sagun memiliki kemiripan dengan Sagon yang berasal dari Yogyakarta.


Resep Sederhana Membuat Gyoza

6 hari lalu

Gyoza. Pixabay
Resep Sederhana Membuat Gyoza

Gyoza kuliner yang berasal dari Cina, disebut jiaozi. Tapi, hidangan ini sekarang sudah populer di Jepang


Resep Coto Makassar yang Bisa Anda Coba di Rumah

7 hari lalu

Coto Makassar. Dok. Tokopedia
Resep Coto Makassar yang Bisa Anda Coba di Rumah

Coto Makassar merupakan salah satu kuliner khas Sulawesi Selatan. Berikut resep yang bisa Anda coba di rumah.


JCO Indonesia Dapat Sertifikat Halal dari BPJPH, Sucofindo Bantu Prosesnya

7 hari lalu

J.co Donuts
JCO Indonesia Dapat Sertifikat Halal dari BPJPH, Sucofindo Bantu Prosesnya

JCO Indonesia berhasil memperoleh Sertifikat Halal. PT Sucofindo membantu BPJPH dalam proses pembuatan hingga penyerahan Sertifikat Halal tersebut.


ESB Gandeng Foodizz Gelar Roadshow Gratis untuk UMKM Kuliner, Begini Cara Daftarnya

8 hari lalu

CEO & Co-Founder PT Esensi Solusi Buana (ESB), Gunawan saat menunjukkan ekosistem ESB di sela Press Conference ESB x Foodizz Academy F&B National Roadshow Scale Up Bisnis Kuliner Juara Lokal di Jakarta pada Selasa, 23 Mei 2023. TEMPO/Hanifah Dwijayanti
ESB Gandeng Foodizz Gelar Roadshow Gratis untuk UMKM Kuliner, Begini Cara Daftarnya

ESB bersama Foodizz menggelar Roadshow Nasional gratis untuk UMKM Kuliner, bagaimana cara Daftarnya?


Mencicipi Kuliner Khas Betawi, Es Selendang Mayang yang Manis dan Gurih

8 hari lalu

Es Selendang Mayang. TEMPO/Subekti
Mencicipi Kuliner Khas Betawi, Es Selendang Mayang yang Manis dan Gurih

Kuliner Betawi dikenal memiliki rasa sedap dan gurih. Ada juga minumannya yang tak kalah menggoda salah satunya es selendang mayang.


Muslim Life Fair 2023 di Yogyakarta, Ajak Eksplorasi Keragaman Kuliner Halal

9 hari lalu

Suasana Muslim Life Fair Yogyakarta di Jogja Expo Center (JEC) yang berlangsung Jumat sampai Ahad, 3-5 Juni 2022. Dok. Istimewa.
Muslim Life Fair 2023 di Yogyakarta, Ajak Eksplorasi Keragaman Kuliner Halal

Gelaran Muslim Life Fair 2023 ini juga akan diisi berbagai pameran berbagai kategori.


12 Jenis Dimsum Paling Populer dan Enak yang Wajib Dicoba

10 hari lalu

Ilustrasi dimsum goreng. Pixabay/Jonathan Valencia
12 Jenis Dimsum Paling Populer dan Enak yang Wajib Dicoba

Dimsum merupakan makanan tradisional dari Cina. Ketahui jenisnya yang populer di Indonesia, mulai dari Hakau hingga Siu Mai.


Mencicipi Seafood Pinggir Jalan di Batam: Ikan Bakar Bumbu Tradisional Jadi Menu Favorit

11 hari lalu

Seorang juru masak di warung seafood Pak Bos munjukan ikan bakar yang sudah selesai dibakarnya. TEMPO|Yogi Eka Sahputra
Mencicipi Seafood Pinggir Jalan di Batam: Ikan Bakar Bumbu Tradisional Jadi Menu Favorit

Jika kita melintas di sepanjang Jalan Duyung Lubuk Baja, Batam, tampak di sisi kiri jalan warung seafood dengan menampilkan proses pembakaran ikan.