Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

30 Penyakit Ini Akibat Krisis Air Bersih

image-gnews
Sejumlah mobil tanki air milik PT Palyja menyuplai air bersih ke sejumlah bak penampungan air di komplek Istana Kepresidenan, Jakarta
Sejumlah mobil tanki air milik PT Palyja menyuplai air bersih ke sejumlah bak penampungan air di komplek Istana Kepresidenan, Jakarta
Iklan

TEMPO Interaktif,  -Jangan pernah memandang remeh air. Kelebihan membuat banjir, kekurangan pun bikin sengsara. Jebolnya tanggul air di Buaran, Jakarta Timur, membuat beberapa tempat di Jakarta kekurangan air bersih. Di Petamburan, Jakarta Pusat, warga bersitegang satu sama lain karena berebut air bersih yang dipasok pemerintah daerah.

Selain air, tentu masyarakat perlu mewaspadai beberapa penyakit yang timbul karena kekurangan air bersih. Tanpa akses air minum yang bersih, menurut organisasi pangan dan pertanian dunia (FAO), 3.800 anak meninggal tiap hari oleh penyakit. Badan kesehatan dunia (WHO) memperkirakan 2 miliar manusia per hari terkena dampak kekurangan air di 40 negara, dan 1,1 miliar tak mendapat air yang memadai.

Di Indonesia, 119 juta rakyat belum memiliki akses terhadap air bersih. Baru 20 persen, itu pun kebanyakan di daerah perkotaan, sedangkan 82 persen rakyat Indonesia mengkonsumsi air yang tak layak untuk kesehatan. Menurut badan dunia yang mengatur soal air, World Water Assessment Programme, krisis air memberi dampak yang mengenaskan: membangkitkan epidemi penyakit.

Enam puluh persen sungai di Indonesia tercemar, mulai bahan organik sampai bakteri coliform dan Fecal coli penyebab diare. Menurut data Kementerian kesehatan, dari 5.798 kasus diare, 94 orang meninggal. Jakarta dialiri 13 sungai, sayangnya menurut badan pengendalian lingkungan hidup DKI Jakarta 13 sungai di Jakarta itu sudah tercemar bakteri Escherichia coli, bakteri dari sampah organik dan tinja manusia.

Sungai Ciliwung termasuk yang paling besar tercemar bakteri E. coli, kadar pencemaran mencapai 1,6-3 juta individu per 100 cc, padahal standar baku mutunya 2.000 individu per 100 cc. Dari situ ada 20-30 jenis penyakit yang bisa timbul akibat mikroorganisme di dalam air yang tidak bersih. Bakteri yang sama juga mencemari 70 persen tanah di Ibu Kota yang juga berpotensi mencemari sumber air tanah.

Padahal kebutuhan air bersih orang di Jakarta setiap hari diperkirakan 175 liter air per orang. Dan untuk 9 juta penduduk, diperlukan 1,5 juta meter kubik per hari. Perusahaan air minum baru bisa memenuhi kebutuhan 52 persen lebih, itu pun kalau tidak ada masalah.

Menurut penelitian WHO, penyakit yang timbul akibat krisis air antara lain kolera, hepatitis, polymearitis, typoid, disentrin trachoma, scabies, malaria, yellow fever, dan penyakit cacingan.

Di Indonesia, 423 per 1.000 penduduk semua usia kena diare, dan setahun dua kali diare menyerang anak di bawah 5 tahun. Diare yang disertai muntah sering disebut muntah-berak (muntaber), gejalanya biasanya buang air terus-menerus, muntah, dan kejang perut. Jika tak bisa diatasi dengan gaya hidup sehat dan lingkungan yang bersih, bisa lebih jauh terkena tifus dan kanker usus, yang tak jarang menyebabkan kematian.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut dokter ahli penyakit lambung (gastroenterolog) Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta, Ari Fahrial Syam, terbatasnya air bersih akan berdampak pada masalah kesehatan masyarakat. Sebab, masyarakat membutuhkan air bersih untuk mandi, mencuci, dan buang air. “Keterbatasan air bisa membuat masyarakat mengabaikan masalah kesehatan,” ujarnya.

Terbatasnya air bersih juga akan mengganggu kebersihan lingkungan. Sebagian masyarakat menunda mandi atau mandi sekadarnya, serta keadaan sekitar relatif lebih kotor dan menimbulkan banyak lalat.

Maka makanan dan minuman akan mudah dihinggapi lalat. Karena itu, menurut dokter Ari, masyarakat dan pemerintah harus mengantisipasi penyakit yang muncul. “Penyakit kulit dan diare sangat potensial meningkat karena keterbatasan air bersih,” kata dia.

Dokter Ari menyebutkan, hasil berbagai penelitian menunjukkan terbatasnya air bersih merupakan salah satu faktor utama penyebab meningkatnya kejadian diare. Karena itu, kasus diare ini harus diantisipasi oleh pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) di lokasi yang mengalami krisis air bersih.

Ari menyarankan, jika masyarakat mengalami diare, hendaknya mengkonsumsi lebih banyak cairan dan elektrolit. Gunanya untuk mencegah kondisi kekurangan cairan dan elektrolit yang lebih parah serta berujung pada komplikasi lanjut. “Seperti gangguan fungsi ginjal yang menyebabkan kematian,” ucapnya.

Selain diare, penyakit kulit karena jamur berpotensi muncul. Di negara tropis seperti Indonesia, menurut dokter, infeksi jamur cukup tinggi. Apalagi dalam kondisi air bersih terbatas. Kulit mudah berkeringat, lembap, terutama di daerah lipatan kulit. Untuk menghindari infeksi jamur, Ari menyarankan tetap mandi dan membersihkan daerah lipatan kulit dan menggunakan pakaian yang bersih.

AT | DIAN YULIASTUTI

Iklan

Berita Selanjutnya




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Komisi V Minta Pemerintah Pusat dan Pemda Sinergi Atasi Krisis Air

1 hari lalu

Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwan Darmawan Aras. Foto : Dok/Man
Komisi V Minta Pemerintah Pusat dan Pemda Sinergi Atasi Krisis Air

Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwan Darmawan Aras menegaskan diperlukan sinergitas antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah untuk mengatasi permasalahan krisis air.


Pelanggan Air PAM Jaya Diimbau Tampung Air Imbas Kebocoran Pipa di Petamburan

3 hari lalu

Petugas BPBD DKI Jakarta mengecek kebocoran pipa air PAM Jaya di kawasan Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Jumat malam, 22 September 2023. Dok. BPBD DKI Jakarta.
Pelanggan Air PAM Jaya Diimbau Tampung Air Imbas Kebocoran Pipa di Petamburan

Selama perbaikan pipa yang bocor, PAM Jaya akan mengirimkan truk tangki air yang akan dibagikan secara gratis untuk wilayah terdampak.


Kesulitan Air karena Kekeringan, Warga Kranggan Terpaksa Ambil Air dari Anak Kali Cisadane

7 hari lalu

Aliran anak Cisadane, Kali Cisalak menjadi sumber air warga Kranggan, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, Selasa 19 September 2023. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Kesulitan Air karena Kekeringan, Warga Kranggan Terpaksa Ambil Air dari Anak Kali Cisadane

Karena kekeringan, warga Kelurahan Kranggan, Tangsel, terpaksa mencuci dan mandi dengan air sungai meski efeknya gatal-gatal.


Top 3 Metro: Pelarangan Ibadah di Cinere, Krisis Air Kalideres, dan Bus TJ Beroperasi Tanpa Penumpang

9 hari lalu

Warga Cinere, Depok menggeruduk kapel di salah satu ruko di Jalan Bukit Cinere Raya RT. 12 RW. 03, Kelurahan Gandul, Kecamatan Cinere, Depok. Foto: Istimewa
Top 3 Metro: Pelarangan Ibadah di Cinere, Krisis Air Kalideres, dan Bus TJ Beroperasi Tanpa Penumpang

Berita Top 3 Metro kemarin mengulas tentang pelarangan ibadah di Cinere, krisis air bersih di Kalideres, hingga bus TJ beroperasi tanpa penumpang.


Krisis Air Bersih di Kalideres, Heru Budi: Saya Selalu Monitor dan Minta Dirut PAM Jaya Menyuplai

10 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau hasil penataan RTH Kalijodo (Festival Kalijodo) Jl. Bidara Raya No. 7, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara pada Sabtu, 16 September 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Krisis Air Bersih di Kalideres, Heru Budi: Saya Selalu Monitor dan Minta Dirut PAM Jaya Menyuplai

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengklaim dirinya selalu mengawasi pasokan air bersih bagi warga di Ibu Kota.


Tetapkan Zona Bebas Air Tanah, Sekda DKI: Jakarta Itu Krisis Air

17 hari lalu

Warga mengisi air bersih ke sebuah galon dari sumur pompa di Kawasan Manggarai, Jakarta, 9 November 2015. TEMPO/Eko siswono Toyudho
Tetapkan Zona Bebas Air Tanah, Sekda DKI: Jakarta Itu Krisis Air

Larangan penggunaan air tanah tidak hanya berlaku bagi gedung tinggi, melainkan juga rumah warga di zona bebas air tanah.


Ribuan Keluarga Krisis Air Bersih, Status Kekeringan Kota Serang Menuju Siaga Darurat

19 hari lalu

Distribusi air bersih oleh BPBD Kota Serang untuk warga Kecamatan Kasemen, Kamis, 7 September 2023. (ANTARA/Desi Purnama Sari)
Ribuan Keluarga Krisis Air Bersih, Status Kekeringan Kota Serang Menuju Siaga Darurat

Wilayah yang paling terdampak kekeringan adalah Kecamatan Kasemen.


Hadapi Kemarau dan Polusi Udara dengan Hujan Buatan, Jangan Lupa Salat Minta Hujan

28 hari lalu

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melaksanakan salat minta hujan (Istisqa) di Masjid Amrullah kompleks Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Riau, Selasa, 17 September 2019. Warga di beberapa daerah di Indonesia juga melakukan salat Istisqa saat kemarau panjang yang kini tengah terjadi. ANTARA
Hadapi Kemarau dan Polusi Udara dengan Hujan Buatan, Jangan Lupa Salat Minta Hujan

Inilah tata caranya salat minta hujan untuk hadapi musim kemarau dan polusi udara


Gibran Siap Antisipasi Imbas Kemarau Panjang, Pemerintah Kota Solo Kirim Air Bersih ke Daerah Krisis

29 hari lalu

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengungkapkan arahan dukungan kepada bakal capres yang akan didukung para relawan Jokowi di ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Foto diambil Jumat, 28 April 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Siap Antisipasi Imbas Kemarau Panjang, Pemerintah Kota Solo Kirim Air Bersih ke Daerah Krisis

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyatakan pihaknya bersiap mengantisipasi imbas terjadinya kemarau panjang. Apa yang dilakukannya?


Delapan Desa di Karawang Krisis Air Bersih Akibat Kemarau Panjang

32 hari lalu

Ilustrasi kekeringan. (ANTARA/Mohammad Ayudha/dok)
Delapan Desa di Karawang Krisis Air Bersih Akibat Kemarau Panjang

Kekeringan atau krisis air bersih yang terjadi di delapan desa tersebut akibat kemarau panjang sebagai dampak dari fenomena El Nino.