Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

UGM Ciptakan Sendok Khusus untuk Cerebral Palsy

image-gnews
REUTERS/Cathal McNaughton
REUTERS/Cathal McNaughton
Iklan

TEMPO.CO , Yogyakarta: Tim Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta menciptakan sebuah sendok makan khusus bagi anak-anak penderita Cerebral Palsy (CP).

Koordinator tim UGM, Sri Hartini, menuturkan inovasi sendok makan yang diciptakan tersebut sengaja dirancang dengan sudut kelengkungan pada tangkai sendok yang dilengkapi palang penahan.

"Fokus inovasi ini adalah sudut kelengkungan sendok yang merupakan sudut yang dihasilkan dari pengukuran 51 anak penderita CP, khususnya jarak antara jari sampai mulut ketika menggerakan jari ke arah mulut," kata Sri di UGM.

Jarak dari 51 anak CP tersebut berkisar antara 0-11 senimeter. Dengan rentang jarak tersebut, dihasilkan sudut pada siku dalam antara 45 derajat sampai 90 derajat.

"Dengan hasil itu kelengkungan antara tangkai sendok dan kepala sendok yang sesuai adalah 135 derajat," kata dia.

Inovasi sendok makan ini sengaja dilakukan berangkat dari keprihatinan tim UGM pada anak penderita Cerebral Palsy. Karena memiliki gangguan fungsi otak serta jaringan saraf pengendali gerakan, maka untuk memegang sebuah sendok makan bagi mereka bukanlah hal yang mudah.

Pasalnya, selama ini sendok yang diproduksi adalah sendok dengan tangkai sendok lurus. Tidak ada sudut kelengkungan dan tidak ada palang penahan jari tangan.

"Sendok biasa itu sulit digunakan penderita CP yang mengalami kekakuan jari tangan, keterbatasan gerak, dan disefisiensi kemampuan memegang dan menggenggam," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sri menambahkan, panjang tangkai dan kepala sendok serta lebar kepala sendok yang didesain pun menyesuaikan dengan sendok yang ada pada umumnya. Tidak hanya itu, bahan untuk membuat sendok ini juga aman, murah, serta mudah didapat karena dibuat dari kayu sonokeling yang tahan lama, ringan dan tidak mengandung zat kimia.

Menurut Sri, studi pendahuluan yang dilakukan sebelum melakukan penelitian menunjukkan adanya 30 persen anak penderita CP yang tidak bisa menggunakan sendok atau mengalami kesulitan dalam menggunakan sendok.

Selain sudut kelengkungan sendok juga didesain dengan palang penahan pada tangkai sendok, sehingga palang pada tangkai sendok tersebut dapat menahan jari tangan penderita CP yang mengalami kekakuan.

Klaim atau hak perlindungan pada paten ini adalah sendok penderita CP yang dilengkapi dengan palang penahan pada tangkai sendok dan sudut kelengkungan 135 derajat pada tangkai sendok ke kepala sendok.

PRIBADI WICAKSONO


Terpopuler:
Ditemukan Penyakit Baru dengan Gejala Mirip AIDS

Mau Berhenti Merokok? Ayo Lari

Manfaat Sunat bagi Bayi Cowok Yang Baru Lahir

Batik Keris Dan Disney Luncurkan Batik Spesial

Pasca Mudik, Ini Cara Jitu Atasi Nyeri Otot

Mengenal Rijsttafel, Menu Bangsawan Belanda

Puasa Tak Sebabkan Kelahiran Prematur

400 Orang Ikut Pelatihan Mendongeng

Lawan Stres dengan Meditasi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

1 jam lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

6 hari lalu

Menu sambal goreng hati sapi. shutterstock.com
Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?


Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

7 hari lalu

Ilustrasi protokol kesehatan / menjaga jarak atau memakai masker. ANTARA FOTO/FB Anggoro
Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

Hari Kesehatan Sedunia 2024, diharapkan terwujudnya kesehatan bagi semua agar mendapat akses pelayanan kesehatan bermutu.


Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

9 hari lalu

Ilustrasi balita mudik. shutterstock.com
Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

Pakar kesehatan mengingatkan orang tua untuk memperhatikan daya tahan tubuh balita saat mudik mengingat kondisi cuaca yang sedang tak baik.


Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

9 hari lalu

Ilustrasi label lolos uji keamanan pangan pada kemasan air minum dalam kemasan.
Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

Pakar mengingatkan bahaya kandungan senyawa bromat yang banyak terbentuk saat Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).


Operasi Hernia Benjamin Netanyahu Berjalan Sukses

14 hari lalu

Benjamin Netanyahu. [Middle East Monitor]
Operasi Hernia Benjamin Netanyahu Berjalan Sukses

Tim dokter dan kantor Perdana Menteri Israel mengumumkan operasi hernia yang dijalani Benjamin Netanyahu berjalan sukses.


Tips Makan Enak tanpa Khawatir Masalah Pencernaan Saat Lebaran

15 hari lalu

Hidangan lebaran. ANTARANEWS
Tips Makan Enak tanpa Khawatir Masalah Pencernaan Saat Lebaran

Dokter spesialis penyakit dalam memberikan tips agar tetap bisa makan enak saat lebaran tanpa menimbulkan masalah pencernaan.


7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

20 hari lalu

Ilustrasi Semangka
7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.


Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

23 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

Tingginya tingkat kolesterol biasanya dibarengi dengan gejala yang meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, dan masalah kesehatan lainnya.


5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

27 hari lalu

Ilustrasi kelapa muda (Pixabay.com)
5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

Tidak hanya segar, air kelapa hijau juga memiliki sejumlah manfaat yang signifikan bagi kesehatan tubuh.