Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Gejala Awal Kanker Kulit Ini Sering Terabaikan

image-gnews
thefuntimesguide.com
thefuntimesguide.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam beberapa kasus langka, penglihatan yang kurang jelas dan sakit kepala merupakan tanda-tanda awal gejala penyakit kanker kulit. Kebanyakan, yakni 99 dari 100 kasus, gejala kanker kulit dapat dilihat secara jelas, seperti ruam, kulit memerah atau luka.

Baca: Rachel Amanda Pernah Terkena Kanker Tiroid, Apa Gejalanya?

Namun, selalu ada pengecualian, termasuk yang satu ini, dan tidak ada bedanya dengan kulit normal.  Misalnya, melanoma – kanker yang berkembang pada melanosit, sel pigmen kulit yang berfungsi untuk menghasilkan melanin – bergantung pada lokasinya – dapat menimbulkan rasa nyeri, sakit kepala atau gejala lain yang tidak tampak di kulit.

“Biasanya diikuti dengan bisul atau luka menganga pada kulit. Kebanyakan orang tidak sadar akan hal tersebut,” ujar Zaineb Makhzoumi, M.D., ahli bedah dan asisten profesor di University of Maryland School of Medicine, Amerika Serikat.

Apa saja gejala kanker kulit yang sering terabaikan? Ini beberapa di antaranya:

Benjolan di bawah permukaan kulit
Anda tidak dapat melihatnya. Namun, jika Anda merasa ada benjolan di bawah permukaan kulit – terutama di beberapa bagian tubuh, seperti ketiak atau leher – hal tersebut bisa jadi tanda adanya kanker kulit yang telah menyebar di kelenjar getah bening.

Hal tersebut tentu tidak biasa, ada saat dimana sistem kekebalan tubuh menangani kerusakan dalam jaringan kulit meski kanker sudah menyebar. Dengan kata lain, kanker bermula di bawah permukaan kulit, namun Anda tidak mengetahuinya karena tidak dapat melihatnya dengan mata telanjang,” kata Jeremy Davis, M.D., ahli bedah di UCLA Health, Amerika Serikat. Apa yang dapat dilakukan? Jika merasa ada benjolan, segera hubungi dokter.

Sakit perut
Selain di kelenjar getah bening, melanoma juga dapat menyebar di bagian liver (hati). Jika hal tersebut terjadi, Anda mungkin merasakan nyeri pada sisi kanan perut.  “Namun, nyeri di sisi kanan perut juga erat kaitannya dengan kondisi keseharan lain seperti batu empedu. Jangan panik, segera hubungi dokter, ” kata Dr. Davis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sulit bernapas
Saat melanoma menyebar, paru-paru pun tidak luput dari ancaman.  Ketika  melanoma menyerang paru-paru,  seseorang bisa kesulitan bernapas atau batuk terus menerus. "Namun, tidak semua orang yang mengalami batuk atau sulit bernapas berarti menderita melanoma, bisa jadi asma atau bronchitis,” jelas Dr. Davis.

Nyeri sendi
Selain kelenjar getah bening, paru-paru dan liver (hati), tulang merupakan tempat lain melanoma dapat menyebar – meski gejalanya sudah diatasi sendiri. Jika lutut atau pinggang terasa nyeri, sementara penyebabnya tidak Anda ketahui, segera temui dokter.

Penglihatan tidak jelas
Kanker melanoma bermula pada melanosit, pigmen yang memproduksi sel pigmen kulit yang berfungsi untuk menghasilkan melanin.  Melanosit juga ditemukan pada mata dan bagian tubuh lainnya. Dalam beberapa kasus langka, melanoma yang berkembang di dalam atau sekitar sel mata menyebabkan penglihatan tidak jelas. Selain itu, penderita mungkin melihat pigmen atau warna yang tidak sama pada iris mata. "Bahkan beberapa kasus dinyatakan sebagai sindrom genetik, namun hal tersebut jarang terjadi,” kata Dr. Davis.

Kram
Sama seperti mata, melanosit dapat Anda jumpai di dalam usus.  “Diare, sembelit, kram dan nyeri lainnya bukannya tidak mungkin menjadi pertanda adanya melanoma yang tersembunyi,” ujar Dr. Davis.

Sakit kepala
Bagian tubuh lain yang di dalamnya terdapat melanosit adalah otak.  “Sakit kepala, kejang atau masalah kognitif lain merupakan gejala yang mungkin menunjukkan kanker melanoma berkembang di otak,” ujar Dr. Davis.

MEN’S HEALTH | ESKANISA RAMADIANI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


8 Hal Pengobatan Kanker Kulit

24 Januari 2024

Sarah Ferguson atau Duchess of York, mantan istri Pangeran Andrew, putra Ratu Elizabeth II. Instagram.com/@sarahferguson15
8 Hal Pengobatan Kanker Kulit

Kanker kulit biasanya muncul pada kulit yang terekspos sinar matahari. Seperti kulit kepala, wajah, bibir, telinga, leher, lengan, dan tangan.


Gejala dan Faktor Risiko Kanker Kulit Seperti yang Diderita Sarah Ferguson

24 Januari 2024

Sarah Ferguson (Instagram/@sarahferguson15)
Gejala dan Faktor Risiko Kanker Kulit Seperti yang Diderita Sarah Ferguson

Kanker kulit tumbuh di jaringan kulit, ditandai dengan perubahan pada kulit. Seperti muncul benjolan, bercak, atau tahi lalat dengan bentuk dan ukuran tak normal.


ABCDE Kanker Kulit seperti yang Diidap Sarah Ferguson

22 Januari 2024

Sarah Ferguson atau Duchess of York, mantan istri Pangeran Andrew, putra Ratu Elizabeth II. Instagram.com/@sarahferguson15
ABCDE Kanker Kulit seperti yang Diidap Sarah Ferguson

Melanoma adalah jenis kanker kulit yang paling berbahaya karena bisa menyebar ke berbagai bagian tubuh lain dan kini diderita Sarah Ferguson.


Pro dan Kontra Tato, Apakah Berpotensi Sebabkan Kanker Kulit?

16 Januari 2024

Ilustrasi tato. Discovery.com
Pro dan Kontra Tato, Apakah Berpotensi Sebabkan Kanker Kulit?

Tato sudah menjadi hal yang tidak asing lagi dalam kehidupan masyarakat. Apa bahayanya, apakah bisa menyebabkan kanker kulit?


Tanda Kanker Kulit yang Tampak di Kuku

2 Januari 2024

Ilustrasi kuku kuning. Foto: Instagram/@mirage_beauty_spa
Tanda Kanker Kulit yang Tampak di Kuku

Waspadai jika melihat bercak hitam di kuku. Dalam beberapa kasus, itu bisa jadi gejala melanoma subungual, jenis kanker kulit.


Penting Diketahui Memakai Sunscreen dengan Benar pada Musim Panas

31 Oktober 2023

Tabir surya
Penting Diketahui Memakai Sunscreen dengan Benar pada Musim Panas

Mengenakan sunscreen atau tabir surya baik di luar maupun di dalam rumah pada musim panas perlu diperhatikan penggunaannya secara benar.


Kanker Kulit Melanoma dan Non-melanoma, Mana Lebih Ganas?

24 Oktober 2023

Ilustrasi Melanoma. freepik.com
Kanker Kulit Melanoma dan Non-melanoma, Mana Lebih Ganas?

Dari dua jenis kanker kulit, melanoma dan non-melanoma, mana yang lebih ganas dan berbahaya? Dokter memberi penjelasan.


Begini Penyebab Kanker Kulit, Kenali 8 Tandanya

10 Oktober 2023

Deteksi kanker kulit. Kredit: Great Lakes Ledger
Begini Penyebab Kanker Kulit, Kenali 8 Tandanya

Tanda-tanda dari kanker kulit salah satunya bisa dilihat dari perubahan tahi lalat. Apa lagi gejalanya, ketahui pula penyebabnya.


Melanospy Alat Pendeteksi Kanker Kulit Ciptaan 5 Mahasiswa Unand, Begini Cara Kerjanya

10 Oktober 2023

Kelima mahasiswa Unand yang menciptakan sistem pendeteksi dini kanker kulit melanoma maligna. Foto: Unand
Melanospy Alat Pendeteksi Kanker Kulit Ciptaan 5 Mahasiswa Unand, Begini Cara Kerjanya

Lima mahasiswa Unand ciptakan alat pendeteksi kanker kulit, bagaimana cara kerja alat itu dan kanker kulit seperti apa yang bisa dideteksi?


Mahasiswa Unand Ciptakan Alat Pendeteksi Kanker Kulit

10 Oktober 2023

Mahasiswa Universitas Andalas menggunakan alat pendeteksi dini kanker kulit melanoma maligna. Antara/HO-Humas Unand)
Mahasiswa Unand Ciptakan Alat Pendeteksi Kanker Kulit

Mahasiswa Universitas Andalas (Unand) membuat inovasi sistem pendeteksi dini kanker kulit melanoma maligna.