Keunikan Anak Novita Angie yang Punya Sifat Bertolak Belakang

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Mitra Tarigan

Minggu, 14 Januari 2018 16:10 WIB

Artis Novita Angie bersama anaknya memperagakan koleksi terbaru Batik Alleira, dalam peragaan busana bertajuk Dynasty Daze di Jakarta, 6 Februari 2015. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta - Pembawa Acara Novita Angie mengatakan anak-anaknya memiliki fisik dan sifat yang sangat berbeda. Presenter radio 42 tahun hal itu menyadarinya dari beberapa ekspresi yang disampaikan kedua anaknya pada beberapa situasi.

Ibu dari Jeremy Cornelius (13) dan Jemima Jasmine Hardi Rajasa (12) itu mengakui kedua anaknya memiliki sifat bertolak belakang dalam banyak hal.

Momentum kepergian Ayah Angie, R. Sumi Harso, 1 Desember lalu, kian memperlihatkan perbedaan karakter antara Jeremy dan Jemima. Mereka sangat terpukul. Mengingat semasa kecil, Jeremy dan Jemima sangat dekat dengan kakek yang biasa disapa Kung Aco. Baca: Demi Sembuh Ruben Onsu Harus Makan 9 Telur Sehari

“Waktu anak-anak masih kecil ayah saya sering membacakan cerita untuk mereka. Nah, belakangan kalau ketemu mereka menyapa, 'Hai Kung, apa kabar?' hanya begitu-begitu saja. Biasa, anak remaja sudah punya kehidupan sendiri,” kata Angie.

Reaksi berbeda ditunjukkan Jeremy dan Jemima saat mendengar kabar sang kakek telah tiada. Jemima menangis. Ia langsung mengunggah foto kenangan bersama sang kakek dan mengungkapkan rasa kehilangannya di media sosial. Sedangkan Jeremy terdiam, lalu masuk kamar.

Advertising
Advertising

“Saya tanya dia, 'Kamu enggak mau bilang sesuatu untuk Kung? Enggak mau posting sesuatu di media sosial?' Dia bilang enggak mau. Beberapa hari kemudian saya tanya lagi, 'Apa kamu enggak sedih, Nak?' Dia bilang sedih, tapi enggak mau orang lain melihatnya sedih,” kata Angie.

Reaksi berbeda kembali ditunjukkan keduanya ketika berziarah ke makam sang kakek. Jemima tanpa ragu langsung menyapa pusara kakek dan bercerita tentang apa saja yang dialaminya. Sementara Jeremy lebih banyak diam.

“Kalau ditanya, 'Kamu enggak mau bilang apa-apa ke Kung?' Dia hanya bilang, 'No. Aku sudah ngomong dalam hati'."

Diamnya Jeremy bukan berarti tidak peduli. Ia memilih berekspresi lewat tulisan. Suatu hari Angie dibuat terkejut oleh unggahan di Instagram Jeremy. Dia mencurahkan isi hatinya, tentang perasaan sayang dan kehilangannya. Baca: Pemakaman, Biayanya Bisa Sampai 8 Triliun, Simak 8 Contoh Ini

“Ternyata si anak cuek ini bisa bikin orang terharu. Postingan itu juga membuat teman-teman saya terharu,” kata Angie.

Angie menambahkan, Jeremy sebenarnya sedih. Akan tetapi dia memendam dalam hati. “Dia gengsi. Setelah dia merasa suasana hatinya sudah lebih tenang, baru dia buat postingan itu,” kata Angie.

Bagi Angie, tidak ada rumus yang pasti untuk menjadi orang tua sehingga pendekatan kepada setiap anak pun berbeda. “Saya merasa setelah menjadi orang tua, pola asuh bisa beda-beda untuk setiap anak. Karena setiap anak punya keunikan sendiri. Sementara adiknya ekspresif, kakaknya tidak pandai berekspresi lewat kata-kata,” kata Novita Angie.

Berita terkait

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

3 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

3 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

3 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

4 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

5 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

8 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

13 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

13 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

13 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

14 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya