Suka Mendongeng Seperti Cut Mini? Ini Manfaatnya untuk Anak

Reporter

Anisa Luciana

Editor

Susandijani

Selasa, 16 Oktober 2018 12:30 WIB

Penampilan Cut Mini di acara mendongeng dengan Nivea di Senayan City, Jakarta Selatan, Senin 27 November 2017.

TEMPO.CO, Jakarta - Artis Cut Mini Theo tak hanya lihai dalam bidang seni peran, tetapi juga dalam mendongeng. Meski begitu, Cut Mini menyebutkan bahwa mendongeng bukan perkara mudah, karena sebenarnya mendongeng bukan hanya sekadar bercerita, tetapi juga menyampaikan pesan moral kepada anak-anak sambil memainkan imajinasi mereka.

baca juga: Suka Duka Cut Mini Selama 7 Tahun Mendongeng

"Kita menempatkan anak-anak yang mendengar dongeng seperti pembaca buku. Saat mereka membuka halaman pertama dan berkenalan dengan salah satu tokoh, imajinasi mereka terbentuk. Saat paragraf pertama dibacakan, mereka sudah membayangkan," kata Cut Mini, seperti diberitakan Tabloid Bintang pada 30 November 2017.

Cut Mini mengingatkan para orangtua, momen mendengar cerita pengantar tidur akan dikenang anak saat mereka beranjak dewasa. Anak-anak, kata Cut Mini, cenderung mengingat momen-momen kecil yang menyentuh nurani.
Kate Middleton, bersama anak-anak mendengarkan Michael Morpurgo saat membacakan dongeng saat mengunjungi "Farms for Children" di Gloucestershire, 3 Mei 2017. REUTERS/Richard Pohle/Pool
"Anak kecil dapat hadiah pasti senang. Saya mengimbau orang tua melibatkan anak-anak dalam dongeng. Jadikan mendongeng sebagai hadiah kecil tak terlupakan setiap malam," ujarnya.

Jika Anda para orangtua, khususnya ayah, selama ini terlalu sibuk beraktivitas hingga jarang memiliki momen kebersamaan dengan anak, saatnya Anda mulai meluangkan waktu untuk mereka. Mendongeng bisa menjadi pilihan untuk membangun kembali ikatan Anda dengan anak.

Dongeng, cerita, atau kisah yang didengar anak akan membentuk dunia mereka. Ketika mereka mendengarkan cerita, sesuatu yang sangat penting dipicu, yaitu imajinasi mereka.
buku cerita (pixabay.com)
Dongeng juga dapat memicu hasrat dan menumbuhkan minat anak-anak untuk membaca sejak usia dini. Melalui cerita, mereka dapat belajar lebih banyak tentang kehidupan, dunia, dan diri mereka sendiri. Dongeng juga bisa memperluas kosa kata anak-anak, juga mereka bisa lebih belajar sabar untuk mendengarkan orang lain berbicara.

Anak-anak juga belajar keterampilan memecahkan masalah saat mereka mengikuti kisah petualangan dan perbuatan yang berani dari tokoh dongeng. Ketika mendengarkan cerita, keingintahuan mereka terusik, seperti merasa penasaran akan apa yang akan terjadi selanjutnya atau bagaimana sesuatu bisa diselesaikan. Ini mendorong mereka untuk merenungkan solusi sendiri dan menghasilkan jawaban. Dalam jangka panjang, ini adalah keterampilan hidup yang penting untuk dimiliki.
Ekspresi Presiden AS, Barack Obama dan istrinya, Michelle Obama saat membaca dongeng berjudul 'Where the Wild Things Are' dalam acara perayaan Paskah di Gedung Putih, Washington, 28 Maret 2016. REUTERS/Yuri Gripas
Dongeng adalah latihan dalam pembentukan karakter seseorang. Kisah-kisah yang diceritakan kepada anak-anak diisi oleh karakter-karakter yang ideal, model peran yang menginspirasi, sehingga mempromosikan kebaikan.

Jika Anda tidak tahu cerita dongeng tertentu, bisa juga mendongeng tentang diri Anda semasa kecil, orang tua dan keluarga, dan apa yang Anda lakukan saat tumbuh dewasa. Cerita ini mungkin menarik perhatian anak lebih dari sekadar cerita biasa, dan ada pelajaran berharga untuk dipelajari juga di sana.

Baca juga: Rumah Kerabat Cut Mini Terbakar, Tilik 7 Cara Cegah Kebakaran

TABLOIDBINTANG | EDENCASTLESCHOOL | KUMON

Berita terkait

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

2 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

2 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

2 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

2 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

4 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

6 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

12 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

12 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

12 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

13 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya