Selalu Merasa Lelah? Mungkin Anda Alami Masalah Kesehatan Ini

Reporter

Bisnis.com

Editor

Mitra Tarigan

Senin, 19 November 2018 05:40 WIB

Ilustrasi Pekerjaan Konstruksi

TEMPO.CO, Jakarta - Senin seharusnya menjadi hari yang dijalankan dengan semangat karena para pekerja kebanyakan sempat istirahat pada hari Sabtu dan Minggu. Bagaimana kesehatan Anda saat ini?

Rasa lelah adalah hal yang wajar dan normal. Karena setelah istirahat biasanya rasa lelah itu akan hilang dan tubuh kembali berenergi, tetapi apa jadinya kalau kelelahan tak kunjung reda? Gejala kelelahan yang tidak kunjung reda biasanya ditandai dengan kelelahan kronis, mengantuk, kurang bersemangat, sakit kepala, pusing, sulit berpikir, mudah tersinggung, moody, dan kurang konsentrasi.

Baca: Merasa Lelah Hampir Setiap Hari? Mungkin Anda Alami Diabetes

Kalau masih lelah walau sudah istirahat, ada banyak kemungkinan penyebabnya. Ada kelelahan yang timbul karena masalah medis seperti gangguan tiroid, anemia, diabetes, dan penyakit jantung. Ada pula kelelahan yang disebabkan oleh gaya hidup seperti kelebihan berat badan, terlalu banyak tidur, gangguan tidur, perilaku sedentari, dan kurang tidur.

Beberapa orang mengalami kelelahan berat gara-gara masalah di pekerjaan atau masalah keuangan. Sebagian besar lagi, kondisi mental dan emosi yang terganggu bisa sebabkan kelelahan berat. Menurut laporan Lifehack.org, faktor psikologis juga bisa bikin seseorang merasakan kelelahan berkepanjangan. Kondisi psikis yang dimaksud adalah keadaan mental seperti depresi, kecemasan, stres, dan terlarut dalam dukacita.

Akan tetapi, apabila kita merasa bahwa kelelahan yang kita rasakan tidak bersumber dari semua yang kita bahas tadi, ada kemungkinan bahwa kebiasaan kita yang perlu diubah. Masih dari situs yang sama, berikut beberapa cara untuk mengatasi kelelahan yang berkepanjangan:

1. Mengenali kondisi tubuh
Banyak orang yang merasa bahwa kelelahan bukanlah masalah besar karena ia terlalu terbiasa dengan hal itu. Padahal untuk mengatasi masalah ini, kita harus mau terbuka untuk mengetahui latar belakang apa yang membuat kelelahan yang kita rasakan tak kunjung reda.

2. Mengurangi kesibukan dan prioritas
Kadang-kadang mengurus terlalu banyak hal membuat kita merasa kewalahan. Nah, jika kita memang sedang berada pada posisi itu, cobalah untuk berhenti sejenak dengan mengurangi kesibukan.

Baca: Kulit Kering Belum Tentu Dehidrasi, Ini Perbedannya

<!--more-->


3. Miliki prioritas
Meninggalkan kesibukan bukan berarti tidak memiliki prioritas. Milikilah prioritas yang membuat kita lebih terarah dalam mengerjakan sesuatu.

Advertising
Advertising

4. Belajar lebih banyak bersyukur
Rasa syukur dan kebahagiaan hidup sangat berkaitan. Hanya dengan bersyukur kita bisa merasa lebih percaya diri dan optimis dalam menjalani hidup.

5. Sediakan waktu khusus untuk beristirahat
Entah itu istirahat beberapa jam, libur satu hari, maupun mengambil cuti, waktu-waktu istirahat semacam ini akan membantu kita untuk memulihkan energi.

6. Sempatkan tidur siang
Tidur siang selama 15-20 menit akan membuat performa kerja kita lebih baik ketimbang tidak memiliki waktu istirahat sama sekali.

7. Olahraga
Aktivitas fisik akan membantu tubuh menjadi lebih bugar. Tentu dengan tubuh yang bugar kita bisa menjalani aktivitas yang padat tanpa cepat lelah.

8. Tingkatkan kualitas tidur dan pola makan sehat
Untuk menghindari lelah dan lesu, tidur yang cukup adalah hal yang harus diutamakan. Tubuh manusia membutuhkan tidur untuk mengisi kembali energi yang terkuras setelah beraktivitas seharian. Jangan lupa memperhatikan pola makan. Konsumsi makanan sehat bergizi seimbang.

Berita terkait

Sekelompok Hakim AS Konservatif Tolak Pekerjakan Lulusan Universitas Columbia Pro-Palestina

16 jam lalu

Sekelompok Hakim AS Konservatif Tolak Pekerjakan Lulusan Universitas Columbia Pro-Palestina

Tiga belas orang hakim federal konservatif di AS memboikot lulusan Universitas Columbia karena protes pro-Palestina.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

1 hari lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

3 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

4 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

11 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

12 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

12 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

13 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

13 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

13 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya