Hari Valentine, Ini 5 Makanan Cinta yang Bisa Tingkatkan Seks

Kamis, 14 Februari 2019 18:25 WIB

Ilustrasi tart stroberi/Strawberry tart. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Merayakan Hari Valentine dengan makan malam bersama pasangan Anda mungkin tentu akan menjadi kegiatan yang romantis. Walau begitu, bukan berarti Anda dapat memilih makanan sesuka hati. Bagi Anda yang berpotensi memiliki penyakit akibat gaya hidup seperti kolesterol, tekanan darah tinggi, atau diabetes, tentu harus memilih beberapa makanan khas Hari Valentine.

Baca: Ryan Ogivly Berbagi Inspirasi Makeup Valentine yang Romantis

Anda dan pasangan dapat memilih rekomendasi 5 makanan sehat di bawah ini, yang biasanya dikonsumsi saat Valentine's Day tapi tetap sehat dan tidak mengganggu kolesterol atau gula darah Anda seperti yang dilansir dari Foxnews.

1. Cokelat
Tentu bagi pemilik gula darah tinggi cokelat tidak boleh dikonsumsi terlalu banyak. Atau bahkan pelaku diet gula tidak mengkonsumsi cokelat ini sama sekali. Padahal cokelat ini bisa disubtitusi dalam bentuk lain. Yaitu, cokelat tanpa gula. Selain bisa menjaga kesehatan jantung Anda, cokelat dapat meningkatkan mood Anda bersama pasangan. Sebab, cokelat mengandung zat Asam Amino Feniletilamin yang membantu produksi hormon serotonin. Hormon ini meregulasi tingkat kesadaran dan hasrat dalam diri Anda.

2. Tiram
Tiram sudah lama diketahui sebagai makanan cinta. Legenda cinta, Cassanova makan berlusin - lusin tiram setiap harinya. Tiram merupakan sumber zat besi yang cukup tinggi. Zat besi sangat baik untuk kesuburan wanita, dan mendorong hasrat seksual. Tapi bagi Anda yang memiliki kolesterol, memang sebaiknya menghindari konsumsi tiram.

3. Stroberi
Buah ini dikenal oleh bangsa Romawi Kuno sebagai salah satu makanan afrodisiak atau makanan pembangkit hasrat seksual. Karena itu stroberi sering diidentikkan dengan lambang hati atau lambang cinta. Selain rendah kalori, stroberi juga mengandung zat Biotin yang dapat memperindah rambut dan kuku Anda.

4. Rempah - rempah
Rempah seperti cabai, jinten, dan bumbu kari dapat membuat perasaan Anda lebih rileks dan merasa hangat. Rempah juga membantu Anda memicu pelepasan hormon endorfin yang berguna meningkatkan suasana hati.

Baca: Hari Valentine Identik dengan Cokelat, Begini Sejarahnya

Advertising
Advertising

5. Kacang Pinus
Satu cangkir kacang pinus mengandung 9 gram protein. Makanan ini berguna membangun otot Anda dan meningkatkan stamina. Kacang pinus juga mengandung lemak tak jenuh yang dapat membangkitkan hasrat seksual.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | FOXNEWS

Berita terkait

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

2 hari lalu

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

Makanan yang bisa bikin Anda bergidik seperti serangga justru diklaim sehat dan bergizi tinggi. Berikut makanan bergizi yang disarankan ahli diet.

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

6 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

7 hari lalu

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

Merasa terjebak dalam hubungan tak bahagia? Berikut tanda Anda harus mengakhiri hubungan karena sudah tak mungkin diperbaiki.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

8 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

8 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

8 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

8 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

9 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

10 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

10 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya