Anak Unjuk Rasa di Rumah, Bagaimana Caranya?

Minggu, 29 September 2019 15:30 WIB

Ilustrasi anak makan bersama keluarga. medaviesmallsteps.com

TEMPO.CO, Jakarta - Demonstrasi karena tidak setuju dengan sejumlah rancangan undang-undang (RUU) masih menjadi perhatian. Bukan hanya mahasiswa yang melakukan demonstrasi di depan gedung DPR, namun juga para anak -anak setingkat Sekolah Menengah Atas.

Mengenai hal ini, mantan dosen Psikologi di Universitas Indonesia yang sekaligus pakar pendidikan Najeela Shihab tidak menyalahkan aksi remaja. Meski demikian, ia menyayangkan jika yang dilakukan para pelajar itu anarkis dan liar. “Demo itu tidak memiliki batasan umur. Kalau pelajar SMA mau melakukannya, tidak masalah. Yang penting tahu tujuannya dan tidak merugikan orang lain. Misalnya dengan tidak menutupi lintasan transportasi dan merusak fasilitas umum,” katanya saat ditemui Tempo.co di kantor Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Jakarta pada 28 September 2019.

Jika remaja tak mampu mengontrol emosi dan justru menyebabkan berbagai dampak negatif, wanita yang akrab disapa Ella pun memberikan alternatif lain. Misalnya dengan mengimplementasikan demokrasi di rumah bersama keluarga. Remaja mulai dapat meluapkan pendapatnya tentang apapun melalui diskusi bersama orang terdekat. “Jadi tidak harus memaksakan demo di lokasi yang ditentukan. Di rumah justru lebih baik karena bisa bertukar pikiran dan menciptakan kedekatan dengan setiap anggota keluarga,” katanya.

Ella menambahkan, berdiskusi dengan keluarga juga akan menciptakan sosok individu yang lebih kritis dan berpengetahuan luas. Mereka juga mulai tahu batasan dan bisa meredam amarah. “Percakapan yang bermakna dengan keluarga bisa mempersiapkan para remaja untuk menimbang substansi dari pemerintah. Sehingga nanti, tujuannya akan lebih terarah,” katanya.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

2 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

2 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

2 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

2 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

3 Faktor Penyebab Sindrom Anak Sulung Perempuan

3 hari lalu

3 Faktor Penyebab Sindrom Anak Sulung Perempuan

Fenomena beban emosional yang dipikul oleh anak perempuan tertua alias anak sulung perempuan di banyak keluarga, sejak mereka masih kecil.

Baca Selengkapnya

Ketahui Sindrom Anak Sulung Perempuan, Beban Putri Tertua

3 hari lalu

Ketahui Sindrom Anak Sulung Perempuan, Beban Putri Tertua

Sindrom putri sulung adalah beban yang dirasakan oleh anak sulung perempuan untuk berperan sebagai orang tua ketiga bagi saudara-saudaranya.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

4 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

6 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

10 hari lalu

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

Psikolog mengingatkan kakek atau nenek memahami jenis-jenis pola asuh ketika mengasuh cucu. Apa saja yang perlu dilakukan?

Baca Selengkapnya

Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

10 hari lalu

Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

Duel aktris Nirina Zubir melawan mafia tanah bekas asisten mendiang ibunya, Riri Khasmita, patut menjadi contoh orang ramai yang menghadapi kasus serupa.

Baca Selengkapnya