Kesalahan Umum yang Sering Terjadi Saat Penggalangan Dana

Minggu, 8 Desember 2019 14:00 WIB

ilustrasi uang

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak orang tentu berharap untuk bisa mendapatkan donatur saat sedang melakukan penggalangan dana. Namun sayangnya, tidak sedikit orang yang mendapat penolakan sehingga kesulitan mengumpulkan biaya.

Terdapat beberapa kesalahan yang mungkin tak sengaja Anda lakukan sehingga tidak mendapat bantuan. Agar tak melakukan kelalaian yang sama dan sukses meraih donasi, Direktur Pirac dan Sekolah Fundraising Nur Hiqmah pun menyebutkan beberapa kesalahan umum itu. Apa saja?

Pertama adalah memilih calon donatur yang tidak tepat. Menurut Nur, setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda. Sehingga mengetahui hal tersebut dan disesuaikan dengan acara yang sedang digalakkan pun penting untuk dilakukan. “Kalau Anda membuat acara dengan tema agamis tapi calon donatur adalah komunitarian, tidak akan dapat donasi. Jadi memang harus disesuaikan acara dan orang yang mau dimintai bantuan, tidak bisa asal,” katanya dalam acara Tempo Media Week di Jakarta pada Sabtu, 7 Desember 2019.

Kesalahan kedua adalah meminta donasi dengan waktu yang tidak tepat. Misalnya akan menggalang dana untuk acara keagamaan, meminta donatur saat tidak dekat dengan hari besar pun akan kesulitan menerima dana. “Kalau mau buat acara pengajian, bisa disesuaikan minta dana dekat hari raya. Karena biasanya orang akan berzakat. Jangan tidak dekat dengan momen apapun,” ungkapnya.

Terakhir, program tidak sesuai dengan perusahaan dan organisasi yang dituju juga menjadi kesalahan. Misalnya akan menggelar acara disabilitas namun meminta donasi bukan pada tempat yang memiliki program yang sama tentu tidak akan mendapatkan dana bantuan. “Harus sesuai dengan karakteristik organisasi atau perusahaan. Kalau acara kita konsen disabilitas, ya minta dana pada organisasi atau perusahaan yang bergerak pada isu tersebut. Tidak bisa bebas,” tutupnya.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

4 hari lalu

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

13 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

28 hari lalu

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

28 hari lalu

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dr. Atmarita MPH memberi tips jalani perjalanan yang aman saat mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

29 hari lalu

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

Polisi membagikan tips kepada masyarakat yang akan mudik Lebaran agar rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kosong bisa tetap aman.

Baca Selengkapnya

Biden, Obama dan Clinton Dicemooh karena Bela Israel dalam Penggalangan Dana Terbesar Demokrat

38 hari lalu

Biden, Obama dan Clinton Dicemooh karena Bela Israel dalam Penggalangan Dana Terbesar Demokrat

Joe Biden, Barack Obama dan Bill Clinton dicemooh demonstran atas dukungannya terhadap serangan Israel ke Gaza

Baca Selengkapnya

Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

4 Maret 2024

Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

Menemukan sebuah hotel yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan memang tidak mudah. Namun, untuk membantu Anda dalam mencari penginapan yang sesuai dengan budget dan kebutuhan, kami telah menyusun beberapa tips yang bisa Anda gunakan sebagai panduan dalam memilih hotel murah di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

12 Februari 2024

Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

Penyanyi Andien membagikan tips mulai dari hal sederhana dan mengetahui kapasitas diri masing-masing untuk mulai berolahraga.

Baca Selengkapnya

4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

8 Februari 2024

4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

Berikut adalah hal-hal yang perlu menjadi pertimbangan utama dalam memilih ban mobil listrik:

Baca Selengkapnya

Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

17 Januari 2024

Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

Pengguna aplikasi Telegram mungkin pernah tiba-tiba ditambahkan ke sebuah grup acak yang tidak diinginkan. Begini cara mencegahnya

Baca Selengkapnya