Tips agar Sehat dan Bahagia di Tengah Wabah Virus Corona

Reporter

Antara

Sabtu, 4 April 2020 18:57 WIB

Ekspresi warga saat mengikuti gerakan senam "On the Step" yang dipimpin instruktur fitness Simon Garner, di tengah wabah pandemik virus corona atau Covid-19 di Kennington, London, Britain, 4 April 2020. REUTERS/Hannah McKay

TEMPO.CO, Jakarta - Tetap bahagia dan sehat di tengah wabah virus corona adalah keinginan banyak orang. Gaya hidup sehat dan bersih pun jadi kata kunci untuk tetap fit selama berdiam diri di rumah agar tidak terpapar virus corona.

Untuk mewujudkan keinginan tersebut, berikut tips sehat dan bahagia di tengah virus corona seperti dikutip dari Pegipegi.

Hindari makan tak sehat
Mengonsumsi makanan bergizi menjadi poin utama dalam upaya menjaga kesehatan, khususnya untuk memperkuat sistem imun tubuh agar terhindar dari berbagai penyakit. Anda bisa mengonsumsi makanan dengan kandungan protein, zat besi, vitamin A, C, dan E, yang bermanfaat meningkatkan kekebalan tubuh.

Beberapa jenis makanan yang direkomendasikan plus mudah ditemukan, antara lain telur, susu, hati ayam, wortel, bayam, kangkung, brokoli, pepaya, jeruk, lemon, stroberi, tempe, dan tahu. Sebaiknya hindari atau kurangi makan tak sehat yang instan, lezat, namun nutrisinya tidak ada.

Minum air putih
Minum air putih penting buat yang ingin tetap fit setiap hari. Manfaatnya banyak, melancarkan sistem pencernaan, memberi oksigen ke seluruh tubuh, meningkatkan kecantikan kulit, mengatur suhu tubuh, hingga melepaskan zat-zat negatif di dalam tubuh. Pastikan minum air putih sedikitnya delapan gelas atau dua liter dalam sehari.

Advertising
Advertising

Rajin cuci tangan
Rajin mencuci tangan digaungkan sejak COVID-19 merebak di Indonesia. Anjuran ini jangan dianggap remeh dan sebaiknya mulai menjadi kebiasaan sehat seumur hidup. Anda wajib mencuci tangan minimal 20 detik dengan sabun dan air mengalir setiap kali selesai memegang apa pun, seperti ponsel, laptop, dan gagang pintu, terutama sebelum makan, memasak, dan menyentuh bagian wajah. Selalu membawa hand sanitizer di dalam tas juga penting untuk memudahkan membersihkan tangan saat sedang bepergian atau sulit menemukan tempat untuk mencuci tangan.

Berjemur
Jika sebelumnya Anda berjemur sambil liburan di tepi pantai, sementara ini bisa melakukannya di rumah. Berjemur di bawah sinar matahari adalah salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menjaga dan meningkatkan imunitas sehingga tubuh dapat menghalau paparan virus. Untuk mendapatkan paparan sinar matahari yang tepat, Anda disarankan untuk berjemur sebelum pukul 11.00 pagi, selama 15-20 menit.

Minum vitamin dan rempah
Mengonsumsi vitamin tambahan juga bisa dilakukan untuk tetap memenuhi kebutuhan nutrisi serta meningkatkan imunitas. Anda bisa berkonsultasi ke dokter terlebih dulu agar tahu lebih jelas vitamin seperti apa yang dibutuhkan, misalnya kebutuhan vitamin C setiap orang berbeda, tergantung usia dan jenis kelamin.

Selain vitamin, minuman tradisional empon-empon juga dinilai mampu menghalau virus dan penyakit. Anda bisa membuat sendiri empon-empon di rumah. Untuk membuatnya, siapkan jahe, temulawak, kayu manis, daun pandan, gula merah, kencur, sereh, dan air. Selanjutnya, potong-potong seluruh bahan secukupnya dan rebus dengan air hingga mendidih. Setelah itu, saring air rebusan empon-empon, tuang ke dalam gelas dan tunggu sampai hangat, lalu siap diminum.

Terapkan jarak fisik
Jika sebelumnya Anda sudah akrab dengan istilah social distancing atau menjaga jarak secara sosial sebagai upaya memutus rantai penyebaran virus corona, kini Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menggunakan istilah baru yang dinilai lebih tepat dan efektif, yakni physical distancing atau membatasi jarak fisik. Sesuai rekomendasi WHO, setiap orang sebaiknya menjaga jarak fisik lebih dari 1 meter dengan orang lain saat bersosialisasi, mengantre, dan lainnya.

Olahraga
Setelah menerapkan pola makan sehat dan mengonsumsi vitamin, rutin berolahraga juga penting untuk dilakukan. Anda bisa memilih jenis olahraga yang tidak terlalu berat, seperti melakukan peregangan di halaman rumah, yoga, atau zumba sambil melihat panduan dari YouTube, jalan cepat atau berlari di atas treadmill, dan olahraga ringan lain.

Kelola stres dan tetap santai
Tak hanya kesehatan fisik, kesehatan mental juga penting untuk diperhatikan. Jangan sampai karena terlalu panik atau sering membaca dan menonton berita tentang virus tersebut, lantas Anda menjadi stres dan berdampak negatif pada kesehatan psikis.

Berita terkait

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

1 hari lalu

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

Epidemiolog menilai penarikan stok vaksin AstraZeneca dari pasar global tak berpengaruh terhadap penanganan Covid-19 saat ini.

Baca Selengkapnya

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

1 hari lalu

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Pengecekan status dan jenis vaksin Covid-19 bisa dicek melalui aplikasi SatuSehat

Baca Selengkapnya

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

1 hari lalu

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

Perusahaan farmasi AstraZeneca telah memutuskan menarik stok vaksin Vaxzefria dari seluruh dunia. Waktunya bareng dengan sidang gugatan.

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

5 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

7 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

7 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

7 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

7 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

8 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

13 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya