Hipnoterapi, Bukan Melupakan tapi Berdamai dengan Masa Lalu

Reporter

Antara

Editor

Mitra Tarigan

Rabu, 15 April 2020 12:30 WIB

Ilustrasi terapis (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Hipnoterapi belakangan ini sering digunakan sebagai terapi untuk mengubah suatu kebiasaan atau menyembuhkan trauma. Yang jadi pertanyaan, kapan terapi ini dibutuhkan oleh seseorang?

Hipnoterapi adalah tipe terapi yang menggunakan hipnosis, di mana kesadaran seseorang pun berubah. Sedangkan, hipnosis adalah rangsangan terhadap alam bawah sadar saat seseorang menjadi mudah diarahkan, dan kehilangan kekuatan untuk bereaksi.

Seorang hipnoterapis, Nabila Ghasanni mengatakan terapi ini bisa digunakan jika seseorang memiliki permasalahan yang terus berulang, misalnya seperti Yura Yunita yang kesulitan untuk mencapai nada tinggi. Saat dicari tahu akar masalahnya, ternyata terjadi trauma di masa kecil.

"Ini salah satu metode terapi psikis, ketika kita tahu kalau punya masalah dan itu terus berulang dan muncul terus-menerus. Itu waktunya kita butuh bantuan profesional," kata Nabila dalam bincang-bincang bersama Yura Yunita di YouTube dikutip Rabu 15 April 2020.

Selama ini banyak yang salah kaprah terhadap hipnoterapi. Kebanyakan orang berpikir setelah melakukan hipnoterapi akan lupa terhadap masa lalu atau apa yang pernah dikerjakan. Menurut Nabila hal tersebut tidaklah benar, terapi ini justru memperbaiki persepsi baru dari masa lalu.

Advertising
Advertising

"Ini dilakukan dengan sangat sadar, itu namanya self hipnosis. Seperti kita bangun tidur dan sebelum tidur. Di situ kita bisa bicara sama pikiran bawah sadar kita dan ketika ada trauma, ya kita pulihkan," kata Nabila

Nabila menambahkan hipnoterapi bukan melupakan tapi berdamai.Salah satu contohnya adalah saat seseorang mengalami trauma. Hipnoterapi membantu seseorang untuk mencari di mana akarnya, lalu memulihkannya. "Kamu coba sampaikan yang enggak sempat diucapin dan memaafkan masa lalu," lanjutnya.

Menurut Nabila, orang Indonesia masih berpikir jika bertemu dengan seorang psikolog atau terapis akan dianggap memiliki gangguan jiwa. Padahal meminta bantuan profesional bisa memulihkan luka batin.

"Setiap orang punya luka dan masa lalu. Jadi bukan sakit jiwa tapi kamu punya luka dan bagus banget kalau sadar dan berniat untuk memulihkan luka tersebut," kata Nabil

Berita terkait

Dampak Cuaca Panas Ekstrem pada Kesehatan Mental

1 hari lalu

Dampak Cuaca Panas Ekstrem pada Kesehatan Mental

Penelitian menyebut cuaca panas ekstrem dapat berdampak besar pada kesehatan mental. Berikut berbagai dampaknya.

Baca Selengkapnya

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

2 hari lalu

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

KemenPPPA meminta pacaran pada usia anak sebaiknya dihindari untuk menjaga kesehatan mental.

Baca Selengkapnya

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

3 hari lalu

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

Kehilangan orang yang disayangi memang berat. Tak jarang, kesedihan bisa berlangsung lama, bahkan sampai bertahun-tahun.

Baca Selengkapnya

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

5 hari lalu

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

Psikolog menyarankan empat praktik untuk menjaga kesehatan mental dan meningkatkan kekuatan mental, baik di tempat kerja maupun di rumah.

Baca Selengkapnya

Perlunya Ibu Jaga Kesehatan Mental saat Mengasuh Anak, Simak Saran Psikolog

6 hari lalu

Perlunya Ibu Jaga Kesehatan Mental saat Mengasuh Anak, Simak Saran Psikolog

Para ibu perlu menjaga kesehatan mental agar tetap nyaman ketika beraktivitas dan tenang ketika mengasuh anak.

Baca Selengkapnya

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

7 hari lalu

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

Faktor penghambat kebahagiaan kerap berasal dari tekanan dalam diri untuk mencapai sesuatu dari standar mengukur kebahagiaan orang lain.

Baca Selengkapnya

Mengenal terapi Chiropractic, Apakah Pijat Kretek Aman Dilakukan?

10 hari lalu

Mengenal terapi Chiropractic, Apakah Pijat Kretek Aman Dilakukan?

Chiropractic merupakan salah satu metode pengobatan terapi manual yang awal mengenalnya sebagai pijat kretek. Amankah?

Baca Selengkapnya

7 Cara Berhenti dari Kecanduan Judi Online

11 hari lalu

7 Cara Berhenti dari Kecanduan Judi Online

PPATK menemukan bahwa 3,2 juta warga Indonesia menjadi pemain judi online dengan perputaran uang mencapai Rp 100 triliun. Ini 7 cara berhenti main judi online.

Baca Selengkapnya

Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

14 hari lalu

Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

Sebuah studi penelitian 2022 terhadap anak perempuan 10-19 tahun menunjukkan bahwa istirahat di media sosial selama 3 hari secara signifikan berfaedah

Baca Selengkapnya

Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

14 hari lalu

Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

Kecemasan sosial pada anak bukan hanya sekadar berdampak menjadi pemalu, namun dapat menyebabkan anak merasa takut dan menghindari situasi sosial

Baca Selengkapnya