8 Gelas Air Putih Bisa Jaga Suhu Tubuh saat Jalani Puasa

Rabu, 6 Mei 2020 09:51 WIB

Ilustrasi air putih (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Mengkonsumsi air putih tentu sangat penting selama bulan puasa. Tidak berbeda dari hari-hari biasanya, tubuh yang sedang menahan nafsu makan dan minum juga tetap harus dipenuhi dengan 8 gelas atau 2 liter cairan setiap hari.

Tahu mengapa? Ketua Indonesian Hydration Working Group (IHWG), Diana Sunardi mengatakan bahwa kecukupan hidrasi sesuai kebutuhan, atau biasa disebut dengan hidrasi sehat, berperan untuk mengatur suhu tubuh, pembentukan sel dan keseimbangan cairan tubuh, serta berfungsi sebagai pelarut pada proses pencernaan makanan.

Air putih dapat mencapai sel tubuh kita dalam 5 menit setelah masuk saluran cerna. “Inilah mengapa kita perlu minum air mineral saat berbuka puasa, setelah makan, dan pada saat sahur,” katanya dalam keterangan pers yang diterima Tempo.co pada Selasa, 5 Mei 2020.

Diana juga menggarisbawahi pentingnya memilih air mineral yang berkualitas. Umumnya, ini harus mengandung zinc (Zn), magnesium (Mg), Natrium (Na), dan Selenium (Se). Sebab seluruhnya membantu menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit dan memperlancar pembentukan sel dan enzim, sehingga fungsi organ vital dapat berjalan dengan baik.

Terdapat pula aturan pemerintah untuk membantu mengidentifikasi minuman berkualitas dengan kandungan sedemikian rupa. “Sesuai persyaratan Permenkes No. 492 tahun 2010, biasanya air tidak berasa, tidak berwarna, dan tidak berbau, serta tidak mengandung zat berbahaya bagi tubuh,” tuturnya.

Advertising
Advertising

Lalu, bagaimana cara agar kebutuhan air tetap terpenuhi meski harus berpuasa selama 13 jam? Diana mengatakan bahwa ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. “Tapi idealnya dapat dikonsumsi 2 gelas saat berbuka puasa, 4 gelas sepanjang malam hingga sebelum tidur, dan 2 gelas pada saat sahur,” ujarnya.

Berita terkait

Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

14 hari lalu

Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

Parasetamol dapat diberikan ketika suhu anak 38 derajat Celcius ke atas atau sudah merasakan kondisi yang tidak nyaman.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Minuman yang Dapat Meredakan Asam Lambung

18 hari lalu

Inilah 5 Minuman yang Dapat Meredakan Asam Lambung

Jika Anda mengalami asam lambung, tidak perlu khawatir karena terdapat beberapa minuman yang meredakan penyakit ini.

Baca Selengkapnya

Puasa Syawal Berapa Hari? Ini Waktu Pelaksanaan dan Bacaan Niatnya

21 hari lalu

Puasa Syawal Berapa Hari? Ini Waktu Pelaksanaan dan Bacaan Niatnya

Puasa Syawal berapa hari? Puasa Syawal dilakukan selama 6 hari setelah Idul Fitri. Berikut ini ketentuan, waktu pelaksanaan, dan bacaan niatnya.

Baca Selengkapnya

Rayakan Lebaran 12 April 2024, Siapa Jemaah Islam Aboge di Banyumas?

22 hari lalu

Rayakan Lebaran 12 April 2024, Siapa Jemaah Islam Aboge di Banyumas?

Jemaah Islam Aboge di Banyumas baru merayakan lebaran pada Jumat, 12 April 2024, sehari setelah Idul Fitri yang ditetapkan Kemenag. Siapakah mereka?

Baca Selengkapnya

Ikon Lebaran, Ini 5 Fakta Menarik Soal Ketupat di Indonesia

27 hari lalu

Ikon Lebaran, Ini 5 Fakta Menarik Soal Ketupat di Indonesia

Ketupat sudah ada sejak masa pra-Islam di Indonesia, mulai populer untuk Idul Fitri atau lebaran sejak dikenalkan Sunan Kalijaga.

Baca Selengkapnya

Umat Hindu Bagikan Ribuan Paket "Bhoga Sevanam" kepada Umat Islam yang Menjalankan Ibadah Puasa

28 hari lalu

Umat Hindu Bagikan Ribuan Paket "Bhoga Sevanam" kepada Umat Islam yang Menjalankan Ibadah Puasa

Panitia Nasional Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946/2024 membagikan ribuan paket "Bhoga Sevanam" kepada umat Islam yang berpuasa.

Baca Selengkapnya

Spesialis Penyakit Dalam Imbau Cukupi Asupan Cairan selama Perjalanan Mudik Lebaran

30 hari lalu

Spesialis Penyakit Dalam Imbau Cukupi Asupan Cairan selama Perjalanan Mudik Lebaran

Spesialis penyakit dalam membagi saran agar selama perjalanan mudik Lebaran kondisi tubuh tetap sehat dan prima sampai di tujuan.

Baca Selengkapnya

Istri Ketua Kampung Bayam Cerita Suaminya Ditangkap Polisi, Seperti Penculikan

31 hari lalu

Istri Ketua Kampung Bayam Cerita Suaminya Ditangkap Polisi, Seperti Penculikan

Ketua Kampung Bayam, Furqon ditangkap. Warga menyebut penangkapan yang dilakukan Polres Jakarta Utara itu sebagai penculikan.

Baca Selengkapnya

10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

34 hari lalu

10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya

7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

35 hari lalu

7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya