Hindari Kesalahan Pakai Masker, Simak Cara yang Benar

Reporter

Tempo.co

Senin, 5 Oktober 2020 14:45 WIB

Ilustrasi melepas masker. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu cara untuk mencegah penularan COVID-19 adalah dengan memakai masker. Ingat, #pakaimasker menjadi bagian dari protokol kesehatan selain #jagajarak dan #cucitangan.

Untuk memastikan tujuan menjaga kesehatan tercapai, maka harus diperhatikan cara mengenakan dan melepas masker dengan tepat. Berikut langkah-langkah yang dianjurkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Cara memakai masker medis
-Sebelum menyentuh masker medis, bersihkan tangan dengan cairan antiseptik berbahan alkohol atau sabun dan air.
-Periksa masker apakah ada yang sobek atau berlubang, jangan gunakan masker yang sebelumnya telah dipakai atau rusak.
-Pastikan sisi mana bagian atas, biasanya terdapat pita logam
-Tentukan bagian dalam masker yang biasanya berwarna putih.
-Tempatkan masker di wajah menutupi hidung, mulut, dan dagu, pastikan tidak ada celah antara wajah dan masker.
-Jepit strip logam sehingga membentuk hidung.
-Jangan menyentuh bagian depan masker saat dikenakan untuk menghindari kontaminasi. Jika tidak sengaja menyentuhnya, bersihkan tangan.

Cara melepas masker medis
-Sebelum menyentuh masker, bersihkan tangan menggunakan cairan antiseptik berbahan alkohol atau sabun dan air.
-Lepaskan tali dari belakang kepala atau telinga, tanpa menyentuh bagian depan masker.
-Saat melepaskan masker, condongkan tubuh ke depan dan tarik masker dari wajah.
-Masker medis hanya untuk satu kali pemakaian, buang masker segera, sebaiknya ke tempat sampah tertutup.
-Bersihkan tangan setelah menyentuh masker.
Perhatikan kondisi masker, ganti jika kotor atau lembap.

Cara memakai dan melepas masker kain
-Bersihkan tangan sebelum mengenakan masker.
-Periksa masker kain apakah ada yang sobek atau berlubang, jangan gunakan masker yang rusak.
-Sesuaikan masker untuk menutupi mulut, hidung, dan dagu sehingga tidak ada celah di bagian samping.
-Hindari menyentuh masker saat dipakai.
-Ganti masker jika kotor atau basah.
-Bersihkan tangan sebelum melepas masker.
-Buka masker dengan melepasnya dari tali telinga tanpa menyentuh bagian depan.
-Bersihkan tangan setelah melepas masker.

Advertising
Advertising

Perlu diingat, menggunakan masker saja tidak cukup dan harus dibarengi dengan menjaga jarak fisik minimal 1 meter dari orang lain, mencuci tangan secara teratur, dan menghindari menyentuh wajah dan masker.

BISNIS

*Konten ini adalah kerja sama Tempo.co dengan Satgas Covid-19 demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Tegakkan protokol kesehatan dengan #pakaimasker, #jagajarakhindarikerumunan, dan #cucitanganpakaisabun.

Berita terkait

Kasus COVID-19 di AS Meningkat, Rumah Sakit Kembali Wajibkan Penggunaan Masker

4 Januari 2024

Kasus COVID-19 di AS Meningkat, Rumah Sakit Kembali Wajibkan Penggunaan Masker

Rumah sakit di setidaknya empat negara bagian Amerika Serikat menerapkan kembali kewajiban penggunaan masker di tengah meningkatnya kasus COVID-19

Baca Selengkapnya

Heru Budi Imbau Warga Jakarta Pakai Masker saat Liburan, Antisipasi Kenaikan Covid-19

24 Desember 2023

Heru Budi Imbau Warga Jakarta Pakai Masker saat Liburan, Antisipasi Kenaikan Covid-19

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memprediksi kenaikan kasus Covid-19 bakal terjadi bertepatan libur natal dan tahun baru

Baca Selengkapnya

Angka Covid-19 Disebut Naik, Begini Suasana Liburan di Singapura

22 Desember 2023

Angka Covid-19 Disebut Naik, Begini Suasana Liburan di Singapura

Salah seorang warga Singapura yang tidak mau namanya disebutkan mengatakan, Covid-19 memang sedang naik di Singapura, tetapi sudah dianggap biasa.

Baca Selengkapnya

Kasus Positif Covid-19 di Jakarta Naik, PT KAI Belum Wajibkan Penumpang Kereta Api Pakai Masker

21 Desember 2023

Kasus Positif Covid-19 di Jakarta Naik, PT KAI Belum Wajibkan Penumpang Kereta Api Pakai Masker

PT KAI belum mewajibkan para pelanggan kereta api mengenakan masker meskipun saat ini kasus positif Covid-19 di Jakarta tengah menanjak.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Ekspor Benih Lobster Dilarang Susi Pudjiastuti tapi Mau Dibuka Trenggono, Kemenhub Imbau Penumpang Transportasi Umum Pakai Masker

20 Desember 2023

Terpopuler: Ekspor Benih Lobster Dilarang Susi Pudjiastuti tapi Mau Dibuka Trenggono, Kemenhub Imbau Penumpang Transportasi Umum Pakai Masker

Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono mengatakan pemerintah akan kembali membuka ekspor benih lobster atau benur. Padahal dulu dilarang Susi Pudjiastuti.

Baca Selengkapnya

Waspadai Penularan Covid-19, Kemenhub Imbau Penumpang Transportasi Umum Pakai Masker

19 Desember 2023

Waspadai Penularan Covid-19, Kemenhub Imbau Penumpang Transportasi Umum Pakai Masker

Juru Bicara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Adita Irawati mengimbau penumpang dan operator transportasi umum memperketat protokol kesehatan atau prokes, menjaga kebersihan, dan mewaspadai penularan Covid-19.

Baca Selengkapnya

Kasus Covid-19 Capai 56.000, Singapura Minta Wisatawan Pakai Masker

19 Desember 2023

Kasus Covid-19 Capai 56.000, Singapura Minta Wisatawan Pakai Masker

Wisatawan di Singapura diminta melakukan pencegahan, termasuk mengenakan masker di bandara, membuat asuransi perjalanan, dan menghindari keramaian.

Baca Selengkapnya

Dinas Kesehatan DKI: Kasus Covid-19 di Jakarta Masih Terkendali

17 Desember 2023

Dinas Kesehatan DKI: Kasus Covid-19 di Jakarta Masih Terkendali

Untuk cegah penularan Covid-19, Dinas Kesehatan DKI Jakarta imbau agar masyarakat tetap memakai masker saat berada di keramaian.

Baca Selengkapnya

Kasus Covid-19 Naik Lagi 75 Persen, Singapura Minta Warganya Kembali Pakai Masker

16 Desember 2023

Kasus Covid-19 Naik Lagi 75 Persen, Singapura Minta Warganya Kembali Pakai Masker

Kementerian Kesehatan Singapura meminta warganya kembali menggunakan masker di tempat-tempat ramai seiring meningkatnya kasus COVID-19.

Baca Selengkapnya

Hilary Duff Mengidap Covid Lagi Usai Mengumumkan Hamil Anak Ke-4

16 Desember 2023

Hilary Duff Mengidap Covid Lagi Usai Mengumumkan Hamil Anak Ke-4

Hilary Duff dan suaminya Matthew Coma terinfeksi Covid-19 yang menyebabkan mereka harus memakai masker saat di rumah

Baca Selengkapnya