Tetap Fokus Bekerja dari Rumah dengan Kiat Berikut

Reporter

Bisnis.com

Minggu, 28 Februari 2021 15:51 WIB

Ilustrasi bekerja dari rumah. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Anda suka kehilangan konsentrasi dan sulit menyimak konten pertemuan yang berlangsung secara virtual atau membaca email yang sama tiga kali tetapi masih belum benar-benar paham sepatah kata pun. Apakah Anda perlu waktu 2 jam untuk tugas yang seharusnya hanya memakan waktu 1 jam? Semua ini tanda Anda kehilangan fokus.

Kabar baiknya adalah dengan sedikit usaha, Anda bisa mendapatkan kembali dan mempertahankan fokus ketika bekerja. Seperti dilansir dari Forbes, berikut cara mempertahankan fokus saat bekerja dari rumah.

Jangan terlalu sering multitasking dan membagi fokus
Ketika membagi fokus saat bekerja dengan multitasking, tingkat konsentrasi sudah pasti akan terbagi. Ini berdampak negatif pada produktivitas karena Anda tidak menaruh perhatian penuh pada satu tugas. Jaga fokus pada satu tugas pada satu waktu, tidak peduli betapa membosankannya hal itu. Dengan memberikan perhatian penuh, Anda akan menyelesaikannya dengan lebih cepat.

Kelola interupsi
Setiap interupsi mengganggu fokus, tidak peduli seberapa singkat gangguan tersebut. Meskipun tidak mungkin untuk menghilangkan semua gangguan, menjaganya seminimal mungkin akan berdampak besar pada hari kerja. Sebagai permulaan, batasi notifikasi di ponsel karena itu penyebab terbesar gangguan. Matikan semua yang tidak relevan dengan pekerjaan dan pertimbangkan untuk mematikan semua pemberitahuan selama beberapa jam sehari sehingga Anda memiliki waktu untuk sepenuhnya fokus.

Gunakan alat bantu untuk pertahankan fokus
Dengarkan musik. Penelitian telah menunjukkan musik membantu meningkatkan fokus dan bahkan ada daftar lagu yang dirancang untuk memaksimalkan konsentrasi. Pilih musik instrumental agar tidak terganggu oleh lirik. Coba headphone peredam bising. Memblokir gangguan yang terdengar di sekitar membantu Anda tetap berada di zona kerja. Anda juga dapat mencoba ekstensi fokus untuk browser guna memblokir situs yang tidak relevan dengan pekerjaan. Ini memungkinkan Anda untuk menyetel situs mana yang dapat dan tidak dapat dilihat saat bekerja.

Advertising
Advertising

Baca juga: Trik agar Pikiran Tetap Fokus saat Stres

Jadwalkan istirahat
Semakin lama bekerja tanpa istirahat, semakin sulit untuk fokus. Otak membutuhkan waktu untuk berhenti bekerja secara berkala sepanjang hari. Rajinlah, baik dalam menjadwalkan dan mengambil istirahat, karena hanya menempatkannya pada jadwal dan terus-menerus mengerjakannya jelas tidak ada manfaat. Saat merasa perlu bekerja di tengah istirahat yang dijadwalkan, pastikan untuk beristirahat setelah menyelesaikan tugas.

Berhenti bekerja berjam-jam
Sayangnya, beberapa penelitian menunjukkan orang-orang sekarang justru bekerja lebih lama di rumah daripada di kantor. Dengan kebiasaan baru bekerja di rumah, waktu kerja jadi lebih fleksibel. Hal ini datang dengan keuntungan dan kerugian pada saat bersamaan. Kurangnya batas waktu yang konkret juga dapat berdampak pada fokus.

Atasi hal ini dengan menyusun waktu kerja yang dibuat sendiri dan harus ditaati setiap hari. Yang paling penting, jangan terlalu keras pada diri sendiri jika suatu hari berada di situasi yang sulit untuk menjaga fokus. Istirahatlah yang cukup, bekerja sebanyak yang bisa dilakukan dan coba lagi besok.

Berita terkait

Kalimat yang Pantang Diucapkan pada Bos meski Berteman

9 hari lalu

Kalimat yang Pantang Diucapkan pada Bos meski Berteman

Agar tak ada masalah dalam pekerjaan, cobalah hindari mengucapkan kalimat-kalimat berikut meski bos adalah teman sendiri.

Baca Selengkapnya

Ragam Kegiatan yang Mengganggu Fokus saat Mengemudi

15 hari lalu

Ragam Kegiatan yang Mengganggu Fokus saat Mengemudi

Ada tiga kategori utama pemicu distraksi saat mengemudi, visual, fisik, dan kognitif. Berikut sembilan hal yang bisa mengalihkan perhatian di jalan.

Baca Selengkapnya

Tips Persiapkan Diri Bekerja di Perusahaan Terbaik

22 hari lalu

Tips Persiapkan Diri Bekerja di Perusahaan Terbaik

Berikut saran buat yang sedang mempersiapkan diri untuk membangun karir di perusahaan terbaik, baik domestik maupun internasional.

Baca Selengkapnya

5 Tanda-tanda Seseorang Mengalami Otak Popcorn

36 hari lalu

5 Tanda-tanda Seseorang Mengalami Otak Popcorn

Salah satu dampak utama dari otak popcorn adalah efeknya yang merugikan fokus pada otak.

Baca Selengkapnya

Kenali Ancaman Otak Popcorn, Gangguan Fokus Akibat Sering Main Media Sosial

36 hari lalu

Kenali Ancaman Otak Popcorn, Gangguan Fokus Akibat Sering Main Media Sosial

Otak popcorn berasal dari sebuah kondisi otak seseorang terus berpikir dari satu pikiran ke pikiran yang lain dalam sekejap seperti biji popcorn.

Baca Selengkapnya

Bangkok Polusi Udara Parah, Pegawai Diminta Kerja dari Rumah

15 Februari 2024

Bangkok Polusi Udara Parah, Pegawai Diminta Kerja dari Rumah

Polusi udara parah melanda Bangkok, ibu kota Thailand. Pegawai pun diminta kerja dari rumah.

Baca Selengkapnya

Alasan Kolombia Destinasi Digital Nomad Termurah

6 Februari 2024

Alasan Kolombia Destinasi Digital Nomad Termurah

Dengan visa digital nomad di Kolombia bisa tinggal hingga dua tahun

Baca Selengkapnya

3 Amalan Doa Berangkat Kerja Agar Mendapat Kelancaran

6 Februari 2024

3 Amalan Doa Berangkat Kerja Agar Mendapat Kelancaran

Dalam menjalani berbagai kegiatan, umat Islam diajarkan untuk selalu memanjatkan doa. Simak amalan doa berangkat kerja agar lancar dan aman.

Baca Selengkapnya

Working Holiday Visa Australia: Peluang Liburan Panjang dan Bekerja di Negeri Kanguru, Ketahui Syaratnya

1 Februari 2024

Working Holiday Visa Australia: Peluang Liburan Panjang dan Bekerja di Negeri Kanguru, Ketahui Syaratnya

Segala hal yang perlu diketahui tentang Working Holiday Visa (WHV) Australia, termasuk syarat-syarat, durasi tinggal, dan jenis-jenis visa.

Baca Selengkapnya

Tingkatkan Konsentrasi Anak dengan Makanan Bergizi dan Cukup Istirahat

26 Januari 2024

Tingkatkan Konsentrasi Anak dengan Makanan Bergizi dan Cukup Istirahat

Tingkatkan konsentrasi pada anak atau siswa dengan selalu mengonsumsi makanan bergizi dan cukup istirahat. Simak saran ahli gizi.

Baca Selengkapnya