Pahami Kadar Kolesterol Normal Dewasa dan Anak-anak

Reporter

Bisnis.com

Selasa, 7 Desember 2021 20:01 WIB

Kolesterol rendah.

TEMPO.CO, Jakarta - Seiring berjalannya waktu, tubuh cenderung memproduksi lebih banyak kolesterol. Kadar kolesterol bervariasi menurut usia, berat badan, dan jenis kelamin. Inilah alasan semua orang dewasa harus rutin memeriksakan kadar kolesterol, idealnya setiap 4-6 bulan sebab jika kadar kolesterol tidak dikelola dengan baik dapat memicu masalah kesehatan serius.

Selain rutin melakukan pemeriksaan kadar kolesterol, menjaganya tetap seimbang juga penting dilakukan. Kadar kolesterol yang sehat tidak jauh berbeda untuk orang dewasa sehat.

Variasi dari tingkat yang direkomendasikan cenderung berubah karena kondisi dan pertimbangan kesehatan lain. Kadar kolesterol normal antara anak-anak dan orang dewasa ternyata juga berbeda.

Kadar kolesterol dewasa
Pada orang dewasa, melansir Medical News Today, kadar kolesterol total kurang dari 200 miligram per desiliter (mg/dL) dianggap normal. Angka antara 200-239 mg/dL dianggap sebagai batas tinggi dan di atas 240 mg/dL dianggap tinggi.

Kadar kolesterol jahat atau LDL harus kurang dari 100 mg/dL. Berada pada tingkat 100-129 mg/dL masih dapat diterima untuk orang yang tidak memiliki masalah kesehatan. Tetapi ini mungkin lebih mengkhawatirkan bagi yang menderita penyakit jantung atau faktor risiko penyakit jantung. Apabila kadar LDL berada di angka 130-159 mg/dL, ini adalah batas tinggi dan 160-189 mg/dL adalah tinggi. Sementara, berada di angka 190 mg/dL atau lebih dianggap sangat tinggi.

Advertising
Advertising

Sementara itu, tingkat HDL harus dijaga agar lebih tinggi dari LDL karena HDL merupakan kolesterol baik yang dapat melindungi dari berbagai penyakit, termasuk penyakit jantung dan stroke. Angka kurang dari 40 mg/dL dianggap sebagai faktor risiko utama penyakit jantung dan berada di angka 41-59 mg/dL dianggap batas rendah. Angka optimal untuk tingkat HDL adalah 60 mg/dL atau lebih tinggi.

Kadar kolesterol anak
Kadar kolesterol total dan kolesterol jahat LDL yang dapat diterima pada anak-anak berbeda-beda. Kisaran kolesterol total pada anak adalah kurang dari 170 mg/dL. Sementara, batas tinggi kolesterol total berkisar antara 170-199 mg/dL. Setiap pembacaan kolesterol total lebih dari 200 mg/dL pada anak dianggap terlalu tinggi.

Kadar LDL pada anak-anak juga harus lebih rendah dari orang dewasa. Kisaran optimal kolesterol LDL untuk anak adalah kurang dari 110 mg/dL. Batas tinggi adalah 110-129 mg/dL, sementara di atas 130 mg/dL dianggap tinggi.

Baca juga: Kebiasaan Makan Pencegah Kolesterol Tinggi

Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

3 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

10 hari lalu

Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

Gejala kolesterol tahapan lanjut dapat dilihat secara fisik dan dirasakan tubuh. Antara lain, bisa ditandai dari wajah. Apa saja?

Baca Selengkapnya

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

11 hari lalu

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.

Baca Selengkapnya

Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

12 hari lalu

Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

Masyarakat diimbau mengontrol gula darah, tekanan darah, dan kolesterol demi mencegah serangan stroke yang bisa datang kapan pun.

Baca Selengkapnya

Kuburan Massal Kembali Ditemukan di Gaza, Berisi 210 Jasad dari Khan Younis

15 hari lalu

Kuburan Massal Kembali Ditemukan di Gaza, Berisi 210 Jasad dari Khan Younis

Badan layanan darurat Palestina telah menemukan 210 jasad di kuburan massal di Kompleks Medis Nasser di Kota Khan Younis, Gaza selatan

Baca Selengkapnya

Bayi di Gaza Lahir dari Rahim Ibu Hamil yang Tewas Diserang Israel

15 hari lalu

Bayi di Gaza Lahir dari Rahim Ibu Hamil yang Tewas Diserang Israel

Tim medis di Gaza berhasil melakukan operasi caesar untuk membantu lahirnya bayi dari rahim seorang ibu yang tewas dalam serangan Israel.

Baca Selengkapnya

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

15 hari lalu

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

Serangan brutal Israel pada Sabtu malam di Rafah menewaskan 18 orang, termasuk 14 anak-anak. Dokter berhasil menyelamatkan bayi dari jasad ibu hamil

Baca Selengkapnya

Cara dan Waktu yang Tepat untuk Cek Kolesterol

17 hari lalu

Cara dan Waktu yang Tepat untuk Cek Kolesterol

Salah satunya dengan cek kolesterol rutin. Hal ini agar seseorang bisa melakukan pengobatan-pengobatan lebih cepat

Baca Selengkapnya

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

18 hari lalu

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

Beberapa buah dapat menurunkan kadar kolesterol. Saatnya mengonsumsi alpukat, buah beri hingga nanas untuk luruhkan kolesterol jahat.

Baca Selengkapnya

Pasca Lebaran 2024 Tak Ada Salahnya Cek Kesehatan

19 hari lalu

Pasca Lebaran 2024 Tak Ada Salahnya Cek Kesehatan

Kenaikan berat badan seringkali diikuti dengan kenaikan kolesterol karena pola konsumsi yang berlebihan saat berlibur panjang dan menu Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya