Serial Yellowjackets, Misteri Kecelakaan Pesawat Tim Sepak Bola Wanita

Kamis, 31 Maret 2022 19:24 WIB

INFO GAYA – Berawal dari tragedi yang menimpa tim sepak bola wanita Yellowjackets, film serial dengan genre drama, horor, dan misteri ini bergulir dari satu kisah ke kisah lainnya yang penuh kejutan.

Dirilis pertama kalinya pada 14 November 2021, film drama Amerika produksi Entertainment One ini mengisahkan bagaimana perjuangan tim sepak bola wanita yang punya prestasi hebat, dari sebuah SMA di New Jersey, Amerika Serikat, mengalami kecelakaan pesawat dan jatuh di belantara Ontario, Kanada, pada 1996. Penerbangan dengan pesawat carter tersebut direncanakan menuju Seattle, untuk mengikuti sebuah turnamen sepak bola nasional.

Yellowjackets musim satu yang ditulis oleh Ashley Lyle dan Bart Nickerson yang menyuguhkan episode 1 berjudul Pilot dan episode 2 Sharp menjadi pembuka cerita yang mengaduk emosi penontonnya.

Bagaimana tidak, di sini para atlet tak hanya diuji untuk berempati ketika berada dalam ikatan pertemanan dalam sebuah klub sepak bola, namun juga diuji ketika bersama-sama berada dalam situasi teramat sulit, bertahan hidup di hutan selama 19 bulan sebelum pesawat mereka ditemukan. Waktu yang terasa berlalu dengan lambat dan menyiksa, sungguh tak mudah untuk berada di situasi sulit dengan emosi masing-masing yang penuh tekanan.

Tim sepak bola berbakat yang dipimpin kapten Jackie (diperankan oleh Ella Purnell), dengan anggota Shauna (Melanie Lynskey), Taissa muda (Jasmin Savoy Brown), Taissa dewasa (Tawny Cypress), Misty muda (Samantha Hanratty), Misty dewasa (Christina Ricci), Natalie (Juliette Lewis), pelatih Ben Scott (Steven Krueger) dan para pemain lainnya.

Advertising
Advertising

Kisah tim ini diungkap ke layar kaca setelah 25 tahun kemudian mengalami kehidupan yang penuh drama. Pengalaman pasca-kecelakaan yang traumatis dan luka batin yang tak kunjung hilang dimakan waktu menjadi sisi-sisi penuh misteri dari keseharian mereka yang selamat dari musibah tersebut.

Film Yellowjackets yang terdiri dari 10 episode dan bisa disaksikan di Mola, mengisahkan perjalanan hidup para eks korban kecelakaan yang memiliki permasalahan masing-masing. Keunikan tokoh sentral tersebut bisa saja berkaitan dengan masalah kejiwaan, mistis, atau horor.

Sebut saja misalnya, Natalie yang terus berjuang menghilangkan bayang-bayang iblis yang menghantuinya saat di hutan. Atau Misty, yang menyimpan sisi gelap berupa ritual-ritual anehnya. Begitu pula dengan Natalie yang nyaris bunuh diri. Selama 19 bulan terjebak dalam hutan dan bertarung dengan alam yang ganas untuk tetap hidup apalagi di saat musim dingin tiba, tentu bukan persoalan main-main.

Jika diantara mereka ada yang mengalami gangguan jiwa, tentu menjadi akibat yang harus diterima. Taissa, satu di antaranya yang tak kuat menanggung derita berkepanjangan. Dengan perilakunya yang aneh, diaa tak hanya mengejutkan rekan-rekannya, namun sekaligus menakutkan.

Klimaksnya adalah, siapa yang akan menjadi korban pertama, dan korban terakhir ketika di hutan tak ada lagi sesuatu yang bisa dimakan? Kanibalisme. Membayangkannya saja, sudah tak sanggup.

Dengan kisah yang sarat sisi-sisi kemanusiaan, diwarnai tragedi, dan horor ini Yellowjackets pun akhirnya diapresiasi dengan sejumlah penghargaan. Di antaranya, Broadcast Film Critics Association Awards 2022 menganugerahi Aktris Terbaik Kategori Serial Drama untuk Melanie Lynskey, dan Nominasi untuk Serial Drama Terbaik.

Penghargaan dari Critics Choice Super Awards 2022 untuk Aktris Terbaik Kategori Serial Horor untuk Melanie Lynskey dan Film Horor Terbaik. Tak ketinggalan, penghargaan The Queerties 2022 untuk Nominasi Performa TV Jasmin Savoy Brown. (*)

Berita terkait

Bamsoet Dorong Peningkatan Peran Politik Perempuan

4 jam lalu

Bamsoet Dorong Peningkatan Peran Politik Perempuan

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, bekerjasama dengan Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) untuk meningkatkan edukasi politik bagi perempuan.

Baca Selengkapnya

PNM Mekaar Mendukung Penuh Karir dan Bakat Pegawainya

4 jam lalu

PNM Mekaar Mendukung Penuh Karir dan Bakat Pegawainya

PNM Mekaar beri dukungan pengembangan karir dan bakat bagi semua insan PNM.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Pembentukan Kembali Dewan Pertimbangan Agung

7 jam lalu

Bamsoet Dorong Pembentukan Kembali Dewan Pertimbangan Agung

Di Indonesia jika presiden terpilih Prabowo Subianto setuju bisa diformalkan melalui Dewan Pertimbangan Agung (DPA) Presiden.

Baca Selengkapnya

Rayakan HUT Ke-105 Damkar, Bupati Sukabumi:Tingkatkan Layanan

8 jam lalu

Rayakan HUT Ke-105 Damkar, Bupati Sukabumi:Tingkatkan Layanan

Sepanjang 2023 DPKP mengatasi 579 kebakaran dan 517 non-kebakaran 517.

Baca Selengkapnya

Bupati Sukabumi Minta Semua Pihak Teruskan Pembentukan Karakter Siswa

9 jam lalu

Bupati Sukabumi Minta Semua Pihak Teruskan Pembentukan Karakter Siswa

Pembentukan karakter juga tanggung jawab seluruh elemen masyarakat, termasuk orang tua.

Baca Selengkapnya

Safitri Malik Soulisa Hadiri Undangan Taaruf dengan Ketua Umum DPP PKB

9 jam lalu

Safitri Malik Soulisa Hadiri Undangan Taaruf dengan Ketua Umum DPP PKB

Bakal calon Bupati Buru Selatan, Safitri Malik Soulisa, menghadiri Acara Taaruf dengan Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusan Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB) untuk Sulawesi, Maluku, dan Papua.

Baca Selengkapnya

Satu Kenangan, Kopi Nusantara Bergaya Italian Roast

12 jam lalu

Satu Kenangan, Kopi Nusantara Bergaya Italian Roast

Satu Kenangan merupakan produk dari Kenangan Brands. Membuka kesempatan masyarakat menjadi mitra.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Imbau Nasabah Waspadai Modus Penipuan Berkedok Undian

14 jam lalu

Bank Mandiri Imbau Nasabah Waspadai Modus Penipuan Berkedok Undian

Bank Mandiri mengimbau kepada para nasabah untuk mewaspadai kejahatan pembobolan rekening dengan modus penipuan berkedok undian berhadiah yang mengatasnamakan Bank Mandiri.

Baca Selengkapnya

Tiga Aspek Membangun Pendidikan Ala Marten Taha

15 jam lalu

Tiga Aspek Membangun Pendidikan Ala Marten Taha

Pembangunan sumber daya manusia menjadi prioritas Wali Kota Gorontalo Marten Taha. Program serba gratis sejak lahir hingga meninggal, dari sekolah sampai kesehatan.

Baca Selengkapnya

PLN Bantu Nelayan Bangka Belitung Pangkas Biaya Operasional Lewat Electrifying Marine

15 jam lalu

PLN Bantu Nelayan Bangka Belitung Pangkas Biaya Operasional Lewat Electrifying Marine

PT PLN (Persero) menyalurkan bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) lewat program Electrifiying Marine kepada nelayan di Desa Suak Gual.

Baca Selengkapnya