Mengenal Gejala Ryziphobia, Fobia Makan Nasi

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Kamis, 16 Juni 2022 17:17 WIB

Ilustrasi nasi putih. Freepik.com/xb100

TEMPO.CO, Jakarta - Sudah tidak asing lagi jika nasi merupakan makanan pokok orang Indonesia. Bahkan, terdapat sebuah ungkapan seseorang belum dikatakan makan bila belum makan nasi. Meskipun demikian, ada sebagian orang yang takut atau fobia makan nasi. Fobia terhadap nasi ini dikenal sebagai ryziphobia.

Meskipun dianggap aneh karena fobia terhadap makanan sehari-hari, tetapi fobia ini benar ada dan dialami oleh sebagian orang. Ryziphobia merupakan cabang dari cibophobia, yakni sebuah fobia atau ketakutan terhadap makanan tertentu. Orang-orang penderita ini cenderung akan menghindari penyebab fobia ini.

Namun, fobia sebaiknya jangan dianggap remeh atau enteng. Sebab, fobia dalam kasus berat dapat membatasi aktivitas sehari-hari. Dalam beberapa kasus, fobia bisa menyebabkan seseorang mengalami kecemasan dan berujung depresi. Orang yang mengalami ryziphobia, misalnya, akan mengalami serangan panik ketika berkontak langsung atau hanya melihat sebutir nasi.

Dikutip fearof.org, serangan panik ini bisa sangat menakutkan dan menyiksa bagi seluruh penderita fobia, tidak hanya fobia nasi saja. Gejala-gejala ini sebagian besar dapat terjadi secara tiba-tiba tanpa disertai tanda atau gekala awal sebelumnya. Selain gejala panik, berikut gejala-gejala lain yang mengikutinya:

  • berkeringat,
  • gemetaran,
  • sesak napas atau kesulitan bernapas,
  • detak jantung cepat (takikardia),
  • rasa sakit atau sesak di dada,
  • mual,
  • sakit kepala dan pusing,
  • mati rasa atau kesemutan,
  • mulut kering,
  • kebingungan atau disorientasi,
  • kenaikan tekanan darah.

Selain tanda-tanda fisik, gejala seseorang mengalami ryziphobia juga disertai dengan gejala psikologis. Gejala-gejala berikut dapat terjadi salah satu atau secara bersamaan:

  • perasaan takut/ cemas,
  • menyalahkan diri sendiri,
  • mengucilkan diri,
  • kebingungan dan sulit berkonsetrasi,
  • emosi tinggi/ mudah marah.
Advertising
Advertising

NAOMY A. NUGRAHENI

Baca juga: Alasan Makan Nasi Membuat Orang Merasa Ngantuk

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

2 hari lalu

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

Makanan yang bisa bikin Anda bergidik seperti serangga justru diklaim sehat dan bergizi tinggi. Berikut makanan bergizi yang disarankan ahli diet.

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

6 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

8 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

8 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

8 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

8 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

9 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

10 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

11 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Dagang Sapi Kabinet Prabowo

12 hari lalu

Dagang Sapi Kabinet Prabowo

Partai politik pendukung Prabowo-Gibran dalam pemilihan presiden mendapat jatah menteri berbeda-beda di kabinet Prabowo mendatang.

Baca Selengkapnya