Menonton TV, Bagaimana Mengatur Jarak Pandang agar Mata tetap Nyaman?

Reporter

Winda Oktavia

Editor

Bram Setiawan

Rabu, 7 Desember 2022 06:00 WIB

Ilustrasi menonton televisi. Shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Saat menonton televisi atau TV, penting untuk menentulan jarak pandang agar tak mengganggu kenyamanan penglihatan. Merujuk American Academy of Ophthalmology, ahli pengobatan mata Lee Duffner mengatakan, menonton televisi jarak dekat tidak langsung berakibat kerusakan mata. Namun, aktivitas itu menyebabkan mata menjadi tegang atau lelah jika duduk sangat dekat dengan TV.

Mengutip Verywell Health, menonton televisi tidak akan merusak mata jika dilakukan dengan jarak pandang yang aman, yaitu 5 kali panjang diagonal layar televisi. Misalnya, jika televisi memiliki lebar 32 inci, jarak menonton yang optimal adalah sekitar 3,9 meter.

Layar TV HD atau TV 4K dengan kualitas yang tinggi (HD) memungkinkan seseorang menonton dengan jarak yang lebih dekat daripada layar televisi standar. Hal itu karena piksel TV HD atau TV 4K lebih kecil, sehingga memudahkan mata untuk melihat dari dekat.

Baca: Begini Perkembangan Siaran TV Digital di Indonesia

Televisi dengan resolusi 4K, jarak pandang yang disarankan satu setengah kali ukuran layar vertikal. TV HD, jarak yang disarankan tiga kali ukuran layar vertikal televisi.

Jarak pandang menonton TV

Advertising
Advertising

TV Resolusi 4k

  • 43 inci jarak 90 sentimeter
  • 55 inci jarak 1 meter
  • 65 inci jarak 1,2 meter
  • 75 inci jarak 1,4 meter
  • 85 inci jarak 1,6 meter

TV HD

  • 32 inci jarak 1,2 meter
  • 40 inci jarak 1,5 meter
  • 43 inci jarak 1,7 meter
  • 50 inci jarak 1,9 meter
  • 60 inci jarak 2,3 meter

Kiat mengatur jarak pandang

Untuk mencegah mata lelah akibat menonton televisi, seseorang bisa mencoba untuk menempatkan TV di ketinggian yang tepat untuk mencegah otot mata atau leher menjadi tegang. Itu karena terus-menerus melihat ke atas akan menyebabkan otot mata dan leher menjadi lelah.

American Optometric Association juga menyarankan aturan 20-20-20, yaitu beristirahat selama 20 detik setiap 20 menit untuk melihat objek jauh yang berjarak setidaknya 6 meter. Itu sebabnya, istirahat secara teratur untuk menghindari kondisi mata tegang dan lelah.

Baca: Tips Jaga Kesehatan Mata Akibat Banyak Nonton TV selama Piala Dunia 2022

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Tips Perawatan Lensa Kontak

1 hari lalu

Tips Perawatan Lensa Kontak

Lensa kontak menjadi salah satu pilihan alat bantu penglihatan yang kian populer di kalangan masyarakat. Ini tips perawatan lensa kontak.

Baca Selengkapnya

Ketahui 6 Perbedaan Smart TV dan Android TV Sebelum Membeli

6 hari lalu

Ketahui 6 Perbedaan Smart TV dan Android TV Sebelum Membeli

Jika Anda bingung memilih antara Smart TV dan Android TV, ketahui perbedaan Smart TV dan Android TV sebelum memutuskan membeli.

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

10 hari lalu

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

Pada 35 tahun lalu, pengusaha Jepang Konosuke Matsushita pendiri Panasonic Corporation meninggal. Ini kisahnya membangun perusahaan elektronik itu.

Baca Selengkapnya

7 Tips Jaga Kualitas Hidup dengan Glaukoma

10 hari lalu

7 Tips Jaga Kualitas Hidup dengan Glaukoma

Setiap individu harus memahami tantangan yang dihadapi saat didiagnosis glaukoma dan harus mempertahankan kualitas hidup dengan manajemen tepat.

Baca Selengkapnya

Kemenperin Batasi Impor Produk Elektronik Televisi, Mesin Cuci, AC hingga Kulkas

28 hari lalu

Kemenperin Batasi Impor Produk Elektronik Televisi, Mesin Cuci, AC hingga Kulkas

Pengaturan arus impor ini sebagai tindak lanjut arahan Joko Widodo perihal kondisi neraca perdagangan produk elektronik pada 2023 yang defisit.

Baca Selengkapnya

3 Mitos Terkait Gerhana Matahari dan Penglihatan serta Faktanya

31 hari lalu

3 Mitos Terkait Gerhana Matahari dan Penglihatan serta Faktanya

Berikut tiga mitos terkait gerhana matahari dan penglihatan serta faktanya. Lindungi selalu mata saat menontonnnya.

Baca Selengkapnya

4 Masalah Mata yang Mulai Mengganggu di Usia 40-an

32 hari lalu

4 Masalah Mata yang Mulai Mengganggu di Usia 40-an

Setelah usia mencapai 40-an, risiko masalah mata pun meningkat dan perlu diwaspadai. Berikut empat masalah tersebut.

Baca Selengkapnya

Memahami Gangguan Saraf Papiledema, Penyebab dan Gejala

35 hari lalu

Memahami Gangguan Saraf Papiledema, Penyebab dan Gejala

Papiledema adalah pembengkakan kepala saraf kedua yang terjadi secara bersamaan antara dua mata. Cek gejalanya.

Baca Selengkapnya

Netanyahu Berencana Tutup Televisi Al Jazeera di Israel, Apa Alasannya?

37 hari lalu

Netanyahu Berencana Tutup Televisi Al Jazeera di Israel, Apa Alasannya?

Perdana Menteri Benyamin Netanyahu pada Senin 1 April 2024 menghidupkan kembali langkah untuk menutup stasiun televisi Qatar Al Jazeera di Israel.

Baca Selengkapnya

Sukses di Smartphone, Xiaomi Luncurkan HyperOS untuk Sistem Operasi di TV

43 hari lalu

Sukses di Smartphone, Xiaomi Luncurkan HyperOS untuk Sistem Operasi di TV

Tidak sebatas rekomendasi konten saja, HyperOS yang hadir di TV LED Mini Xiaomi mampu untuk meningkatkan kualitas live streaming menjadi lebih jernih.

Baca Selengkapnya