4 Manfaat Mengonsumsi Pakcoi

Minggu, 19 Maret 2023 21:39 WIB

Ilustrasi pakcoy atau bok choy (Pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Pakcoi tergolong jenis sayuran berdaun hijau atau sawi yang tinggi kalsium. Merujuk eMedicine Health,190 gram sawi hijau yang dimasak mengandung 268 miligram kalsium atau sekitar 21 persen dari jumlah yang dibutuhkan dalam sehari.

Manfaat pakcoi

Advertising
Advertising

1. Mendukung fungsi tiroid

Mengutip Healthline, pakcoi mendukung kesehatan tiroid, karena kandungan selenium. Sebab, kekurangan selenium bisa menyebabkan hipotiroidisme, tiroiditis autoimun, dan pembesaran tiroid.

2. Kesehatan tulang

Pakcoi menyediakan sejumlah mineral, antara lain kalsium, fosfor, seng, magnesium, dan vitamin K. Kandungan seng (zinc) dan zat besi bermanfaat dalam sintesis kolagen dan metabolisme vitamin D. Kolagen berguna membentuk matriks persendian dan sistem kerangka.

3. Kesehatan mata

Mengutip Stylecraze, pakcoi mengandung karotenoid esensial seperti lutein dan zeaxanthin. Senyawa ini membantu meningkatkan kesehatan mata dan degenerasi makula. Pakcoi juga menyediakan vitamin A yang bermanfaat untuk kesehatan mata.

4. Kesehatan jantung

Kandungan mineral pakcoi bermanfaat mendukung kesehatan jantung. Potasium, magnesium, dan kalsium yang terkandung membantu mengatur tekanan darah secara alami. Pakcoi juga menyediakan folat dan vitamin B6. Kedua kandungan itu bisa mencegah penumpukan homocysteine.

Homocysteine senyawa yang bisa merusak pembuluh darah dan meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke.

Pilihan Editor: 3 Resep Sederhana Memasak Pakcoi

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Tips Perawatan Lensa Kontak

1 hari lalu

Tips Perawatan Lensa Kontak

Lensa kontak menjadi salah satu pilihan alat bantu penglihatan yang kian populer di kalangan masyarakat. Ini tips perawatan lensa kontak.

Baca Selengkapnya

4 Tips Atasi Masalah Kantung Mata

10 hari lalu

4 Tips Atasi Masalah Kantung Mata

Kantung mata dapat disebabkan oleh faktor seperti penuaan, genetika, alergi, asap rokok, diet yang buruk, atau konsumsi garam yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

5 Tips Atasi Mata Panda

10 hari lalu

5 Tips Atasi Mata Panda

Paparan sinar matahari yang berlebihan juga bisa memperburuk kondisi mata panda Anda.

Baca Selengkapnya

Kenali Perbedaan Mata Panda dan Kantung Mata

10 hari lalu

Kenali Perbedaan Mata Panda dan Kantung Mata

Rasa lelah dan juga berkurangnya waktu tidur selalu dikaitkan dengan munculnya mata panda hingga kantung mata. Apa bedanya?

Baca Selengkapnya

Diet Mediterania Bantu Pasien Kurang Risiko Hipertensi

15 hari lalu

Diet Mediterania Bantu Pasien Kurang Risiko Hipertensi

Peserta diet Mediterania biasanya konsumsi lebih banyak sayuran, buah, kacang, biji-bijian, minyak sehat, serta ikan dan makanan laut jumlah sedang.

Baca Selengkapnya

9 Sayuran Paling Mahal di Dunia, Berapa Harganya?

16 hari lalu

9 Sayuran Paling Mahal di Dunia, Berapa Harganya?

Berikut ini deretan sayuran paling mahal di dunia, salah satunya akar wasabi yang umum ditemukan di di restoran sushi.

Baca Selengkapnya

4 Jenis Batu Ginjal dan Cara Terbentuknya

38 hari lalu

4 Jenis Batu Ginjal dan Cara Terbentuknya

Dalam kebanyakan kasus, batu ginjal terbentuk karena penurunan volume urine atau peningkatan mineral pembentuk batu dalam urine.

Baca Selengkapnya

Sayuran Ini Layak Dimakan Setiap Hari karena Manfaat Supernya

40 hari lalu

Sayuran Ini Layak Dimakan Setiap Hari karena Manfaat Supernya

Buat yang mau memperbanyak makan sayuran, kembang kol bisa jadi pilihan karena kaya nutrisi bermanfaat seperti serat, vitamin C, vitamin K, dan kolin.

Baca Selengkapnya

Macam Makanan yang Sebaiknya Tidak Dipanaskan Lagi

46 hari lalu

Macam Makanan yang Sebaiknya Tidak Dipanaskan Lagi

Beberapa jenis makanan sebaiknya tidak dihangatkan kembali dan harus selalu dimakan saat segar. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Tips Jaga Kesehatan Mata saat Puasa Ramadan

47 hari lalu

Tips Jaga Kesehatan Mata saat Puasa Ramadan

Berikut hal-hal yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan mata saat puasa Ramadan agar tak ada masalah serius pada penglihatan.

Baca Selengkapnya