Simak, Inilah 5 Alasan Anda Tidak Segera Mendapat Pekerjaan

Minggu, 11 Juni 2023 20:00 WIB

Seorang pelamar kerja sedang melakukan interview, dengan seorang perwakilan dari sebuah perusahaan. Goyang, Korea Selatan, 21 April 2015. Seong Joon Cho/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Jika Anda tidak segera memperoleh pekerjaan meski sudah melamar ke mana-mana, Anda tidak perlu khawatir. Sebab, Anda tidak sedang mengalami nasib buruk, melainkan ada beberapa hal lain yang mempengaruhi Anda untuk mendapat pekerjaan.

Dilansir dari Times of India, berikut beberapa alasan mengapa Anda tidak kunjung mendapat pekerjaan:

1. Pekerjaan yang semakin kompetitif

Pasar kerja saat ini semakin kompetitif, di mana ada banyak kandidat yang memenuhi persyaratan dan melamar posisi dalam jumlah terbatas. Bahkan dengan kualifikasi yang banyak, menjadi sebuah tantangan bagi Anda untuk menonjol diantara kandidat lainnya.

2. Kurangnya pengalaman yang relevan

Advertising
Advertising

Saat ini perusahaan mencari pelamar yang memiliki pengalaman kerja yang relevan sebagai bahan pertimbangan. Bila seseorang tidak memiliki pengalaman atau keterampilan khusus, peluang mereka untuk memperoleh posisi pekerjaan tersebut akan terhambat.

3. Tidak memiliki jaringan

Tidak bisa dipungkiri, saat ini Anda akan lebih mudah memperoleh pekerjaan bila memiliki jaringan. Tanpa jaringan profesional yang kuat, Anda akan kesulitan dalam memperoleh peluang pasar kerja yang kadang tidak dibuka untuk publik.

4. Curriculum vitae maupun portofolio yang lemah

Curriculum vitae berperan penting dalam menunjukkan profil diri hingga skill yang Anda miliki. Beberapa perusahaan bahkan melakukan seleksi hanya dengan menggunakan curriculum vitae dan portofolio. Membuat curriculum vitae dan portofolio yang bagus, penting untuk dapat menarik perusahaan pada diri Anda.

5. Performa wawancara

Performa wawancara Anda juga mempengaruhi peluang Anda diterima di perusahaan. Pastikan saat sesi wawancara Anda datang dengan tepat waktu dan menggunakan pakaian yang rapi. Sebelum tes wawancara, sebaiknya Anda melatih diri Anda agar dapat menjawab pertanyaan recruiter.

Pilihan Editor: 5 Tips Sukses Wawancara Kerja

Berita terkait

Austria Tertarik Berkontribusi di IKN

4 hari lalu

Austria Tertarik Berkontribusi di IKN

Dubes Austria untuk Indonesia menyatakan ada banyak ketertarikan dari negaranya untuk berkontribusi di IKN.

Baca Selengkapnya

Warga Nigeria Diduga Nikahi WNI untuk Buat Perusahaan dan Rekening dalam Kasus Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

4 hari lalu

Warga Nigeria Diduga Nikahi WNI untuk Buat Perusahaan dan Rekening dalam Kasus Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Salah satu modus warga Nigeria disebut menikahi satu tersangka dari Indonesia untuk diperintah mengurus izin usaha.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

5 hari lalu

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Dirtipidsiber Bareskrim Polri menyebut saat ini penyidik juga masih mengejar diduga pelaku berinisial S warga negara Nigeria.

Baca Selengkapnya

Malaysia Tolak Larang Perusahaan Pemasok Senjata ke Israel dalam Pameran di Kuala Lumpur

5 hari lalu

Malaysia Tolak Larang Perusahaan Pemasok Senjata ke Israel dalam Pameran di Kuala Lumpur

Suara pro-Palestina, termasuk mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad, mengatakan perusahaan Lockheed Martin dan MBDA harus dilarang

Baca Selengkapnya

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

5 hari lalu

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri mengungkap kasus manipulasi data menggunakan email palsu dan memanfaatkan informasi data untuk menipu.

Baca Selengkapnya

Catat, 5 Tips Lolos Wawancara Kerja Babak Terakhir

7 hari lalu

Catat, 5 Tips Lolos Wawancara Kerja Babak Terakhir

Sudah takukah Anda ada beberapa tips agar lolos wawancara kerja terakhir untuk suatu perusahaan?

Baca Selengkapnya

Kapolri Beberkan Tugas Tokoh Buruh Andi Gani Nena Wea yang Diangkat jadi Staf Ahli

10 hari lalu

Kapolri Beberkan Tugas Tokoh Buruh Andi Gani Nena Wea yang Diangkat jadi Staf Ahli

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membeberkan alasannya mengangkat tokoh buruh, Andi Gani Nena Wea, sebagai salah satu staf ahlinya.

Baca Selengkapnya

Kalimat yang Pantang Diucapkan pada Bos meski Berteman

12 hari lalu

Kalimat yang Pantang Diucapkan pada Bos meski Berteman

Agar tak ada masalah dalam pekerjaan, cobalah hindari mengucapkan kalimat-kalimat berikut meski bos adalah teman sendiri.

Baca Selengkapnya

Kinerja Keuangan Dinilai Baik, Bank DBS Raih 2 Peringkat dari Fitch Ratings Indonesia

17 hari lalu

Kinerja Keuangan Dinilai Baik, Bank DBS Raih 2 Peringkat dari Fitch Ratings Indonesia

Bank DBS Indonesia meraih peringkat AAA National Long-Term Rating dan National Short-Term Rating of F1+ dari Fitch Ratings Indonesia atas kinerja keuangan yang baik.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

17 hari lalu

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

Berikut ini daftar negara dengan lapangan kerja paling banyak di dunia, didominasi oleh negara-negara Eropa. Tertarik untuk pindah?

Baca Selengkapnya