Makan Siang Bareng Jokowi dan 2 Capres di Istana, Ini Jenis Batik Anies Baswedan

Selasa, 31 Oktober 2023 16:03 WIB

Presiden Joko Widodo makan siang bersama calon presiden Ganjar Pranowo (kiri), Anies Baswedan (kanan), dan Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Senin 30 Oktober 2023. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta -- Calon Presiden tahun 2024, Anies Baswedan makan siang bersama Presiden Joko Widodo dan dua capres lainnya, yakni Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto pada Senin, 30 Oktober 2023 di Istana Negara, Jakarta.

Acara tersebut memang tanpa mengajak calon wakil presiden atau cawapres, yakni Muhaimin Iskandar, Mahfud MD, maupun Gibran Rakabuming.

Dalam jamuan tersebut, ketiga capres kompak mengenakan batik dengan motif Parang. Jamuan makan siang yang dimulai sekitar pukul 12.30 WIB itu berlangsung di sebuah meja bundar.

Jokowi mengenakan pakaian batik putih bercorak biru. Di sebelah kiri Jokowi duduk Prabowo dengan batik coklat, sedangkan di sebelah kanannya duduk Ganjar Pranowo dengan batik kemerahan. Sementara Anies Baswedan yang berpakaian batik coklat tua duduk berhadapan langsung dengan Jokowi.

Batik yang dipakai Anies Baswedan tersebut menimbulkan berbagai respon dari masyarakat. Pasalnya, bakal calon presiden (bacapres) dari Koalisi Perubahan, memakai baju batik yang sama saat memenuhi undangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Istana pada 25 Oktober 2017. Anies yang kala itu menjabat Gubernur DKI Jakarta, datang bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, dan mengenakan batik lengan panjang motif parang yang sama.

Anies pun menjelaskan, jika batik motif parang miliknya tersebut memang bukan baju baru. Kemeja batik tersebut telah digunakan dalam kurun waktu cukup lama.

"Baju batik saya selalu saya pakai bertahun-tahun, saya masih banyak baju batik yang usianya hampir 20 tahun, 15 tahun, yang selalu saya rawat dan saya pakai lagi, enggak kelihatan kayak barang lama kan?", jelasnya.

Advertising
Advertising

Dalam makan siang tersebut, disajikan berbagai menu makanan mulai Ayam Kodok hingga Sapi Lada Hitam.

"Menu makan siang Bapak Presiden dengan tiga bacapres hari ini di Istana Merdeka, Senin, 30 Oktober 2023: nasi putih, soto lamongan, ayam kodok, sapi lada hitam, bebek panggang, cumi goreng, udang goreng telur Asin, kaylan cah sapi, es laksamana mengamuk (es mangga kuini yang dicampur dengan santan dan gula) dan Jus Jeruk," tulis Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana dalam keterangan tertulis kepada media di Jakarta pada Senin, 30 Oktober 2023.

Selain itu, dalam pertemuan makan siang tersebut, Presiden Joko Widodo alias Jokowi membahas netralitas pemerintah di Pilpres 2024 ketika bertemu dengan Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto. Isi obrolan dengan Jokowi diungkapkan Anies, Ganjar, dan Prabowo usai acara makan siang. Ketiga bakal capres itu terlihat berjalan berdampingan saat meninggalkan halaman Istana Negara.

Tadi beliau (Jokowi) sampaikan bahwa beliau memang mengumpulkan pejabat, gubernur, bupati, dan bahkan akan ngumpulkan TNI, polisi, dan semua aparat untuk netral," kata bakal capres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan seusai makan siang dengan Presiden, Senin 30 Oktober 2023.

Anies juga berkata jika hal tersebut merupakan pesan penting dari Presiden agar Pemilu 2024 berjalan dengan damai dan lancar. Dirinya juga sempat menyampaikan pesan agar Presiden bisa menjaga netralitasnya dalam proses Pemilu. Dia mengklaim pesan tersebut dititipkan kepada dirinya oleh orang-orang yang menyayangi Presiden Jokowi.

"Tadi beliau (Jokowi) sampaikan bahwa beliau memang mengumpulkan pejabat, gubernur, bupati, dan bahkan akan mengumpulkan TNI, polisi, dan semua aparat untuk netral," kata Anies Baswedan lagi. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga menyebutkan hal tersebut penting agar seluruh unsur penyelenggara negara menunjukkan sikap yang netral dan profesional.

MUTIARA ROUDHATUL JANNAH | SULTAN ABDURRAHMAN | ANTARA
Pilihan editor: Jokowi Undang 3 Capres Makan Siang, Begini Respons PDIP, Surya Paloh, PKS Sampai Sandiaga Uno

Berita terkait

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

5 jam lalu

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

Kadivi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU DKI Jakarta, Dody Wijaya sebut duet Anies Baswedan-Ahok pada Pilkada Jakarta 2024 tak akan terwujud.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

8 jam lalu

Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

Cak Imin menyatakan secara pribadi mendukung Anies Baswedan maju sebagai Calon Gubernur di Pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

1 hari lalu

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

Prabowo menyatakan bakal memberi makan untuk semua anak-anak Indonesia dari daerah mana pun.

Baca Selengkapnya

Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

2 hari lalu

Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

Presiden Indonesia ikut dalam semua aktivitas legislasi mulai dari perencanaan, pengusulan, pembahasan, persetujuan hingga pengundangan.

Baca Selengkapnya

Dua Pernyataan Jokowi soal Pilkada: Tak Ajukan Percepatan serta Peluang Kaesang di Bekasi

2 hari lalu

Dua Pernyataan Jokowi soal Pilkada: Tak Ajukan Percepatan serta Peluang Kaesang di Bekasi

Apa kata Presiden Jokowi soal kepastian jadwal Pilkada hingga peluang orang-orang terdekat dalam pemilihan kepala daerah?

Baca Selengkapnya

Bappenas Perkirakan Makan Siang Gratis akan Disalurkan 3-5 Kali dalam Sepekan

3 hari lalu

Bappenas Perkirakan Makan Siang Gratis akan Disalurkan 3-5 Kali dalam Sepekan

Mulai berjalan 2025, Bappenas perkirakan program makan siang gratis akan disalurkan sebanyak 3-5 kali dalam seminggu

Baca Selengkapnya

Bappenas Pastikan Makan Siang Gratis Tidak Bersumber dari Dana BOS

3 hari lalu

Bappenas Pastikan Makan Siang Gratis Tidak Bersumber dari Dana BOS

Bappenas menyatakan tidak ada pihak swasta yang akan ikut mensponsori program makan siang gratis.

Baca Selengkapnya

Bappenas Pastikan Pelajar PAUD dan SD Dapat Makan Siang Gratis Tahun Depan, Jumlahnya Capai 38 Juta Siswa

3 hari lalu

Bappenas Pastikan Pelajar PAUD dan SD Dapat Makan Siang Gratis Tahun Depan, Jumlahnya Capai 38 Juta Siswa

Bappenas mengatakan fokus pemerintah menjalankan program makan siang gratis ialah menurunkan tingkat kekurangan gizi pada anak.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tak Masalah Fotonya Dicopot di Kantor PDIP Daerah

3 hari lalu

Jokowi Tak Masalah Fotonya Dicopot di Kantor PDIP Daerah

Jokowi menganggap bingkai foto presiden yang tidak terpasang cuma sekadar foto.

Baca Selengkapnya

Penjelasan PDIP soal Foto Jokowi Tidak Terpasang di Kantor DPD Sumut

3 hari lalu

Penjelasan PDIP soal Foto Jokowi Tidak Terpasang di Kantor DPD Sumut

Politikus PDIP membantah adanya instruksi dari DPP PDIP untuk menurunkan foto Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya