Cara Kimberly Ryder Atur Variasi Makanan untuk Anak

Reporter

Antara

Sabtu, 9 Desember 2023 14:59 WIB

Kimberly Ryder dan keluarga/Instagram - @kimbrlyryder

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris dan model Kimberly Ryder punya cara mengenalkan variasi makanan kepada kedua anaknya yang masih balita agar tidak bosan. Ibu Rayden Starlight Akbar, 4 tahun, dan Aisyah Moonlight Akbar, 3, itu mengatakan bergantian memberikan makanan lunak dan padat yang bertekstur lembut ketika anak-anaknya memasuki usia makanan pendamping ASI (MPASI).

“Orang Indonesia pasti kasih makan ke anaknya itu bubur. Kalau aku sama Aisyah karena sudah riset, usia 6-12 bulan walaupun belum punya gigi, mereka sudah bisa dikasih makanan yang lebih solid, seperti pisang,” katanya pada bincang-bincang di Jakarta, Sabtu, 9 Desember 2023.

Selain pisang, Kimberly Ryder juga sering memberikan anak-anak makanan padat tetapi lembut atau lunak agar mereka tetap dapat mengunyahnya. Dia memberikan variasi makanan agar anak-anak tidak cepat bosan. Makanan yang biasanya diberikan misalnya ubi, kentang, pepaya, dan lainnya. Ia juga berusaha mengimbangi nutrisi mereka dengan memberikan protein dari daging sapi atau ayam yang sudah dihaluskan.

“Supaya bisa mereka pegang dan makan sendiri. Atau kayak daging dan ayam yang sudah dihaluskan dan diisap, mereka dapat nutrisi atau juice dari dagingnya,” kata wanita berusia 30 tahun itu.

Belajar dari media sosial
Kimberly mengaku banyak mendapat pelajaran dari berbagai akun media sosial dan dari orang-orang yang sudah memiliki pengalaman soal cara mengasuh dan memberi nutrisi pada anak. Dia pun membatasi konsumsi makanan olahan seperti nugget dan sosis karena risiko kesehatan yang mungkin terjadi di masa depan. Karena itu, ia mengusahakan untuk membuat makanan sendiri di rumah dengan nutrisi yang seimbang.

Advertising
Advertising

“Aku senang masak yang agak elaborate (rumit), maksudnya bikin pasta, bikin sesuatu yang lumayan ribet. Hanya suami aku mengajarkan untuk makan makanan yang simpel. Misalnya, telur direbus, ubi rebus, atau singkong. Hal-hal seperti itu yang sebenarnya sehat banget,” ungkap Kimberly.

Pilihan Editor: Makanan yang Tak Dianjurkan Dibawa saat Pergi Liburan

Berita terkait

Kementerian Perdagangan Sebut Waralaba Makanan dan Minuman Terbesar, Capai 47 Persen

3 jam lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Waralaba Makanan dan Minuman Terbesar, Capai 47 Persen

Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Isy Karim menyebut bisnis waralaba di sektor makanan dan minuman menjadi yang terbesar

Baca Selengkapnya

Kasus Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas Dihentikan

10 jam lalu

Kasus Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas Dihentikan

Polisi menghentikan kasus hukum ayah di Bekasi berinisial N yang menghantam anak kandungnya berinisial C, 35 tahun dengan linggis hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Lebih dari 15 Ribu Anak Terbunuh di Jalur Gaza

22 jam lalu

Lebih dari 15 Ribu Anak Terbunuh di Jalur Gaza

Otoritas di Palestina menyebut lebih dari 15.000 anak terbunuh di Jalur Gaza

Baca Selengkapnya

Deteksi Lupus pada Anak dengan 11 Pertanyaan Ini

3 hari lalu

Deteksi Lupus pada Anak dengan 11 Pertanyaan Ini

Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) membagikan 11 butir pertanyaan yang dapat digunakan untuk mendeteksi awal penyakit lupus pada anak secara mandiri.

Baca Selengkapnya

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

5 hari lalu

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

Makanan yang bisa bikin Anda bergidik seperti serangga justru diklaim sehat dan bergizi tinggi. Berikut makanan bergizi yang disarankan ahli diet.

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

6 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

6 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

6 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

6 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

8 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya