5 Hal yang Memperparah Cedera dan Masalah Tulang

Reporter

Tempo.co

Minggu, 31 Desember 2023 16:49 WIB

Ilustrasi pria memeriksa tulang. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Tak sedikit orang yang mengabaikan masalah ortopedi, seperti patah tulang atau otot sobek, padahal bisa berdampak lebih serius pada tubuh. Akan tetapi, banyak cara untuk mencegah cedera dan menjaga tulang tetap kuat dan sehat.

"Keputusan yang Anda buat sekarang bisa mencegah cedera di masa datang," kata Dr. Pamela Mehta, ahli bedah ortopedi di Resilience Orthopedics kepada Fox News Digital.

Berikut saran para pakar bedah ortopedi mengenai aktivitas yang tak boleh dilakukan demi kesehatan tulang dan otot.

Kurangi aktivitas saat cedera
Rasa sakit pada tulang dan otot bisa menjadi indikator kemungkinan cedera. "Dengan beraktivitas saat nyeri tulang, terutama olahraga, berpotensi cedera lebih parah," ujar Mehta.

Contohnya saat sendi lutut nyeri dan bengkak, memaksakan untuk beraktivitas bisa membuat masalah lutut lebih buruk dan menyebabkan otot di sekitar persendian lutut tertarik dan mengakibatkan sejumlah cedera parah.

Advertising
Advertising

Ilustrasi perempuan alami cedera lutut. Foto: Freepik.com/Jcomp

Hindari mengangkat berat
Menurut pakar bedah ortopedi di Brigham and Women’s Hospital, Dr. Elizabeth G. Matzkin, mengangkat berat dalam posisi yang salah bisa menyebabkan cedera, termasuk otot dan ligamen tertarik dan sobek, juga masalah tulang dan persendian.

Hindari olahraga berat
Menurut Matzkin dan Mehta, latihan yang perlu dihindari adalah cross-training atau kombinasi berbagai latihan yang melibatkan banyak bagian tubuh yang berguna untuk keseimbangan, fleksibiltas, dan kelenturan tubuh.

Lakukan terapi fisik
Jika harus menjalani operasi tulang atau otot, penting untuk terus menjalani terapi fisik sesudahnya. Jika tidak, ada kemungkinan kerusakan jaringan, kata Matzkin.

Tidak memeriksakan ke spesialis
Mengabaikan cedera bisa menambah masalah. Pastikan memeriksakan diri dan berkonsultasi ke ahli bedah ortopedi untuk mendapatkan perawatan yang akan meningkatkan kualitas hidup. Jangan tunggu sampai cedera semakin parah.

Pilihan Editor: Waktu yang Dibutuhkan untuk Terapkan Kebiasaan Baru

Berita terkait

Leher dan Punggung Pegal dan Kaku, Jangan Lakukan Hal Ini karena Bisa Cedera

15 jam lalu

Leher dan Punggung Pegal dan Kaku, Jangan Lakukan Hal Ini karena Bisa Cedera

Orang punya kebiasaan menggeretakkan leher dan punggung untuk meredakan ketegangan dan rasa kaku di tulang padahal bisa bikin cedera.

Baca Selengkapnya

Ragam Perlengkapan Rumah yang Bisa Memperparah Radang Sendi

3 hari lalu

Ragam Perlengkapan Rumah yang Bisa Memperparah Radang Sendi

Menurut terapis okupasi Salma Khanam, beberapa jenis perlengkapan rumah bisa menyebabkan atau berkontribusi pada radang sendi. Berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya

Macam Masalah pada Leher dan Cara Mengatasi

9 hari lalu

Macam Masalah pada Leher dan Cara Mengatasi

Pegal pada leher sering mengganggu aktivitas sehari-hari sehingga penting untuk mendeteksi penyebabnya terlebih dulu dengan memahami cara penanganan.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Kesehatan Lutut: Lutut Sering Mati Rasa? Ketahui Penyebabnya

9 hari lalu

Serba-serbi Kesehatan Lutut: Lutut Sering Mati Rasa? Ketahui Penyebabnya

Penyebab dari mati rasa pada lutut bisa dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal seperti cedera akut hingga kondisi kronis.

Baca Selengkapnya

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

15 hari lalu

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

Olahraga atau aktivitas fisik secara teratur bermanfaat untuk tubuh dan kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Kenali Gejala Asam Urat yang Bisa Disebabkan Hidangan Lebaran

29 hari lalu

Kenali Gejala Asam Urat yang Bisa Disebabkan Hidangan Lebaran

Gejala asam urat bisa menyebabkan nyeri, peradangan, sampai pembengkakan.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Diminta Jaga Tulang Manusia di Rumoh Geudong Aceh, Diduga Terkait Pelanggaran HAM

41 hari lalu

Pemerintah Diminta Jaga Tulang Manusia di Rumoh Geudong Aceh, Diduga Terkait Pelanggaran HAM

Rumoh Geudong diyakini sebagai tempat terjadinya pelanggaran HAM berat saat Aceh menjadi daerah operasi militer

Baca Selengkapnya

Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

44 hari lalu

Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

Kalistenik salah satu pilihan olahraga yang sesuai untuk dilakukan selama Ramadan

Baca Selengkapnya

Kandungan Vitamin D yang Rendah dalam Tubuh Ada Kaitannya dengan Obesitas, Ini Penjelasannya

51 hari lalu

Kandungan Vitamin D yang Rendah dalam Tubuh Ada Kaitannya dengan Obesitas, Ini Penjelasannya

Studi mengatakan ada prevalensi tinggi kekurangan vitamin D pada orang yang mengalami obesitas mungkin karena pengenceran volumetrik vitamin D.

Baca Selengkapnya

Ini Tanda-tanda Lutut Terkena Tumor Metastasis dari Kanker Paru-paru

51 hari lalu

Ini Tanda-tanda Lutut Terkena Tumor Metastasis dari Kanker Paru-paru

Nyeri lutut juga dapat terjadi akibat komplikasi yang tidak biasa dari kanker paru-paru seperti sindrom neoplastik.

Baca Selengkapnya