Wanita Suka Pasangan Pakai Celana Dalam Boxer

Reporter

Sabtu, 7 September 2013 20:02 WIB

Selain berlaga untuk Los Angeles Galaxy, saat ini David Beckham juga sedang disibukkan dengan aktivitas menjadi model pakaian dalam H&M. Dailymail.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Model boxer menjadi pilihan para pria untuk pakaian dalam. Modelnya longgar dan nyaman. Para perempuan di Inggris juga menyukai pria memakai boxer daripada celana dalam model brief atau populer disebut kancut.

Menurut Dailymail, 89 persen perempuan Inggris lebih senang jika pasangan mereka mengenakan celana model boxer daripada celana dalam ketat yang diperagakan David Beckham. Hanya 11 persen perempuan suka melihat pasangannya menggunakan celana dalam ketat.

Model David Sanz dan Dan Osborne, pemain acara realita The Only Way is Essex (TOWIE), memamerkan model celana dalam beda pada pemotretan untuk Clothes Show TV. David memakai kancut dan Dan pakai tipe boxer.


Keduanya memakai merek berbeda mulai dari M & S, Calvin Klein dan David Beckham memakai H & M serta Clothes Show, Henry Holland. Sayangnya, para perempuan justru tak menyukai gaya pakaian dalam Beckham yang mengenakan model kancut warna putih.

Para perempuan Inggris diminta komentar dan pilihan favorit melalui jejaring sosial Facebook, Twitter dan situs Clothes Show. Alhasil, tipe boxer banyak dipilih.

Tidak hanya di Inggris, ternyata konsumen pria di Indonesia lebih menyukai pakaian dalam model boxer. Menurut Chief Operating Officer PT Mulia Knitting Factory, Hanan Supangkat, produsen Rider, konsumen pria lebih memilih model lebih longgar (loose) tipe boxer. Selain itu, bahan katun 100 persen menjadi materi terbaik untuk pakaian dalam pria.

“Kita hidup di negara tropis, mudah berkeringat. Sehingga teknologi pakaian dalam sudah pada tahap anti bakteria dan anti susut,” kata Hanan yang merupakan generasi keempat menjalankan perusahaan pakaian dalam ini.


Menurut Hanan, selain itu tren pakaian dalam khusus celana dalam di kalangan anak muda usia 15 hingga 30 tahun justru memamerkan CD ketat atau slim. "Dan kebanyakan memilih model jadul atau klasik untuk dipakai waktu malam."

Katun memiliki daya serap dan ventilasi baik dan sayangnya Indonesia masih harus impor untuk jenis katun terbaik. Saat ini kebutuhan Indonesia untuk pakaian dalam pria sebanyak 40 juta per tahun. “Pasar besar, didominasi China. Apalagi perempuan sejarang juga ternyata suka memakai pakaian dalam pria dengan alasan lebih tebal bahannya,” katanya.


EVIETA FADJAR


Berita Terpopuler
Ini Kebiasaan Buruk Pemicu Plak Gigi
Ini Kondisi Bila Asal Pasang Kawat Gigi
Iqbal Rais Pasien Stem Cell Pertama di Indonesia
Agar Anak Tak Takut Diperiksa Dokter Gigi
Bersihkan Gigi, Pakai Benang atau Tusuk Gigi?

Advertising
Advertising

Berita terkait

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

9 hari lalu

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

9 hari lalu

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

Untuk acara pernikahan atau wisuda, Anda dapat menyewa kebaya agar lebih hemat. Berikut ini rekomendasi tempat sewa kebaya di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

13 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

16 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

22 hari lalu

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

Baju flanel dapat dibeli baik di toko fisik ataupun toko online seperti Shopee

Baca Selengkapnya

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

30 hari lalu

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

35 hari lalu

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

Koleksi Victoria Beckham dan Mango yang terbaru dari rangkaian kolaborasi para penggemar street fashion

Baca Selengkapnya

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

39 hari lalu

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

Peci yang identik dengan busana lebaran telah dikenal masyarakat sejak ratusan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

51 hari lalu

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

Komunitas Indonesia Fashion Chamber (IFC) Yogyakarta meyakini, besarnya pasar wisatawan di Yogyakarta menjadi anugerah tersendiri untuk terus menghidupkan ekonomi kreatif di Kota Gudeg.

Baca Selengkapnya

Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

4 Maret 2024

Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

Didiet Maulana, Direktur Kreatif Ikat Indonesia memberikan tips padupadankan gaya berpakaian ala jurnalis.

Baca Selengkapnya