Ayo! Membuat Gitar Sendiri di Bandung  

Reporter

Editor

Anton Septian

Sabtu, 26 Maret 2016 19:24 WIB

Pekerja menyelesaikan gitar pesanan khusus di pabrik gitar Secco, Bandung, Jawa Barat, 21 Maret 2016. Selain untuk memenuhi pasar lokal, Secco juga banyak dipesan secara custom dari pemesan di Eropa. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Tak puas hanya bisa memainkan, sejumlah orang mengidamkan bisa membuat gitar sendiri. Selain agar enak dipakai, peserta kursus membuat gitar ingin bisa menjualnya. Kesabaran menjadi kunci suksesnya.

Sudah tiga bulan Luthfi Kindi Ghiffary ikut kursus pembuatan gitar di bengkel kerja gitar Secco di Bandung milik luthier Yosefat Wenardi Wigono, 52 tahun. Lulusan Desain Produk ITB 2015 itu kini sedang menyelesaikan papan badan gitar akustik bagian belakang. “Bahannya pakai kayu akasia lama, diserut bolong terus ditambal sama bubuk kayunya. Seru sih belajar di sini,” katanya, beberapa waktu lalu.

Sehari-hari ia membantu kakaknya yang membuat pedang serta panah di Bandung. Di sela waktu siang atau sore, pemain piano itu kursus membuat gitar hingga menjadi hobi barunya sekarang. “Jadi lebih suka bikin alat musik akustik sampai lupa waktu. Asyiknya itu harus presisi walau tidak memakai ukuran yang paten, pakai perasaan, sampai suaranya jadi bagus,” kata Luthfi.

Murid lainnya, Helman, terlihat bersusah payah menempelkan seutas panjang potongan kayu ke sisi bagian depan badan gitar yang meliuk-liuk dengan peralatan penjepit di meja template gitar. Proses yang disebut bending itu semacam membingkai tubuh gitar. “Ini mau dilem, tapi masih masih ada bagian yang menganga,” kata pembuat mebel usaha keluarga asal Jakarta itu.

Sudah empat bulan Helman kos di Bandung. Dia sengaja kursus agar usahanya berkembang sebagai pembuat gitar. Dari rekomendasi beberapa orang dan hasil pencariannya sendiri, ia menemukan tempat belajar langsung selain dari Internet. “Dari awal semua bikin sendiri, nggak ada yang bantu. Harus sabar, kalau nggak bisa gagal,” kata pria yang masih lajang itu.

Menurut Wenardi, peserta kursus di tempatnya kebanyakan berasal dari lulusan desain produk atau pengrajin kayu. Dia tak menganggap mereka kelak sebagai pesaing. “Justru saya maunya kita ini bersatu untuk bersaing dengan merek luar,” ujarnya.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

3 hari lalu

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

Pengunjung atau wisatawan di jalan legendaris di Kota Bandung itu hanya bisa berjalan kaki karena kendaraan dilarang melintas serta parkir.

Baca Selengkapnya

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

3 hari lalu

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

Pemerintah Kota Bandung ingin menghidupkan kembali Jalan Braga yang menjadi ikon kota sebagai tujuan wisata.

Baca Selengkapnya

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

5 hari lalu

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

Duta Sheila on 7 hari berusia 44 tahun tetap menunjukkan eksistensinya dalam berkiprah di industri musik Tanah Air. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

7 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

11 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

13 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

15 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

19 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

21 hari lalu

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

Seorang wanita ditemukan tewas di Apartemen Jardin, Kota Bandung, diduga dibunuh pelanggannya

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

26 hari lalu

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

Salah satu aktivitas rekreasi yang bisa dilakukan bersama dengan keluarga ketika masa libur lebaranadalah berenang.

Baca Selengkapnya