Miss Indonesia 2017 Ini Peduli Soal Kemiskinan  

Reporter

Minggu, 23 April 2017 11:59 WIB

Miss Indonesia 2017 Achintya Nilsen (depan) berpose usai disematkan mahkota sebagai Miss Indonesia 2017 pada malam anugerah Miss Indonesia 2017 di Jakarta, Minggu (23/4) dini hari. Achintya Nilsen peserta asal Nusa Tenggara Barat tersebut berhasil mengalahkan Astrini Putri asal Bengkulu dan Olivia Panggabean asal Sumatra Utara. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta -Achintya Nielsen akhirnya terpilih sebagai Miss Indonesia 2017. Wanita asal Nusa Tenggara Barat ini berhasil mengungguli 33 peserta lain dari seluruh Indonesia di ajang kecantikan ini.

Baca: Achintya Nielsen Dinobatkan Menjadi Miss Indonesia 2017

Achintya berhasil mengalahkan Miss Bengkulu, Astrini Putri yang akhirnya terpilih sebagai runner up pertama. Lalu Achintya juga mengalahkan Miss Sulawesi Utara, Ivhanrel Etrisna Sumerah yang menempati runner up kedua. Untuk posisi keempat dan kelima diraih Miss Jawa Tengah, Dinda Ayu Saraswati dan Miss Daerah Istimewa Yogyakarta, Anja Litani Ariella.

Acara puncak malam Miss Indonesia 2017 ini berlangsung di kawasan Kebon Jeruk Jakarta Barat pada Sabtu malam, 22 April 2017. Acara ini juga dihadiri Miss World 2016 Stephanie Del Valle dan Miss Indonesia 2016, Natasha Mannuela Halim.
Tya, sapaannya terpilih dan menungguli peserta lain dalam ajang Miss Indonesia ini, lantaran ia menjawab pertanyaan juri tentang visi jika terpilih menjadi Miss Indonesia. Dengan lugas ia menjawab pada misinya nanti mengentaskan kemiskinan.

"Jika saya terpilih menjadi Miss Indonesia 2017, my hope it to start working my Beauty With a Purpose project yaitu untuk mengentaskan kemiskinan sehingga kesetaraan atau equality bisa terwujud dan itu bisa kita tunjukkan ke mata dunia,” jawab Tya kepada dewan juri.

Keberhasilan Tya sebagai Miss Indonesia 2017 akan membawanya menuju dan mewakili tanah air di Miss World 2017. Acara ini akan berlangsung di Tiongkok pada Desember mendatang.

Tya kelahiran Denpasar, 1 Januari 1999 dan kini masih duduk di bangku kelas 3 Sekolah Menengah Atas. Wanita berdarah campuran Norwegia ini tertarik pada banyak bidang, seperti olah raga, musik tari, puisi, dan aktifitas sosial. Dia merupakan putri dari pasangan Terje Holte Nilsen asal Norwegia dan Ni Nyoman Parvati. Dia merupakan sulung dari tiga bersaudara dan memiliki dua orang adik bernama Gayatri Holte Nilsen dan Ananda Holte Nilsen.

Nama Tya di dunia model cukup menggema. Tya pernah menjadi finalis Gadis Sampul 2013. Di dunia olahraga, ia juga memiliki beragam prestasi seperti Regional Finals Tennis pada tahun 2009 hingga 2011, kemudian BSSA Soccer 15+ Girls 1st Place tahun 2015, selanjutnya BSSA Volleyball 15+ Girls 1st Place pada tahun 2014 dan 2016.
Prestasi lain yang dimiliki Tya didampuk sebagai Delegate of Colombia BaliMUN III tahun 2013, kemudian Delegate of Ukraine BaliMUN IV tahun 2014, dan Delegate of Indonesia TAIMUN XIII tahun 2015.

Tya juga tercatat sebagai remaja yang aktif dan peduli pada kegiatan sosial, namanya beberapa kali tercatat sebagai sukarelawan di acara-acara sosial kemanusiaan, kepedulian lingkungan dan pariwista. Gadis inipun pandai memainkan alat musik marimba.

HADRIANI P.
Berita Terkait:

Miss World 2016 Hadiri Acara Miss Indonesia 2017

Acha Septriasa Kagumi Perjuangan Roekmini, Adik Kartini
Nia Ramadhani Unggah Foto Kartinian Bareng Girl Squad

Berita terkait

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

8 hari lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

13 hari lalu

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

Karakter Gen Z berevolusi menjadi pribadi yang lebih sadar untuk memaknai kehidupan tidak mementingkan kebahagiaan sendiri.

Baca Selengkapnya

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

16 hari lalu

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.

Baca Selengkapnya

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

20 hari lalu

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

Kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja. Ini tips cari kerja lewat LinkedIn.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

20 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kutu Loncat dalam Dunia Kerja dan Dampaknya pada Karier

16 Januari 2024

Mengenal Kutu Loncat dalam Dunia Kerja dan Dampaknya pada Karier

Kutu loncat adalah istilah yang diberikan pada seseorang yang suka berpindah pekerjaan dalam waktu singkat. Ini dampaknya untuk karier.

Baca Selengkapnya

Mengenal Quarter Life Crisis, Ciri-Ciri, dan Cara Menghadapinya

8 Januari 2024

Mengenal Quarter Life Crisis, Ciri-Ciri, dan Cara Menghadapinya

Memasuki usia dewasa, seseorang seringkali mengalami quarter life crisis yang membuatnya jadi tak percaya diri. Apa itu quarter life crisis?

Baca Selengkapnya

Jauh dari Kontroversi, Lee Dong Wook Punya Mantra Khusus untuk Menjaga Kariernya

31 Desember 2023

Jauh dari Kontroversi, Lee Dong Wook Punya Mantra Khusus untuk Menjaga Kariernya

Baru-baru ini wawancara lama Lee Dong Wook viral. Dia mengungkapkan caranya mempertahankan karier 25 tahun di inudstri hiburan

Baca Selengkapnya

Dekat dengan Dunia Digital, Sebaiknya Gen Z Miliki Keahlian Ini

8 Desember 2023

Dekat dengan Dunia Digital, Sebaiknya Gen Z Miliki Keahlian Ini

Pentingnya gen Z memiliki pola pikir yang peka serta kepedulian tinggi dalam kesehariannya.

Baca Selengkapnya

Career Hallway 2.0 Membuka Pintu Rahasia Bagi Masa Depan Karier

11 November 2023

Career Hallway 2.0 Membuka Pintu Rahasia Bagi Masa Depan Karier

Acara difokuskan pada berbagai tips dan trik merencanakan karier

Baca Selengkapnya