Aroma Keharmonisan Sejati

Reporter

Editor

Jumat, 17 April 2009 14:46 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Banyak cara untuk mendapatkan keharmonisan sejati, dari melalui ikatan suci pernikahan, menemukan pasangan yang tepat yang mampu memahami dan menerima apa adanya, hingga kesetiaan terhadap pasangan.

Salah satu cara lainnya adalah melalui wewangian Vera Wang Bouquet. Mengapa parfum? Menurut perancang busana pengantin ini, wewangian bisa sebagai ungkapan komitmen dari perasaan cinta sempurna nan jujur.

"Parfum ini seperti sebuah buket ajaib yang mengisyaratkan bentuk harmonisasi perasaan dan cinta Anda berada dalam genggaman perempuan," kata Wang bersahaja, seperti dikutip dalam siaran persnya di Jakarta beberapa waktu yang lalu.

Wang yang piawai sebagai kreator busana pengantin menunjukkan inspirasi harmonisasi pada koleksi terbarunya, yakni parfum yang dikemas dalam botol menawan menyerupai gaun pengantin bergaya modern. Terbuat dari kristal cantik nan seksi, bagian kepala botolnya melingkar seperti tetesan embun dan cincin berbentuk bintang, yang dikenakan sebagai pengikat janji suci.

Adapun bagian hati atau badan parfumnya terbuat dari botol kristal menawan berisi perpaduan aroma berbagai bunga indah, yang melambangkan suasana menikmati bulan madu.

Dari luar, warna wewangiannya hijau, yang menyerupai teh hijau. Padahal sesungguhnya terbuat dari aneka bunga bakung, <I>paperwhite<I> bercampur daun lembayung muda, pohon <I>moroccan cedar<I>, selaput pelangi akar putih, dan kelenjar rusa jantan.

Kombinasi kandungan ini mencerminkan suasana pelangi hati berbunga-bunga, yang menebarkan rasa memukau seperti berada dalam pelukan hangat ketika dikenakan atau disemprotkan ke seluruh tubuh. Untuk botol parfum koleksi pria, Wang merancang botolnya berupa aksen tuksedo bergaya maskulin. Dilengkapi tutup botol warna hitam, parfum itu menampilkan kesan keperkasaan pada mempelai pria.

Sisi keharmonisan sejati sangat serius diusung Wang, yang pada Juni 2005 terpilih menjadi Women's Wear Designer of The Year oleh Council of The Fashion Designers of America. Dia memahami sisi keharmonisan yang mencerminkan pemahaman sebuah tradisi yang kuat dan lekat untuk saling mengerti, memahami, menghargai, dan melengkapi.

Dalam kariernya selama 16 tahun, Wang dikenal sebagai editor mode majalah <I>Vogue<I>. Lalu ia menjadi <I>fashion director<I> untuk rumah mode Ralph Lauren. Awalnya, Wang sempat putus asa ketika bergelut di industri mode lantaran melihat tidak ada ruang gerak untuk mode bergaya pengantin yang rumit serta penuh dengan detail halus. Banyak wanita tidak mau dibuat rumit oleh busana, sehingga gaya busana ini tidak begitu diminati.

Perjuangan Wang tidak berhenti untuk memperkenalkan sebuah cita rasa busana yang mewah, glamor, dan tradisional, tetapi tidak terkesan ketinggalan zaman. Dengan mendobrak gaya busana umum, Wang pun menciptakan gaya busana tersendiri. Untuk mewujudkan cita-citanya, pada 1990 ia membuka salon mewah yang menampilkan koleksi busana pengantin. Dengan detail yang rumit sekaligus elegan dan segar, ia kemudian memenangkan hati para penyuka busana tradisional pengantin.

Eric F.S. Gunawi dari Luxasia Indonesia, distributor tunggal parfum ini, mengatakan koleksi parfum Wang selalu dinanti, terutama oleh calon mempelai maupun pasangan suami-istri. Sisi keharmonisan, menurut Eric, adalah kekuatan yang ditawarkan Wang.

"Ada banyak pasangan dan calon pengantin yang sangat menyukai dan memilih koleksi parfum ini lantaran kekuatan karakter parfumnya tidak main-main, yakni selalu menyemburatkan perasaan ungkapan cinta jujur, sempurna, dan apa adanya sebagai bagian dari keharmonisan sejati," tutur Eric. Di Tanah Air, buket wewangian yang tersedia dalam botol ukuran 50 dan 100 mililiter dibanderol dengan harga Rp 1,1-1,4 juta. HADRIANI P

Berita terkait

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

8 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

9 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

9 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

9 hari lalu

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.

Baca Selengkapnya

Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

44 hari lalu

Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

Dari tanggal 28 Maret hingga 30 Juni 2024, pengunjung dapat menyaksikan memoar perjalanan Naruto, salah satu serial manga terlaris sepanjang masa

Baca Selengkapnya

Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

49 hari lalu

Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

Sebanyak 400 produsen dari Tiongkok serta lokal mengikuti China Homelife. Sejumlah perusahaan Tiongkok diklaim akan berinvestasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

50 hari lalu

Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

Pameran benda peninggalan Rasulullah ini pertama kali diselenggarakan di Kota Batam, berlangsung hanya tiga hari.

Baca Selengkapnya

Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

53 hari lalu

Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

Pameran dagang internasional digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta sejak Rabu, 13 Maret 2024 hingga Sabtu, 16 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

53 hari lalu

Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

Pameran Building and Decoration Expo (BD Expo), Appliances and Electronic Show (AES), serta China Homelife Indonesia digelar di JIExpo, Jakarta pada Rabu, 13 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Galeri Orbital Dago Bandung Gelar Pameran Menggambar Langsung Ten Portraits

57 hari lalu

Galeri Orbital Dago Bandung Gelar Pameran Menggambar Langsung Ten Portraits

Galeri Orbital Dago Bandung menggelar pameran karya yang menempatkan seniman menggambar langsung di lokasi.

Baca Selengkapnya