Mengenal Hermes, Tas Pilihan Para Sosialita

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 27 April 2013 10:41 WIB

Logo Hermes. Reinchild.com

TEMPO.CO, Jakarta - Tas Hermes menjadi fenomena. Bagi sebagian orang, ini bukan tas sembarangan. Tak cuma soal harganya yang selangit mulai US$ 50 ribu - 15 ribu, tapi cara untuk memperolehnya juga butuh perjuangan besar.

Satu pengunjung di butik Hermes di Paris, Prancis, hanya diizinkan membeli dua tas. Supaya bisa memilih, Anda harus tiba tepat di saat butik buka, jam 10.30 teng.

Ketika berhadapan dengan tas berbahan kulit dengan sertifikasi dari Convention on International Trade in Endangered Species (CITES) -yang artinya produk kulit itu berasal dari hewan yang diternakkan, pertanyaan pentingnya: "ambil atau relakan".

Mengutip buku Hermes Temptation yang ditulis Fitria Yusuf dan Alexandra Dewi, mereka berbagi informasi tentang koleksi tas Hermes beserta karakteristiknya.

Kendati dalam buku disebut mereka bukanlah pakar tertinggi atau resmi mengenai segala sesuatu yang berlabel Hermes, tapi pengetahuan dan pengalaman keduanya yang terbilang 'pecandu' tas dari Paris ini mungkin membuktikan sebaliknya.

Birkin
Untuk membuat tas ini dibutuhkan waktu hingga tiga minggu dan konon dibutuhkan 2.800 jahitan untuk menghasilkan satu tas Birkin. Bahan-bahan logam pada tas ini meliputi pelat perak dan paladium. Tas Birkin juga memiliki gembok bertahtakan berlian.

Beberapa selebritas yang pernah menenteng tas ini diantaranya, Victoria Beckham, Kate Moss, Naomi Campbell, dan Kim Kardashian. Adapun Lady Gaga memilih membawa kain dan bahan sendiri lalu menciptakan Birkin dengan model berpaku-paku.

Kelly
Butuh waktu dua minggu bagi seorang perajin untuk membuat satu tas Kelly yang modelnya berdasar pada tas pelana. Tas ini memiliki gagang di bagian atas dan tali bahu.

Ada dua tipe jahitan pada tas Kelly, yakni retourne atau jahitan bagian dalam yang menghasilkan struktur lebih lentur, dan sellier, jahitan luar yang membuatnya tampil kokoh dan resmi.

Tas Kelly dibuat dari beragam bahan kulit, seperti burung unta, biawak, dan buaya.

Kelly Lakis
Tas ini memiliki kompartemen-kompartemen beritsleting di bagian depan. Kelly Lakis terbuat dari kulit anak sapi.

Kelly Flat
Tas jinjing yang bisa dilipat sehingga bisa dipakai sebagia tas jinjing atau digenggam dan dikempit.

RINI K

Topik Terhangat:
Edsus Sosialita | Ustad Jefry | Caleg | Ujian Nasional | Bom Boston


Baca juga:

Pria Tampan Diusir dari Arab Angkat Bicara
Twit Terakhir, Ustad Uje Baca Doa Mau Tidur

Ini Spesifikasi Motor Gede yang Ditunggangi Uje
Pose 'Ajaib' Para Sosialita di Depan Kamera

Berita terkait

Investasi Bantal Sehat Miliaran Rupiah Bikin Buntung, PT. TForce Digugat Pailit Sebagian Member

10 Oktober 2023

Investasi Bantal Sehat Miliaran Rupiah Bikin Buntung, PT. TForce Digugat Pailit Sebagian Member

Sejumlah member perusahaan investasi, PT. TForce Indonesia Jaya, mengajukan gugatan kepailitan ke Pengadilan Negeri Niaga Jakarta Pusat.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Motif Keji Mutilasi Abby Choi, Sosialita yang Dibunuh Eks Suami

27 Februari 2023

Polisi Ungkap Motif Keji Mutilasi Abby Choi, Sosialita yang Dibunuh Eks Suami

Motif mutilasi Abby Choi, selebgram Hong Kong diungkap oleh pihak kepolisian. Ada aroma uang di balik kasus ini.

Baca Selengkapnya

Sosialita Hong Kong, Abby Choi Tewas Dibunuh, Potongan Tubuhnya Ditemukan di Panci Sup

25 Februari 2023

Sosialita Hong Kong, Abby Choi Tewas Dibunuh, Potongan Tubuhnya Ditemukan di Panci Sup

Abby Choi merupakan model dan sosialita Hong Kong yang kerap diundang dalam pekan perhelatan dunia seperti Paris Fashion Week.

Baca Selengkapnya

Inventing Anna, Kisah Nyata Penipu Sosialita Anna Delvey Demi Gaya Hidup Mewah

18 Februari 2022

Inventing Anna, Kisah Nyata Penipu Sosialita Anna Delvey Demi Gaya Hidup Mewah

Serial Netflix Inventing Anna mengangkat kasus penipuan besar yang dilakukan oleh sosialita palsu, Anna Delvey.

Baca Selengkapnya

Buat Konten dengan Calon Ibu Mertuanya yang Konglomerat, Boy William: Seram

1 Agustus 2021

Buat Konten dengan Calon Ibu Mertuanya yang Konglomerat, Boy William: Seram

Boy William menanyakan calon ibu mertuanya untuk menggambarkan seberapa kaya Margaret Vivi.

Baca Selengkapnya

Tanpa Tumbal Brondong, Begini Sejarah dan Makna Arisan di Indonesia

5 Juli 2021

Tanpa Tumbal Brondong, Begini Sejarah dan Makna Arisan di Indonesia

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI dijelaskan arisan merupakan kegiatan mengumpulkan uang atau barang yang bernilai sama oleh beberapa orang

Baca Selengkapnya

3 Model Arisan, Dari Manual Sampai Online

5 Juli 2021

3 Model Arisan, Dari Manual Sampai Online

Seiring perkembangan zaman muncul berbagai model arisan

Baca Selengkapnya

8 Istilah yang Kerap Dipakai Dalam Arisan Sosialita

5 Juli 2021

8 Istilah yang Kerap Dipakai Dalam Arisan Sosialita

Ada sejumlah istilah yang kerap digunakan oleh para sosialita saat arisan

Baca Selengkapnya

Siap Diperiksa, Perempuan di Video Arisan Sosialita: Biar Ga Dibilang Hoaks

1 Juli 2021

Siap Diperiksa, Perempuan di Video Arisan Sosialita: Biar Ga Dibilang Hoaks

Perempuan dalam video viral arisan sosialita di Pondok Indah dengan tumbal brondong itu memiliki bukti rekaman percakapan tentang acara itu.

Baca Selengkapnya

Viral Arisan Sosialita di Pondok Indah Ada Tumbal Brondong, Polisi: Ditelusuri

30 Juni 2021

Viral Arisan Sosialita di Pondok Indah Ada Tumbal Brondong, Polisi: Ditelusuri

Polisi akan menyelidiki kebenaran video viral arisan sosialita di Pondok Indah yang menggunakan tumbal pria muda atau berondong.

Baca Selengkapnya