Makanan Ini Membantu Sehatkan Gigi

Reporter

Kamis, 9 Mei 2013 03:18 WIB

TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta--Merasa minder karena gigi Anda terlihat kuning? Atau karena napas Anda tak segar? Berikut beberapa makanan yang membantu menjaga kesehatan gigi Anda yang diungkap oleh Matthew Messina, seorang dokter gigi di Ohio yang juga juru bicara Asosiasi Dokter Gigi America dalam ABC News.

1.Permen karet
Tunggu dulu. Tidak semua permen karet baik untuk kesehatan gigi. Bahkan, sebagian besar permen karet dapat merusak gigi. Pilihlah permen karet yang bebas gula. Permen karet yang bebas gula dapat membantu membersihkan gigi. Mengunyah permen karet dapat merangsang produksi air liur.

Air liur adalah cara alami untuk membersihkan asam yang diproduksi bakteri di dalam mulut dan juga melapisi gigi dengan kalsium dan fosfat. Selama ini, kita lebih memilih permen karet dengan aneka rasa, baik rasa mint maupun rasa buah-buahan. Padahal, menurut sebuah penelitian pada tahun 2011 menyebutkan bahan yang dipakai untuk memberi rasa mint atau buah dapat merusak gigi, meskipun hanya sedikit.

2.Air putih
Seperti halnya air liur, air putih dapat membantu membersihkan gula dan asam di dalam mulut. Air putih mengandung frorid, yakni senyawa mineral yang dapat mencegah pengikisan gigi, sama halnya dengan florid yang terkadung dalam pasta gigi.

3.Produk susu
Susu dan beragam olahan dari susu, seperti keju, kaya akan kalsium yang merupakan bahan alami untuk menjaga kesehatan gigi. Kalsium adalah bahan utama penyusun mineral, yang dikenal dengan nama hidroxiapatit. Bahan ini dapat memperkuat stuktur tulang dan gigi. Produk susu –terutama keju- kaya akan kasein yang berfungsi untuk memperbaiki email gigi.

4.Makanan kaya serat
Sayuran dan makanan kaya serat lainnya baik untuk pencernaan dan rendah kolesterol. Dan tanpa kita sadari, juga baik untuk kesehatan gigi. Ini karena kita perlu mengunyah lebih lama saat memakannya. Makan semangkuk bayam dan kacang seperti halnya membawa gigi ke tempat penyucian mobil otomatis. Proses mengunyah akan menghasilkan banyak air liur dan secara fisik, makanan itu sendiri juga menggosok gigi Anda.

5.Strawberi.
Buah dengan rasa menyegarkan ini kaya akan asam malat. Asam malat merupakan bahan alami pemutih gigi. Untuk membantu memutihkan gigi, hancurkan strawberi dan campur dengan baking soda. Kemudian, letakkan campuran itu di sikat gigi Anda seperti layaknya pasta gigi. Sikat dengan perlahan dan diamkan selama 5 menit. Lalu, berkumurlah. Dan, taraaa! Gigi Anda akan terlihat lebih putih.

ABC NEWS | ANINGTIAS JATMIKA

Topik hangat:
Perbudakan Buruh
| Harga BBM | Susno Duadji | Ustad Jefry

Baca juga:

Sering Mengingat Masa Lalu Bisa Sebabkan Insomnia

Jangan Anggap Sepele Insomnia

Cara Aman Atasi Gangguan Tidur

Tambah Langsing, Seleksi Alam Berubah pada Wanita

Berita terkait

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

47 menit lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

1 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

2 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

9 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

10 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

10 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

11 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

11 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

11 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

15 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya