Tak Ingin Alami Demensia Ketika Tua? Ikuti Gaya Hidup Ini  

Reporter

Editor

Indah Pratiwi

Sabtu, 30 Mei 2015 12:15 WIB

Demensia pada manula.

TEMPO.CO, London - Demensia adalah istilah umum untuk penurunan kemampuan mental yang cukup parah dan sangat mengganggu kehidupan sehari-hari penderitanya. Kehilangan memori, begitu istilah gampangnya. Alzheimer adalah jenis yang paling umum dari demensia.

Demensia bukanlah penyakit. Kondisi ini adalah istilah yang menggambarkan keseluruhan berbagai gejala yang berhubungan dengan penurunan memori atau kemampuan berpikir lainnya.

Demensia sering salah disebut sebagai "kepikunan" atau "pikun". Namun demensia lebih berat dari sekadar pikun karena merupakan penurunan mental yang serius, bukan sekadar bagian normal dari penuaan.

Sejumlah ahli meyakini demensia bisa ditunda atau bahkan dicegah. Salah satunya, dengan menjalani gaya hidup sehat. Berikut hal-hal yang diyakini bisa mencegah demensia:

Makan banyak buah dan sayur

Ada bukti yang menunjukkan bahwa diet Mediterania yang mengharuskan banyak buah segar dan sayuran, minyak zaitun, kacang-kacangan, serta ikan dapat mengurangi risiko demensia atau kepikunan. Sejumlah penelitian juga menyimpulkan bahwa mengonsumsi lemak tak jenuh dapat membantu mengurangi risiko penyakit Alzheimer.

Olahraga teratur

Olahraga secara teratur adalah cara penting untuk mengurangi risiko terkena demensia. Olahraga secara teratur membantu memastikan otak Anda dalam kondisi prima karena aliran darah menuju kepala menjadi lancar.

Berhenti merokok

Merokok memiliki efek yang sangat berbahaya bagi jantung, paru-paru, dan sistem vaskular, termasuk pembuluh darah di otak. Merokok diyakini meningkatkan risiko mengembangkan demensia vaskular. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa merokok merupakan faktor risiko yang signifikan untuk penyakit Alzheimer, di mana perokok hampir dua kali lebih mungkin untuk mengembangkan penyakit ini ketimbang mereka yang tidak merokok.

Menjaga otak tetap aktif

Yang sedikit orang tahu, olahraga otak juga dapat berguna untuk kesehatan kognitif Anda. Lebih banyak membaca, menekuni hobi baru, dan melakukan teka-teki silang selain menyenangkan, juga bagus untuk mengaktifkan otak Anda.

Tidur yang cukup

Sejumlah studi dalam beberapa tahun terakhir menghubungkan kualitas dan durasi tidur dengan kesehatan kognitif. Penelitian menemukan bahwa mereka yang sering kurang tidur lebih mungkin untuk memiliki plak amiloid di otak mereka, ciri utama dari penyakit Alzheimer.

INDEPENDENT | INDAH P.

Berita terkait

Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

24 hari lalu

Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

Pakar mengingatkan bahaya kandungan senyawa bromat yang banyak terbentuk saat Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).

Baca Selengkapnya

Kemnaker Gelar Workshop Atasi Tantangan Kesehatan Kerja

18 Mei 2022

Kemnaker Gelar Workshop Atasi Tantangan Kesehatan Kerja

Banyak perubahan terjadi pada ketenagakerjaan. Perlu penyiapan untuk perlindungan tenaga kerja.

Baca Selengkapnya

Tips Mencegah Iritasi Kulit di Belakang Telinga karena Pakai Masker

8 Maret 2022

Tips Mencegah Iritasi Kulit di Belakang Telinga karena Pakai Masker

Potensi peradangan semakin besar apabila seseorang memiliki kulit sensitif dan menggunakan masker dalam waktu yang lama.

Baca Selengkapnya

Kenali 6 Penyakit Pembuluh Darah yang Paling Umum Terjadi

30 Desember 2021

Kenali 6 Penyakit Pembuluh Darah yang Paling Umum Terjadi

Penyakit pembuluh darah adalah gangguan yang mempengaruhi sistem peredaran darah dari dan ke organ tubuh.

Baca Selengkapnya

Sikap Skeptis Tinggi, Daewoong Gaet 15 Anak Muda Kreatif Galakkan Info Kesehatan

20 Desember 2021

Sikap Skeptis Tinggi, Daewoong Gaet 15 Anak Muda Kreatif Galakkan Info Kesehatan

Banyak masyarakat bersikap skeptis terkait bahaya pandemi Covid-19. Untuk tangani hal itu, Daewoong ajak anak muda galakkan info kesehatan

Baca Selengkapnya

Asam Lambung Naik, Ketahui Posisi Tidur yang Tepat dan Lakukan Diet Asam Lambung

18 November 2021

Asam Lambung Naik, Ketahui Posisi Tidur yang Tepat dan Lakukan Diet Asam Lambung

Beberapa hal yang yang harus diperhatikan penderita gangguan asam lambung adalah posisi tidur dan diet.

Baca Selengkapnya

Mengenal Demam Tifoid, Cegah dengan Vaksinasi 3 Tahun Sekali

13 November 2021

Mengenal Demam Tifoid, Cegah dengan Vaksinasi 3 Tahun Sekali

Indonesia masih endemi demam tifoid atau dikenal dengan sebutan penyakit tipus atau tipes.

Baca Selengkapnya

Manfaat Berjalan Kaki, Membantu Mengurangi Berat Badan Hingga Mood Lebih Baik

11 November 2021

Manfaat Berjalan Kaki, Membantu Mengurangi Berat Badan Hingga Mood Lebih Baik

Rutin berjalan kaki setiap hari membantu mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes, dan menurunkan berat badan.

Baca Selengkapnya

Sering Pakai Semprotan Hidung untuk Mencegah Covid-19, Begini Cara Kerjanya

30 Oktober 2021

Sering Pakai Semprotan Hidung untuk Mencegah Covid-19, Begini Cara Kerjanya

Salah satu cara mencegah Covid-19 adalah dengan menyemprotkan cairan khusus ke hidung. Apa kandungan dalam cairan itu dan bagaimana cara kerjanya?

Baca Selengkapnya

5 Cara Terhindar dari Sakit Kepala

24 Oktober 2021

5 Cara Terhindar dari Sakit Kepala

Penyebab sakit kepala yang dominan terjadi selama pandemi Covid-19 adalah kelelahan dan kurang tidur.

Baca Selengkapnya