Pakaian Olahraga Ini Gunakan Material dengan 4 Fungsi, Apa Saja?

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Susandijani

Senin, 28 Mei 2018 08:05 WIB

Koleksi Busana Noore (dok. Noore)

TEMPO.CO, Jakarta - Kini, pakaian olahraga khusus hijaber Noore punya 5 kategori produk dengan harga di kisaran 300 ribuan.

Produknya mulai dari hijab khusus untuk berolahraga, atasan, dan bawahan khusus olahraga, pakaian renang sampai aksesori olahraga.

Baru memiliki toko di Bandung, Noore menjangkau konsumen di luar kota lewat medsos. “Selain lewat media sosial, kami melakukan roadshow pop-up store di beberapa kota. Kami juga melakukan pengiriman barang ke seluruh Indonesia,” beri tahu Adidharma di Jakarta, pekan lalu.

Baca:
Heboh Liverpool Kalah: Waspada Bullying, Ini Efeknya Bagi Korban
Sukses Diet: Syahrini Bicara Deterjen, Apa Maknanya?

Meski dirancang untuk wanita berhijab, Adidharma mengungkapkan koleksi Noore bisa dikenakan siapa saja. “Kami tidak punya target pasar khusus. Semua Muslim bebas berekspresi. Semua non Muslim juga bebas berekspresi. Jadi, semua bisa memiliki produk Noore,” kata Adidharma.

Produk Noore menggunakan material dengan 4 fungsi. Yaitu fungsi dengan teknologi yang menyerap keringat (air tech), melindungi kulit dari paparan sinar matahari (UV guard), anti bakteri (nano guard), hingga menjaga suhu tubuh agar tetap normal saat berada di dalam air (thermal tech) khusus untuk pakaian renang.

Keempat fungsi tersebut menunjang aktivitas berolahraga para muslimah. “Kadang ada wanita yang setelah berhijab malah berhenti berolahraga karena orang bilang pakaiannya tidak boleh ketat. Makanya, desain Noore kami buat sedemikian rupa supaya konsumen bisa mendapatkan solusi dan nyaman,” terang Adidharma.

Baca: Kisah Sumpit dari 3 Negara, Mengapa Ada yang Terbuat dari Logam?

Advertising
Advertising

Selain memberi alternatif pakaian olahraga, Noore punya misi menjadikan label busana Indonesia sebagai tuan di negeri sendiri. Salah satu caranya, menyediakan hijab dan pakaian olahraga bagi atlet panjat tebing dan taekwondo di ajang Asian Games, Agustus mendatang.

“Indonesia menjadi tuan rumah. Para atlet Indonesia seharusnya memakai produk buatan dalam negeri bukannya produk asing,” pungkas Adidharma.

TABLOIDBINTANG

Berita terkait

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

3 hari lalu

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

Video Lenny Kravitz saat latihan beban di gym menjadi viral, gara-gara pilihan busananya. Jadi apa alasannya memakai busana seperti itu?

Baca Selengkapnya

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

4 hari lalu

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

Saat dilakukan secara teratur, olahraga kardio dapat meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan, membakar lemak dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

5 hari lalu

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

Olahraga bisa menjadi investasi kesehatan di masa datang dan penting bagi anak muda zaman sekarang mengubah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

6 hari lalu

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

Berlari cepat atau sprint ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar lari cepat aman

Baca Selengkapnya

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

6 hari lalu

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

Berikut kesalahan-kesalahan saat menggunakan parfum yang dapat mengurangi efektivitas dan bahkan menciptakan kesan negatif.

Baca Selengkapnya

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

7 hari lalu

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

Berikut langkah-langkah yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti lari maraton bagi para pemula.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

7 hari lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

8 hari lalu

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

Olahraga Yoga membuat penyakit GERD Shareefa Daanish tidak kambuh.

Baca Selengkapnya

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

10 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Ragam Barang yang Pantang Dimasukkan ke Mesin Cuci karena akan Memperpendek Masa Pakai

11 hari lalu

Ragam Barang yang Pantang Dimasukkan ke Mesin Cuci karena akan Memperpendek Masa Pakai

Pakar menjelaskan apa saja yang sebaiknya tak dimasukkan ke dalam mesin cuci karena bisa memperpendek masa pakai peralatan rumah tangga ini.

Baca Selengkapnya