Chris Pratt Menikah, Persiapkan Ini Sebelum Dekati Wanita Kaya

Selasa, 11 Juni 2019 09:29 WIB

Aktor Chris Pratt mengunggah foto pernikahannya bersama kekasihnya, Katherine Schwarzenegger di San Ysidro Ranch, Santa Barbara, Amerika Serikat, Sabtu, 8 Juni 2019. Katherine merupakan putri dari aktor Arnold Schwarzenegger. Instagram/@Prattprattpratt

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan Chris Pratt dan Katherine Schwarzenegger resmi menikah pada Sabtu, 8 Juni 2019. Berlokasi di Montecito, California, Amerika Serikat, acara yang tertutup itu pun dihadiri oleh sahabat dan keluarga keduanya.

Baca: Beribadah Bareng dan Baju Kembaran, Gaya Romantis Chris Pratt

Tentu, hal ini adalah sesuatu yang membahagiakan. Meski demikian, sejak dikabarkan dekat pada November 2018 yang lalu, adalah suatu keberanian bagi Chris Pratt untuk mendekati anak aktor Arnold Schwarzenegger itu.

Sebab, secara finansial saja, situs Cheat Sheet pada 19 Januari 2019 mengatakan bahwa harta yang dimiliki Chris Pratt hanya satu persepuluh dari Arnold Schwarzenegger. Secara lebih rinci, Chris Pratt hanya menghasilkan USD 40 ribu atau setara dengan Rp 560 juta, sedangkan keluarga Katherine Schwarzenegger memiliki harta sebesar USD 400 ribu atau Rp 5,6 miliar.

Chris Pratt tentu sangat beruntung menikahi Katherine Schwarzenegger. Namun ada sebagian pria yang sempat tidak percaya diri menikahi wanita yang berasal dari keluarga kaya raya. Apabila Anda mengalami situasi yang sama, janganlah putus asa. Karena laman Thought Catalog mengatakan bahwa masih banyak cara yang dapat dilakukan untuk memperjuangan cinta, khususnya jika keluarga pasangan yang bergelimpangan harta. Berikut adalah beberapa caranya.

1. Menempuh pendidikan yang baik
Menurut sebuah survei yang dilakukan di Amerika Serikat kepada seribu orang tua, rupanya ditemukan bahwa pendidikan yang baik dari calon pasangan anak mereka adalah nilai yang lebih penting daripada harta. Alasan yang terbesar mengatakan bahwa pendidikan yang baik dipercaya dapat memberikan peluang besar bagi seseorang untuk meraih jabatan dan posisi tertentu pada perusahaan. Sehingga, kemakmuran tetap bisa dicapai melalui lulus dari pendidikan yang mumpuni itu.

Advertising
Advertising

2. Memiliki talenta
Bukan sekedar menyandang gelar pendidikan tinggi, namun memiliki talenta atau bakat adalah hal penting lainnya. Dalam hal ini, Anda dapat membuktikan bahwa meski bukan terlahir dari keluarga yang berkelimpahan harta, Anda tetap bisa berkarya. Multitalenta selalu menjadi poin plus entah bagi segi melamar pekerjaan maupun mencari jodoh. Jadi, asah kemampuan terpendam Anda sejak saat ini.

Baca: Gaun Cantik Katherine Schwarzenegger saat Jadi Nyonya Chris Pratt

3. Menjaga penampilan
Orang-orang yang memiliki banyak harta umumnya mencari pasangan yang dapat menghargai dirinya sendiri. Dalam hal ini, Anda pun dituntut untuk mampu menjaga penampilan. Bukan dengan menggunakan pakaian serba mahal, namun lebih kepada bagaimana Anda membawa diri. Contohnya dengan merawat kulit dan rambut agar tetap rapi, atau menerapkan gaya hidup sehat.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | NUNUY NURHAYATI | CHEATSHEET | THOUGHTCATALOG

Berita terkait

Chris Pratt dan Katherine Schwarzenegger Dikecam karena Robohkan Rumah Bersejarah

6 hari lalu

Chris Pratt dan Katherine Schwarzenegger Dikecam karena Robohkan Rumah Bersejarah

Chris Pratt dan Katherine Schwarzenegger menuai kritik setelah menghancurkan rumah dengan arsitektur bersejarah di Los Angeles.

Baca Selengkapnya

Penjaga Toko Pakaian Tewas Tersungkur Akibat Ditusuk di Kelapa Dua Tangerang

28 hari lalu

Penjaga Toko Pakaian Tewas Tersungkur Akibat Ditusuk di Kelapa Dua Tangerang

Seorang wanita penjaga toko pakaian di Jalan Borobudur, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang menjadi korban pembunuhan. Pembunuhnya juga wanita.

Baca Selengkapnya

New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

33 hari lalu

New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

Video baru New York Times soal tentara Israel membantah dugaan perkosaan yang dilakukan Hamas terhadap perempuan selama serangan 7 Oktober

Baca Selengkapnya

Iran Tangkap Dua Wanita karena Menari di Depan Publik

51 hari lalu

Iran Tangkap Dua Wanita karena Menari di Depan Publik

Dua wanita Iran ditangkap sebuah video yang memperlihatkan mereka menari untuk merayakan datangnya Tahun Baru Persia atau Nowruz

Baca Selengkapnya

Hari Perempuan Internasional, Pentingnya Peran Wanita Bangun Sistem Kesehatan Indonesia

52 hari lalu

Hari Perempuan Internasional, Pentingnya Peran Wanita Bangun Sistem Kesehatan Indonesia

Perempuan memainkan peran penting dalam bidang kesehatan. Ada berbagai peranan perempuan dalam meningkatkan derajat kesehatan keluarga

Baca Selengkapnya

Hari Perempuan Internasional, Putin Puji Tentara Wanita yang Bertempur di Ukraina

52 hari lalu

Hari Perempuan Internasional, Putin Puji Tentara Wanita yang Bertempur di Ukraina

Presiden Rusia Vladimir Putin memuji tentara wanita yang bertempur di Ukraina dalam pesan video perayaan Hari Perempuan Internasional.

Baca Selengkapnya

Punya Pasangan Beda Usia Jauh, Kenapa Selalu Wanita yang Disorot?

55 hari lalu

Punya Pasangan Beda Usia Jauh, Kenapa Selalu Wanita yang Disorot?

Pihak perempuan selalu yang lebih disorot jika punya pasangan beda usia jauh, baik lebih muda maupun lebih tua. Apa kata pakar?

Baca Selengkapnya

Rusia Tangkap Wanita Warga Negara AS-Rusia, Dituduh Kumpulkan Dana untuk Militer Ukraina

20 Februari 2024

Rusia Tangkap Wanita Warga Negara AS-Rusia, Dituduh Kumpulkan Dana untuk Militer Ukraina

Rusia menangkap seorang wanita berkewarganegaraan ganda Amerika Serikat- Rusia yang dicurigai mengumpulkan dana untuk militer Ukraina

Baca Selengkapnya

Arnold Schwarzenegger Ditahan di Bandara Jerman, Ini Aturan Bawa Barang Mewah saat Traveling

19 Januari 2024

Arnold Schwarzenegger Ditahan di Bandara Jerman, Ini Aturan Bawa Barang Mewah saat Traveling

Arnold Schwarzenegger bawa jam tangan mewah untuk dilelang di Jerman, tapi dia tidak tahu bahwa itu harus dilaporkan dan dikenai bea masuk.

Baca Selengkapnya

Arnold Schwarzenegger Ditahan 3 Jam di Bandara Munich Gara-gara Jam Tangan Mewah

18 Januari 2024

Arnold Schwarzenegger Ditahan 3 Jam di Bandara Munich Gara-gara Jam Tangan Mewah

Arnold Schwarzenegger ditahan selama 3 jam oleh petugas bea cukai di Bandara Munich karena membawa jam tangan mewah untuk dilelang.

Baca Selengkapnya