Angela Gilsha Mengeluh di Pesawat, Ini Tips Anti Terganggu

Rabu, 12 Juni 2019 09:34 WIB

Angela Gilsha. Tabloidbintang.com

TEMPO.CO, Jakarta - Baru-baru ini, media sosial sedang ramai memperbincangkan perilaku aktris dan model, Angela Panari alias Angela Gilsha. Dalam unggahan yang dibagikan di Instagram stories-nya, mantan kekasih Giorgino Abraham itu tampak mengeluhkan tangisan bayi di dalam pesawat.

Baca: Daily Mail Tulis Curhat Angela Gilsha Soal Bayi Rewel di Pesawat

Kecaman dari netizen pun muncul saat mantan kekasih Giorgino Abraham itu menyebut kalau ia lebih setuju membawa hewan dibandingkan bayi untuk naik ke pesawat. Terlepas dari siapa yang salah, namun sebenarnya mengontrol diri agar tidak mengeluh adalah hal yang tepat. Terlebih lagi, jika menggunakan kata-kata yang dapat menyinggung banyak orang.

Oleh karena itu, situs New York Times dan How Stuff Works membagikan cara yang dapat dilakukan saat merasa terganggu dalam penerbangan. Berikut adalah beberapa diantaranya.

1. Berusaha untuk tidur
Apabila Anda takut terganggu dengan aktivitas penumpang lain, salah satu cara termudah yang dapat dilakukan adalah tidur. Dengan beristirahat, Anda tidak akan menyadari apa yang sedang terjadi selama perjalanan. Sehingga, amarah dan rasa emosi pun akan hal-hal yang tidak Anda senangi dari orang lain dapat dipendam.

2. Menggunakan headset
Headset adalah salah satu benda yang wajib dibawa saat akan melakukan perjalanan. Gunakan headset saat diperlukan. Entah dengan mendengar lagu atau menonton film selama perjalanan. Dengan demikian, suara yang mengganggu seperti dengkuran penumpang yang tidur maupun tangisan bayi, dapat dihindari.

Advertising
Advertising

3. Bermain gadget
Memang, peraturan yang diberikan oleh maskapai penerbangan tidak memperbolehkan Anda untuk menyalakan telepon genggam. Meski demikian, itu hanya berlaku saat pesawat lepas landas dan mendarat. Nah, salah satu cara untuk mengalihkan suasana hati Anda adalah dengan bermain gadget. Namun jangan lupa untuk mengaktifkan mode penerbangan agar tidak mengganggu radar pesawat.

Baca: Angela Gilsha Minta Maaf, Emosi Dengar Tangisan Bayi di Dalam Pesawat

4. Berbicara dengan penumpang lain
Cara lain untuk mengalihkan amarah saat penerbangan dapat dilakukan dengan memulai obrolan bersama penumpang lain. Cari topik menarik yang bisa dibahas berlama-lama seperti seputar hobi, wisata, atau olahraga. Tapi, hindari juga topik-topik yang sensitif atau berat karena justru dapat membuat suasana menjadi semakin tidak menyenangkan.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | INSTAGRAM | NEWYORKTIMES | HOWSTUFFWORKS

Berita terkait

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

9 jam lalu

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

Pesawat Lion Air JT 316 rute Surabaya-Banjarmasin delay selama lima jam karena menunggu kedatangan pesawat Lion Air dari Batam.

Baca Selengkapnya

Apa Saja Imunisasi yang Wajib Diberikan kepada Bayi Berusia 1-2 Bulan?

1 hari lalu

Apa Saja Imunisasi yang Wajib Diberikan kepada Bayi Berusia 1-2 Bulan?

Bayi wajib melakukan imunisasi untuk mencegah bahaya kesehatan, terutama ketika berusia 1-2 bulan. Lantas, apa saja jenis imunisasi yang wajib dilakukan bayi?

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

2 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

2 hari lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

6 Alasan Bayi Tidak Boleh Menggunakan Produk Mengandung Parfum

3 hari lalu

6 Alasan Bayi Tidak Boleh Menggunakan Produk Mengandung Parfum

Paparan parfum pada kulit bayi bisa menyebabkan iritasi bahkan infeksi pernapasan.

Baca Selengkapnya

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

3 hari lalu

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Cairan amnion dan substansi seperti verniks caseosa berperan dalam menciptakan aroma bayi yang khas.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

4 hari lalu

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

4 hari lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

5 hari lalu

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

6 hari lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya