Tidak Hobi Ngopi, Kaesang Pangarep Tetap Bisnis Kopi

Reporter

Antara

Editor

Mitra Tarigan

Minggu, 21 Juli 2019 07:15 WIB

Kaesang Pangarep mengenakan jeans dan kemeja putih (Instagram @kaesangp).jpg

TEMPO.CO, Jakarta - Siapa sangka Kaesang Pangarep yang telah membuka gerai minuman kopi berlabel "Ternakopi by Kaesang" ke-12 di Jakarta Barat justru menyatakan kopi terasa aneh. "Aku tuh enggak suka kopi. Kopi rasanya aneh buatku," kata Kaesang selepas peresmian gerai Ternakopi di Tanjung Duren, Jakarta Barat, Sabtu 20 Juli 2019.

Putra bungsu Presiden Joko Widodo itu menceritakan awal mula geluti bisnis kopi setelah mengikuti kursus barista pada 2018. "Tapi, saya enggak lanjutin latihannya. Dari situ, saya tertarik dengan dunia kopi," katanya.

Pada awal mengikuti pelatihan menjadi seorang peracik kopi, Kaesang meminta ayahnya sebagai pencicip kopi yang telah dibuatnya. "Selama setahun saya belajar, kalau saya balik ke Indonesia kalau lagi liburan gitu, Bapak saya suruh cobain. Tiap pagi dan malam, saya selalu buatin untuk Bapak. Awalnya yang original. Setelah dia approved, baru saya bikin varian lain," katanya.

Kaesang mengatakan Presiden Jokowi paling suka kopi gula jawa buatannya. "Awalnya dikritik terus sama Bapak, tapi lama-lama suka. Motto saya dalam hidup kan coba dulu, sering gagal juga pada awal-awal. Tapi kalau enggak gagal, kan kita enggak akan tahu. Dan (saya) terus mencoba lagi karena dari awal saya memang selalu pengin jadi pebisnis," katanya.

Kaesang menyarankan calon pebisnis sebaiknya memulai usaha dari hal-hal yang mereka sukai. "Selain mulai dari hobi, lihat tren juga. Orang-orang lagi suka apa. Kalau dulu, saya lihat di Indonesia belum marak cold brew. Jadi, saya mulai dari situ," katanya.

Advertising
Advertising

Selain Ternakopi, Kaesang Pangarep juga memiliki bisnis pisang nugget "Sang Pisang". "Aku belum kepikiran bisnis lagi, sementara fokus ke kopi dulu saja," ujar pria berusia 24 tahun itu.

Berita terkait

Inilah 5 Minuman yang Bisa Memperlancar BAB

2 hari lalu

Inilah 5 Minuman yang Bisa Memperlancar BAB

Berikut ini lima minuman kesehatan yang bagus untuk menghilangkan sembelit serta perlancar BAB.

Baca Selengkapnya

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

5 hari lalu

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

Perjanjian pranikah atau perjanjian pisah harta dilakukan kedua pasangan memiliki pendapatan atau bisnis sendiri masing-masing.

Baca Selengkapnya

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

5 hari lalu

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

PT Chandra Asri Pacific Tbk. (Chandra Asri Group) meraih pendapatan bersih US$ 472 juta per kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Penjualan Manufaktur Suku Cadang Lesu, Pendapatan VKTR Teknologi Turun

6 hari lalu

Penjualan Manufaktur Suku Cadang Lesu, Pendapatan VKTR Teknologi Turun

Pendapatan PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk. (VKTR) turun karena penjualan manufaktur suku cadang lesu.

Baca Selengkapnya

Kaesang Berharap PSI Dapat Satu Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

11 hari lalu

Kaesang Berharap PSI Dapat Satu Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Tak sedikit kader PSI yang minta dua jatah kursi. "Satu-satu dulu, lobby-nya susah," ujar Kaesang menimpali.

Baca Selengkapnya

Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

14 hari lalu

Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

Dua startup asal Indonesia, MYCL dan Sampangan, mendapat pendanaan dari Philanthropy Asia Summit 2024 karena sukses mengelola limbah.

Baca Selengkapnya

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

15 hari lalu

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

Atase Perdagangan Kairo, M Syahran Bhakti berharap eksportir kopi Indonesia dapat memenuhi permintaan dari Mesir pada 2024 ini di atas Rp 1,5 triliun.

Baca Selengkapnya

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

19 hari lalu

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.

Baca Selengkapnya

Kaesang Unggah Momen Lebaran Keluarga Jokowi dan Prabowo di Istana

26 hari lalu

Kaesang Unggah Momen Lebaran Keluarga Jokowi dan Prabowo di Istana

Dalam unggahan yang dibagikan di Instagram, Kaesang - putra bungsu Jokowi, membagikan foto bersama Istri Erina Gudono, Ibu Negara Iriana, Prabowo, dan Didit Hediprasetyo.

Baca Selengkapnya

Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

26 hari lalu

Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

Jhon LBF mendatangi rumah dinas Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.

Baca Selengkapnya